Kerangka Konsep Tempat dan Waktu Penelitian Desain penelitian Variabel Penelitian

aspek pengkajian, diagnosis, perencanaan, implementasiintervensi dan evaluasi. 2. Teknik sampling pada penelitian Desimawaty adalah Purposive Sampling sedangkan pada penelitian ini menggunakan Accidental Sampling.

2.4 Kerangka Konsep

Variabel Independent Variabel Dependent = Variabel Independent = Variabel Dependent = Penghubung antar variabel Gambar 8. Kerangka Konsep 35 Penerapan Asuhan Keperawatan Komponen Asuhan Keperawatan 1. Pengkajian 2. Perencanaan 3. Diagnosa Keperawatan 4. Intervensiimplementasi 5. Evaluasi Tingkat Kepuasan Pasien BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Tempat dan Waktu Penelitian

Tempat penelitian akan dilaksanakan di Ruang Interna RSUD Prof. DR. Aloei Saboe Kota Gorontalo. Waktu penelitian akan dilaksanakan pada bulan Juli – Agustus 2015.

3.2 Desain penelitian

Jenis penelitian menggunakan metode survei analitik yaitu penelitian yang diarahkan untuk mencari hubungan antara variabel independent penerapan asuhan keperawatan dengan variabel dependent tingkat kepuasan pasien. Pendekatan penelitian menggunakan pendekatan Cross sectional yaitu dimana peneliti melakukan pengumpulan data baik dari variabel independent dan dependent dilakukan secara bersamaan.

3.3 Variabel Penelitian

Istilah variabel merupakan istilah yang tidak pernah ketinggalan dalam setiap jenis penelitian, F.N Kerlinger menyebut variabel sebagai konsep seperti halnya laki-laki dalam konsep jenis kelamin, insaf dalam konsep kesadaran. Sutrisno Hadi mendefinisikan variabel sebagai gejala yang bervariasi misalnya jenis kelamin, karena jenis kelamin mempunyai variasi : laki-laki – perempuan; berat badan, karena ada berat 40 kg, dan sebagainya. Gejala adalah objek 36 penelitian, sehingga variable adalah objek penelitian yang bervariasi Arikunto, 2013. 3.3.1 Variabel Dependent Variabel dependent adalah variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi akibat, karena adanya variabel bebas Sugiyono, 2013. Pada penelitian ini yang menjadi variabel dependent adalah Tingkat Kepuasan Pasien. 3.3.2 Variabel Independent Variabel independent adalah variabel yang mempengaruhi atau yang menjadi sebab perubahannya atau timbulnya variabel dependent Sugiyono, 2013, Yang menjadi variabel independent dalam penelitian ini adalah penerapan asuhan keperawatan.

3.4 Defenisi Operasional