Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Sistematika Penulisan

memiliki self-monitoring tinggi mudah sekali terpengaruh oleh petunjuk-petunjuk di luar dirinya Snyder DeBono dalam Hendrayanti, 2006 . Self-monitoring berhubungan positif dengan melayani diri sendiri dalam pengelolaan kesan. Pengelolaan emosi melibatkan pengaturan perilaku diungkapkan sehingga sosial yang sesuai. Self-monitoring adalah dasar dari dorongan internal untuk seorang pemimpin untuk menunjukkan OCB . Perhatian untuk citra umum seseorang kemungkinan untuk meningkatkan frekuensi orang menunjukkan OCB Krishnan Arora, 2008. Merujuk pada hasil penelitian Blakely, Andrews, dan Fuller bahwa ada hubungan self-monitoring terhadap OCB. Jadi peneliti tertarik untuk mengadakan penelitian dengan judul “Pengaruh self-monitoring terhadap organizational citizenship behavior ”. B. Rumusan Masalah Perumusan masalah dalam peneli tian ini “Apakah self-monitoring mempunyai pengaruh terhadap OCB ”.

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan perumusan masalah yang diatas, maka penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh self-monitoring terhadap OCB pada karyawan di PT. X.

D. Manfaat Penelitian

Peneliti pasti mengharapkan hasil penelitiannya mempunyai manfaat tertentu bagi dirinya sendiri pada khususnya dan bagi orang lain pada umumnya. Manfaat penelitian ini meliputi manfaat teoritis dan manfaat praktis adapun mamfaat penelitian ini adalah: Universitas Sumatera Utara 1. Manfaat Teoritis a. Menambah wawasan pengetahuan, memperkuat penelitian dan juga membuktikan bahwa self-monitoring mempunyai pengaruh terhadap OCB. b. Penelitian ini dapat menjadi bahan acuan bagi penelitian serupa tentang self-monitoring dan OCB di masa yang akan datang. 2. Manfaat Praktis a. Bagi peneliti, memberi pengalaman yang bermanfaat dalam bidang penelitian. b. Bagi perusahaan, penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan di dalam organisasi untuk mengetahui pengaruh self monitoring terhadap OCB. c. Bagi manager, dapat mengenali atribut kepribadian karyawan yang mempengaruhi OCB, sehingga dapat melakukan penguatan yang baik untuk kemajuan organisasi. d. Dapat digunakan sebagai acuan dalam pengambilan keputusan terutama yang berkaitan dengan penarikan karyawan.

D. Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : Bab I : Pendahuluan Universitas Sumatera Utara Berisikan mengenai latar belakang masalah yang hendak dibahas, tujuan penelitian, manfaat penelitian dan sistematika penulisan. Bab II : Landasan Teori Berisikan mengenai tinjauan kritis yang menjadi acuan dalam pembahasan permasalahan. Teori-teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori tentang self-monitoring dan OCB. Bab III: Metode Penelitian Berisikan mengenai metode-metode dasar dalam penelitian yaitu identifikasi variabel, definisi operasional, subjek penelitian, instrumen dan alat ukur yang digunakan, populasi dan metode analisis data. Bab IV: Hasil dan Pembahasan Pada bab ini akan dijelaskan mengenai laporan hasil penelitian yang meliputi hasil uji asumsi yaitu uji normalitas dan linearitas, hasil utama penelitian dan selanjutnya kategorisasi data penelitian. Bab V: Kesimpulan dan Saran Bab ini memuat mengenai kesimpulan dari hasil penelitian dari hasil penelitian yang telah dijelaskan sebelumnya. Selain itu, bab ini juga memuat saran yang diajukan kepada perusahaan. Universitas Sumatera Utara

BAB II LANDASAN TEORI