HASIL PENELITIAN Pengaruh pH saliva terhadap pelepasan ion nikel pada beberapa jenis braket stainless steel dalam saliva buatan (In Vitro)

BAB 4 HASIL PENELITIAN

Penelitian untuk menguji analisa kandungan unsur dengan menggunakan XRF dilakukan di Sentra Polimer STP Tangerang, dan didapat hasil : Tabel 4.1. Hasil pengujian analisa kandungan unsur dengan XRF No Nama Sampel Kandungan Unsur Cr Fe Ni 1. Braket SD Orthodontic USA ® 14,50 74,97 9,29 2. Braket Protect 13,81 77,48 4,27 3. Braket American Orthodontics 17,31 78,96 3,20 Penelitian untuk mengukur lepasan ion nikel braket standar stainless steel premolar rahang atas, telah dilakukan di Balai Laboratorium Kesehatan Medan pada bulan Desember 2014 – Januari 2015. Sebanyak 48 buah braket yang telah direndam saliva buatan selama 7 hari di dalam lemari pengeram pada suhu 37°C, pengukuran lepasan ion nikel dilakukan dengan menggunakan alat ICP Inductively Coupled Plasma. Untuk mengetahui distribusi normal dari data yang diperoleh dilakukan uji normalitas Shapiro-Wilk Test. Hasilnya menunjukkan bahwa data pada pelepasan ion nikel braket SD Orthodontic USA ® dan American Orthodontics terdistribusi normal dan data pada pelepasan ion nikel braket Protect pH 5 dan pH 6,8 tidak terdistribusi normal tabel 4.2 Universitas Sumatera Utara Tabel 4.2 Uji normalitas Shapiro-Wilk Test Jenis Braket P SD Orthodontic USA ® pH 5 SD Orthodontic USA ® pH 6,8 Protect pH 5 Protect pH 6,8 American Orthodontics pH 5 American Orthodontics pH 6,8 .270 .581 .024 .016 .456 .217 Karena terdapat data yang tidak terdistribusi normal, maka data deskriptif didapat melalui uji Kruskall Wallis. Data deskriptif dengan perhitungan derajat kemaknaan  = 0,05 terdapat pada tabel 4.3 Tabel 4.3 Nilai rerata dan simpangan baku pelepasan ion nikel dari braket standar Edgewise stainless steel SD Orthodontic USA ® , Protect dan American Orthodontics melalui uji Kruskall Wallis. pH Jenis Braket X ± SD p pH 5 SD Orthodontic USA ® Protect American Orthodontics 0,142519 ± 0,23 0,219745 ± 0,34 0,107653 ± 0,02 0,000 pH 6,8 SD Orthodontic USA ® Protect American Orthodontics 0,079351 ± 0,004 0,092728± 0,005 0,261143 ± 0,003 0,000 Tabel 4.3 menunjukkan bahwa nilai p = 0,000 p0,05 yang secara statistik menunjukkan terjadi perbedaan yang signifikan pelepasan ion nikel dari braket standar Edgewise stainless steel SD Orthodontic USA ® , Protect dan American Orthodontics pada perendaman dalam saliva buatan pada pH 5 dan pH 6,8. Universitas Sumatera Utara Untuk melihat kelompok mana yang mempunyai perbedaan bermakna, dilakukan analisis Post Hoc. Analisis Post Hoc untuk uji Kruskal-Wallis adalah uji Mann- Whitney antara kelompok yang dapat dilihat pada tabel 4.4 Tabel 4.4 Analisis Post Hoc untuk mengetahui perbedaan relatif lepasan nikel antara kelompok braket pada perendaman saliva buatan pH 5. Kelompok Braket P pH 5 SD Orthodontic USA ® Protect American Orthodontics 0.001 0.001 Protect SD Orthodontic USA ® American Orthodontics 0.001 0.001 American Orthodontics SD Orthodontic USA ® Protect 0.001 0.001 Tabel 4.4 menunjukkan bahwa nilai p0,05 yang secara statistik menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan pelepasan ion nikel pada seluruh kelompok braket pada perendaman saliva pH 5. Tabel 4.5 Analisis Post Hoc untuk mengetahui perbedaan relatif lepasan nikel antara kelompok braket pada perendaman saliva buatan pH 6,8. Kelompok Braket P pH 6,8 SD Orthodontic USA ® Protect American Orthodontics 0.003 0.000 Protect SD Orthodontic USA ® American Orthodontics 0.003 0.001 American Orthodontics SD Orthodontic USA ® Protect 0.000 0.001 Universitas Sumatera Utara Tabel 4.5 menunjukkan bahwa nilai p0,05 yang secara statistik menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan pelepasan ion nikel pada seluruh kelompok braket pada perendaman saliva pH 6,8. Untuk melihat perbedaan antar pH pada kelompok braket standar Edgewise stainless steel SD Orthodontic USA ® dan American Orthodontics, dilakukan uji T- test. Untuk melihat perbedaan antar pH pada kelompok braket Protect dilakukan uji Mann-Whitney karena data tidak terdistribusi normal. Tabel 4.6. Nilai rerata dan simpangan baku pelepasan ion nikel dari kelompok braket standar Edgewise stainless steel SD Orthodontic USA ® , Protect dan American Orthodontics. Tabel 4.6 menunjukkan bahwa nilai p0,05 yang secara statistik menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan besar pelepasan ion nikel seluruh kelompok braket pada saliva buatan pH 5 dan 6,8. Jenis Braket pH X ± SD p SD Orthodontic USA ® 5 0,142519 ± 0,23 0.000 6,8 0,079351 ± 0,04 American Orthodontics 5 0,107653 ± 0,004 0,000 6,8 0,026114 ± 0,003 Protect 5 0,219745 ± 0,34 0.001 6,8 0,092728± 0,005 Universitas Sumatera Utara Gambar4.1 Grafik rerata pelepasan besaran ion nikel kelompok braket standar Edgewise stainless steel SD Orthodontic USA ® , Protect dan American Orthodontics setelah dilakukan perendaman selama 7 hari dalam saliva buatan pada pH 5 dan 6,8. Gambar 4.1 menunjukkan hasil uji besaran pelepasan ion nikel yang dilakukan dengan menggunakan alat ICP Inductively Coupled Plasma. Pada grafik terlihat perbedaan besar pelepasan ion nikel antara kelompok braket SD Orthodontic USA ® , Protect dan American Orthodontics pada pH 5 dan 6,8. Braket stainless steel yang direndam dalam saliva buatan pH 5 melepaskan ion nikel lebih besar dari braket stainless steel yang direndam dalam saliva buatan pH 6,8. 0.05 0.1 0.15 0.2 0.25 Braket SD Orthodontic USA® Braket Protect Braket American Orthodontics Ka dar ppm Jenis braket pH 5 pH 6,8 Universitas Sumatera Utara

BAB 5 PEMBAHASAN