Gambaran Umum PT. X Kabupaten Deli Serdang Proses Kerja Unit Batching Plant

45 BAB IV HASIL PENELITIAN

4.1 Gambaran Umum Perusahaan

4.1.1 Gambaran Umum PT. X Kabupaten Deli Serdang

PT. X yang menjadi lokasi penelitian merupakan salah satu industri yang bergerak dalam bidang pembuatan beton yang selanjutnya akan didistribusikan kepada konsumen untuk membangun gedung. Lokasi industri ini berada di Kabupaten Deli Serdang yang telah berdiri selama 6 tahun. Proses produksi di industri ini berlangsung selama 24 jam dengan sistem pembagian shift dimana terdiri dari dua shift yaitu shift pagi dan shift malam dengan jam kerja masing-masing shift selama 12 jam dengan lokasi kerja di luar ruangan atau outdoor. Dalam perusahaan ini tidak diberlakukan sistem rotasi kerja. Industri ini menggunakan bahan baku seperti abu batu, pasir dan fly as yang hanya ditumpuk hingga menggunung di dalam tempat kerja, kecuali semen yang langsung dimasukkan kedalam alat penyimpanan berupa tangki. PT. X memiliki berbagai unit yaitu unit crusher, unit batching plant, unit teknikal, supir truk cocrete mixer. Jumlah seluruh pekerja PT. X adalah 114 pekerja.

4.1.2 Proses Kerja Unit Batching Plant

Proses kerja pada unit batching plant yaitu pencampuran komposisi bahan-bahan seperti semen, pasir, abu batu, sika, dan fly as sesuai dengan mutu beton yang diinginkan konsumen, semua komposisi bahan yang telah dicampur tanpa kandungan air dimasukkan kedalam truk cocrete mixer. Unit ini berjumlah Universitas Sumatera Utara 25 pekerja pria, namun unit ini terbagi kedalam 2 dua bagian kerja yaitu operator yang berjumlah 4 pekerja pria dan helper yang berjumlah 21 pekerja pria. Proses pencampuran semua komposisi bahan-bahan dilakukan oleh mesin. Namun, dalam proses pencampuran yang dilakukan oleh mesin ini tidak lepas dari peran operator dan helper. Adapun tugas pokok dari operator yaitu mengatur campuran komposisi bahan-bahan seperti semen, pasir, abu batu, sika, dan fly as sesuai dengan mutu beton yang diinginkan konsumen melalui alat monitor dan selanjutnya dialirkan kedalam truk cocrete mixer. Tugas pokok dari helper yaitu mengumpulkan semen dan bahan lainnya yang berjatuhan di tanah saat proses pengaliran bahan-bahan kedalam truk cocrete mixer berlangsung dan jika tangki tempat pengaliran semen tersumbat maka tugas helper yaitu mengetuk tangki penyimpanan semen agar semen dapat mengalir kembali kedalam truk cocrete mixer

4.2 Hasil Penelitian