TINJAUAN EKONOMI SYARIAH TERHADAP PRAKTIK

harga pada dasarnya dapat disahkan sepanjang tidak ada pihak yang dirugikan. Menurut Kamus Lengkap Perdagangan Internasional dumping adalah penjualan suatu komoditi di suatu pasar luar negeri pada tingkat harga yang lebih rendah dari nilai yang wajar, biasanya dianggap sebagai tingkat harga yang lebih rendah daripada tingkat harga di pasar domestiknya atau di negara ketiga. Sementara itu menurut Kamus Ekonomi Inggris-Indonesia dumping adalah suatu bentuk diskriminasi harga, di mana misalnya seorang produsen menjual pada dua pasar yang berbeda atau dengan harga-harga yang berbeda, karena adanya penghalang tertentu antara pasar-pasar tersebut dan terdapat elastisitas permintaan yang berbeda antara kedua pasar tersebut. Secara umum, praktik pengenaan harga yang berbeda terhadap pembeli yang berbeda disebut diskriminasi harga price discrimination. 3 Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, Dumping adalah sistem penjualan barang dipasaran luar negeri dalam jumlah banyak dengan harga yang rendah sekali dengan tujuan agar harga pembelian di dalam negeri tidak 3 Adiwarman Azwar Karim, Sejarah Pemikiran Ekonomi Islam, Edisi ke-3, Jakarta: PT. Raja \Grafindo Persada, 2006, h.294. diturunkan sehingga akhirnya dapat menguasai pasaran luar negeri dan dapat menguasai harga kembali. 4 Dumping menurut Kamus Istilah Ekonomi Populer adalah praktik penjualan produk di suatu negara tujuan ekspor dengan harga yang lebih rendah di bandingkan harga jual produk yang sama di negara produsennya. Para ahli ekonomi tidak sepakat mengenai pengaruh merugikan dari dumping. Sebagian dari mereka memandang bahwa dumping adalah sebagai usaha untuk mendapatkan “tumpukan” di pasar baru, merupakan praktik perdagangan normal. Tetapi peraturan GATT menyatakan bahwa dumping adalah praktik dagang yang tidak jujur yang dapat mengacau pasar dan merugikan produsen produk yang bersaing di negara-negara pengimpor. Namun, dumping secara teknis sah menurut peraturan GATT, kecuali jika ada pihak yang di rugikan. 5 Dumping adalah ekspor dari suatu komoditi dengan harga jauh dibawah harga pasaran, atau penjualan suatu komoditi keluar negeri dengan harga jauh lebih murah di bandingkan dengan harga penjualan domestiknya. 6 Dumping merupakan sebuah kebijakan perdagangan yang kontroversial dan secara luas dikenal sebagai sebuah praktik yang tidak fair 4 Departemen Pendidikan Nasional, Kamus Besar Bahasa Indonesia, cet.I, edisi IV, Jakarta: Balai Pustaka, 2007, h.279. 5 Henricus W. Ismanthono, Kamus Istilah Ekonomi Populer.Jakarta: Kompas, 2006, h.67. 6 Ali Yafie dkk., Fiqih Perdagangan Bebas Jakarta: Teraju, 2003, h.96.