Sampel dan Teknik Sampling

44 Tabel 3.2 Tabel Jumlah Penerima Manfaat Nomor Nama Wisma Jumlah 1. Patimura 10 2. Imam Bonjol 10 3. Yos Sudarso 10 4. Jendral Sudirman 10 5. Ki Hajar Dewantara 10 6. Gajah Mada 10 7. Wahidin 10 8. WR. Supratman 10 9. Diponegoro 10 10. Hasanudin 10 JUMLAH 100

3.3.2 Sampel dan Teknik Sampling

Arikunto 2010: 174 menyatakan bahwa “sampel adalah sebagian atau wakil populasi yang diteliti”. Sementara menurut Sugiarto, dkk 2003: 4 bahwa sampel adalah sebagian dari populasi yang ingin diteliti, yang ciri-ciri dan keberadaannya diharapkan mampu mewakili atau menggambarkan ciri-ciri dan keberadaan populasi yang sebenarnya. Sedangkan Sugiyono 2011:120 mengemukakan bahwa sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut. 45 Mempertimbangkan keterbatasan waktu, tenaga dan biaya, teknik pengambilan subjek penelitian menggunakan teknik proportional sampel, yakni sampel yang terdiri dari sub-sub sampel yang perimbangannya mengikuti sub-sub populasi Sutrisno Hadi,2004:90. Kriteria yang masuk sebagai sampel penelitian yakni 1 sampel berada dalam satu balai rehabilitasi mandiri 2 konsumsi rokok penerima manfaat tinggi. Dalam penelitian ini menggunakan 10 orang sebagai sampel dengan tingkat konsumsi rokok rendah,sedang hingga tinggi yang kemudian dijadikan dalam satu kelompok untuk diberikan treatment berupa layanan bimbingan kelompok. Alasan pemilihan jumlah anggota kelompok berjumlah 10 orang agar lebih efektif ini seseuai dengan pendapat Tohirin 2007:170 menambahkan bahwa “layanan bimbingan kelompok beranggotakan 8-10 orang agar lebih efektif”. Melihat penjelasan diatas penelitian ini mengambil 10 orang sebagai sampel penelitian yang akan diberikan treatment berupa layanan bimbingan kelompok.

3.4 Metode dan Alat Pengumpul Data

3.4.1 Metode Pengumpulan Data

Pengumpulan data merupakan langkah yang cukup penting dalam penelitian ilmiah, karena data ini akan digunakan untuk menguji hipotesis yang telah dirumuskan. Oleh karena itu data yang dikumpulkan harus valid. Menurut Arikunto 2006: 224-237 terdapat beberapa tehnik pengumpulan data yaitu angket, tes, interview, observasi, dan dokumentasi, skala psikologi.