Pengaruh Fluktuasi Harga Emas terhadap Perdagangan Emas di Coyudan

D. Pengaruh Fluktuasi Harga Emas terhadap Perdagangan Emas di Coyudan

Fluktuasi merupakan Lonjakan atau ketidaktetapan segala sesuatu yang bisa digambarkan dalam sebuah grafik. Sebagai aturan harga emas bergantung pada kondisi ekonomi dunia. Selebihnya harga emas selalu menjadi indikator yang efektif atau alternatif instrumen investasi yang unprofitability. Emas didepresiasikan dalam periode perputaran dana dan penggunaan yang ekstensif instrumen yang berbeda dalam menghimpun modal. Sebaliknya dalam kasus stagnansi ekonomi, akan terjadi resesi, sepertinya emas adalah instrumen yang paling stabil dan likuid dalam fiksasi modal dan tabungan masa depan. Berikut ini analogi yang bisa digambarkan dalam pasar mata uang dan emas yang dapat dibandingkan dengan SwissFrank yang dianggap sebagai penyangga dimana volatilitas bisa ditunggu berakhir.

Ketika diawal tahun 80-an Presiden Amerika Ronald Reagan berhasil menurunkan inflasi di negaranya tinggal kurang dari ¼-nya dalam tiga tahun awal

36 Djoenaedi Joesoef., op.cit., hlm. 79-80 36 Djoenaedi Joesoef., op.cit., hlm. 79-80

Ketika harga emas dunia bearish (menurun) selama dua puluh tahun; harga emas di Indonesia khususnya di wilayah Coyudan hanya turun dua tahun saja yaitu dari kisaran Rp 11,500/gram (1980), turun ke angka Rp 7,000/gram (1982) dan kembali naik melebihi angka tertinggi sebelumnya Rp 12,000/gram (1983) terus sampai puncaknya 15 tahun kemudian pada krisis moneter 1998 ketika emas berada pada kisaran angka Rp 149,000/gram. Pasca krisis moneter memang emas sempat turun lagi selama dua tahun sampai titik terendah Rp 58,000/gram tahun 2000, tetapi setelah itu dari tahun ketahun harga emas naik sampai ke angka sekarang di kisaran harga Rp 350,000/gram. Karena uang yang di pakai sehari-hari Rupiah sedangkan harga emas dunia dalam US$; tidak serta merta apabila harga emas dunia mengalami penurunan – kita yang di Indonesia dengan uang Rupiah kita bisa ikut menikmati

penurunan tersebut. 37

Ketika nilai US$ naik, harga emas dunia juga naik sampai sekitar 30% selama setahun terakhir – tidak serta merta pula harga emas kita dalam Rupiah mengikuti kenaikan tersebut. Rupiah yang lagi perkasa mampu menahan kenaikan harga emas

37 Amir Kiat, “Fluktuasi harga emas, Lain Dollar lain Rupiah”,Artikel, diunduh padahttp//www.outletdinar.com/grafik-harga-emas-antam, 5 Maret 2012.

kenaikan harga internasionalnya. Ketika tahun 1987-1996 merupakan tahun-tahun keemasan bisnis perdagangan emas di Coyudan, karena pada masa kurun waktu tersebut harga emas masih sangat rendah dan dapat dijadikan untuk alat investasi dalam jangka kurun waktu yang cukup lama. Jadi masyarakat Surakarta memilih untuk berbisnis emas dan membeli emas pada tahun tersebut, sehingga perdagangan emas mengalami masa kejayaan dengan banyaknya pembeli emas di toko-toko emas di Coyudan Surakarta. Untuk 40 tahun terakhir, perhatikan di awal tahun 80-an dimana Rupiah tidak mengikuti trend penurunan harga emas dunia – bahkan mengalami kenaikan yang sangat significant di tahun 1998.

Gambar. 7 Perhiasan emas kuning yang ditawar di toko-toko emas Coyudan Sumber :http://v-images2.antarafoto.com/gec/1334987101/harga-perhiasan-

emas-01.jpg emas-01.jpg

1. Emas perhiasan , merupakan jenis emas yang paling sering ditemui dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya dalam bentuk kalung, gelang, cincin, anting, liontin, tiara, dan lain-lain. Untuk setiap pembelian emas perhiasan, selain dikenakan harga emas yang dihitung berdasarkan berat dan karatnya, pembeli juga akan dibebani biaya pengolahan emas menjadi perhiasan.

2. Emas Batangan ,adalah emas dalam bentuk batangan (emas lantakan). Di Indonesia, emas batangan yang cukup terkenal adalah emas bermerek Logam Mulia yang diproduksi oleh PT Aneka Tambang (Antam) dengan kadar emas 99,99 persen. Sebagai tanda keaslian, Anda akan mendapatkan sertifikat emas yang dibubuhi nomor seri, sesuai dengan nomor seri yang terukir pada emas batangan. Beberapa jenis Emas batangan yang umum dijual di toko emas di Indonesia:

a. Emas Antam atau Emas LM (Logam Mulia) , Emas ini bersertifikat dari PT Aneka Tambang , harga emas batangan Antam / LM ini lebih mahal dari emas batangan lainnya karena bersertifikat. Emas jenis ini juga terdapat cap LM pada batangnya, dan tersedia dalam ukuran gram hingga kilo.

umumnya adalah per 1 kg. Ciri emas london ini terdapat cap perusahaan pada

batangnya. 38

c. Emas Lokal , yaitu emas batangan yang tidak terdapat cap perusahaan ataupun sertifikat, dan biasanya ada yang bentuknya lonjong sedikit penyok. Emas lokal tersedia dalam ukuran gram hingga kilo.

3. Koin Emas ,adalah jenis emas yang berbentuk koin. Di Indonesia, ada dua jenis koin emas yang paling dikenal masyarakat, yaitu koin emas ONH (Ongkos Naik Haji) dan koin dinar emas. Koin emas ONH dimaksudkan sebagai alternatif bagi mereka yang ingin menabung sebagai persiapan untuk naik haji. Koin emas ONH bisa menjadi semacam garansi bagi orang-orang

agar selamat dari inflasi, karena harga emas dipastikan ikut naik. 39

4. Emas Granule, adalah emas yang berbentuk butiran-butiran. Emas ini jarang ditemui karena emas granule hanya dimiliki oleh toko-toko emas atau para

pengrajin emas. 40 Karena sifat emas yang dapat dilebur tanpa mengubah nilainya, emas granule dapat dilebur dan dijadikan berbagai macam jenis perhiasan emas.

38 http://kangmoes.com/artikel-tips-trik-ide-menarik-kreatif.referensi- pengetahuan/macam-jenis-emas.html (diunduh tanggal 4 Maret 2012)

39 http://keuntunganinvestasiemas.blogspot.com/2012/02/macam-macam- investasi-emas .html (diunduh tanggal 4 Maret 2012)

40 Kangmoes, “Macam Jenis Emas”, artikel, di http//www.kangmoes.com (diunduh tanggal 7 April 2012)

24 karat (99.99%) , atau ada pula Emas Lokal (99.7%)

22 karat (91.6% emas) , emas dicampur logam lain 8.3% (biasanya perak)

21 karat (87.5% emas)

20 karat (83.3% emas)

18 karat ( 75.0% emas) , biasanya untuk cincin

14 karat ( 58.5% emas) 41

10 karat ( 41.7% emas)

9 karat (37.5% emas)

1. PT Antam Sebagai Distributor Emas di Coyudan

PT Aneka Tambang Tbk adalah perusahaan pertambangan emas di Bukit Pongkor, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor. adalah unit usaha PT.Aneka Tambang Tbk yang bergerak dibidang jual beli emas. PT.Aneka Tambang Tbk sendiri merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang sudah go public (sahamnya diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia).Emas adalah salah satu produk

perusahaan ini. 42 Membeli atau menjual emas di Logam Mulia (LM) sedikit lebih

lama prosesnya dibandingkan dengan bertransaksi di toko-toko emas biasa. Sebelum memasuki tempat transaksi, petugas akan meminta tanda pengenal pembeli, lantas

41 http://harga-emas.com/ (diunduh tanggal 4 Maret).

42 Emas Batangan, Investasi Emasemas 24 karat · Emas Batangan · Investasi Emas · logam mulia · perhiasan 22 karat ”artikel” 42 Emas Batangan, Investasi Emasemas 24 karat · Emas Batangan · Investasi Emas · logam mulia · perhiasan 22 karat ”artikel”

Gambar. 8 Foto PT.Aneka Tambang Tbk Sumber :http://www.google.co.id/imgres?q=pt+antam&hl

Setelah prosedur itu, kita mendapatkan tanda pengenal untuk masuk ke tempat perdagangan. Di Perusahaan tersebut, pembeli satu gram pun akan dilayani. Makin berat emas yang dibeli, harga emas per gram menjadi lebih murah dikarenakan faktor biaya pembuatan.Jika kita membeli dalam jumlah banyak, ada suatu ketentuan yang berlaku, penjual menyediakan fasilitas pengantaran dengan menggunakan jasa pihak ketiga.Fasilitas ini ditujukan untuk menjamin kenyamanan dan keamanan bagi pelanggan.

Melemahnya kurs dollar AS biasanya mendorong kenaikan harga emas dunia. Hal ini karena jatuhnya nilai mata uang dollar membuat harga emas menjadi lebih murah dalam mata uang lain sehingga umumnya mendorong adanya kenaikan permintaan emas, terutama dari sektor industri perhiasan. Kontrak Berjangka Emas merupakan salah satu jenis transaksi derivatif. Kontrak Berjangka didefinisikan sebagai perjanjian standar antarpihak yang tidak perlu saling kenal untuk membeli dan menjual produk tertentu pada harga tertentu dengan serah terima produk pada waktu yang diperjanjikan. Seperti transaksi derivatif lainnya yang high risk high return , untuk memperoleh profit yang optimal dan meminimalkan risiko kerugian, sebelum berinvestasi perlu dipahami dan dianalisis pergerakan harga transaksi dasarnya (underlying transaction).

Prinsipnya tidak sulit, tetap memegang pakem investasi: beli saat harga rendah dan jual saat harga tinggi (buy low sell high atau sell high buy low). Dengan memanfaatkan pasar berjangka dan pasar fisik emas, pedagang emas bisa memperoleh keuntungan dengan cara: jika harga kontrak berjangka emas lebih

murah, beli kontrak berjangka emas dan jual pada pasar fisiknya atau sebaliknya. 43

Dalam hal berinvestasi kontrak berjangka emas, yang harus dianalisis secara mendalam adalah pergerakan harga emas di pasar fisik.Harga kontrak berjangka emas

43 http://titoley.com/2011/03/09/investasi-cara-membeli-emas-murni-di-pt- antam / (diunduh tanggal 4 Maret 2012).

emas dunia yang umumnya mengacu ke pasar fisik emas di London maupun pergerakan harga emas di Indonesia.Dengan memahami pergerakan harga emas di pasar fisiknya, dapat ditentukan harga emas di kemudian hari dengan menghitung ongkos suku bunga pinjam-meminjam, ongkos simpan, dan transportasi.

Kesempatan memperoleh keuntungan juga tidak tertutup bagi investor yang tidak mempunyai fisik emas. Bermodalkan sekitar 10 persen dari nilai total investasi, investor dapat memperoleh keuntungan melalui posisi beli jika harga emas cenderung naik atau posisi jual jika harga emas cenderung turun.Salah satu contoh hal yang dapat mempengaruhi suplai dan permintaan (supply and demand) dari emas adalah seperti kejadian pada pertengahan tahun 1980. Pada saat itu, penjualan forward oleh perusahaan pertambangan selalu dipersalahkan atas terjadinya kenaikan pada harga emas. Pada dasarnya dalam kerangka bisnis, sebenarnya perilaku perusahaan pertambangan tersebut masukakal. Dengan melakukan penjualan forward ketika harga emas menguat, mereka dapat mengamankan harga output tambang pada harga

yang cukup menarik. 44

Sekitar 80 persen dari total suplai emas digunakan industri perhiasan. Konsumsi perhiasan merupakan pengaruh yang besar pada sisi permintaan. Ketika kondisi ekonomi meningkat, kebutuhan akan perhiasan cenderung naik.

44 Wiryo, “Analisa Harga Emas” , artikel,dipublikasikan di http//www.financeroll.co.id. (diunduh tanggal 4 Maret 2012)

naik turunnya harga emas dibanding kan meningkatnya kondisi ekonomi. Jatuhnya tingkat kebutuhan perhiasan pada masa resesi di tahun 1982-1983 terutama akibat naiknya harga emas secara simultan. Jatuhnya tingkat kebutuhan perhiasan di masa resesi awal 1990-an lebih selaras dengan hal di atas, pada saat itu harga emas menjadi turun.Situasi ekonomi yang tidak menentu dapat mengakibatkan inflasi tinggi.Emas biasa digunakan sebagai alat lindung nilai terhadap inflasi.Manfaat ini sudah dirasakan investor sejak lama.Dengan emas, investor mendapat perlindungan sempurna terhadap merosotnya daya beli. Ketika tahun 1978-1980 harga emas sedang booming. Ketika tingkat suku bunga naik, ada usaha yang besar untuk tetap menyimpan uang pada deposito ketimbang emas yang tidak menghasilkan bunga (non interest-bearing). Ini akan menimbulkan tekanan pada harga emas. Sebaliknya, ketika suku bunga turun, harga emas akan cenderung naik. Secara teori, jika suku bunga jangka pendek naik, harga emas turun.Di Indonesia teori ini tidak selalu

berjalan. 45

Harga emas secara luas dipahami terbalik dari dolar.Ketika dolar jatuh harga emas cenderung naik.Tapi ada banyak kasus ketika harga emas tidak mengikuti perubahan nilai dolar, atau bahkan berlawanan dengan itu.Misalnya, ketika emas mencapai puncaknya pada tahun 1980, itu mencerminkan ketakutan umum inflasi di

45 Finanseroll.co.id/expert.comment/40807/ analisa-fundamental-harian- komoditi-123 (diunduh tanggal 6 Juni 2012).

kredibilitas.

3. Sistem distribusi atau kulaan emas dari PT Antam oleh pedagang Cina