Pertanyaan Penelitian KAJIAN TEORI

2. Langkah-langkah Penelitian

Prosedur penelitian yang akan dilakukan berdasarkan Gambar. 1 di atas antara lain : a. Identifikasi Masalah Identifikasi masalah dalam penelitian ini yaitu tidak adanya penetapan ruang untuk setiap jam mata pelajaran pada jadwal sehingga berakibat pada tumbukan ruang pada mata pelajaran yang sama antara 2 kelas atau lebih sehingga salah satu kelas harus mencari ruang sendiri. Dalam mencari ruang tersebut dibutuhkan waktu, sedangkan di SMA Negeri 3 Bantul dalam pelaksanaan moving class tidak terdapat waktu tersendiri untuk melakukan perpindahan. Dengan kata lain waktu tersebut telah menjadi satu dengan alokasi waktu pembelajaran mata pelajaran selanjutnya. b. Analisis Kebutuhan dan Pengumpulan Data Dalam langkah ini, peneliti menganalisis kebutuhan apa saja yang diperlukan dan mengumpulkannya sebelum melakukan penetapan ruang pada jadwal mata pelajaran di SMA Negeri 3. Berdasarkan analisis kebdalam penelitian ini, analisis kebutuhan meliputi : 1 Kebutuhan hardware, yaitu seperangkat komputer. 2 Kebutuhan software, yaitu Lantiv Timetabler Version 6.2.36 yaitu salah satu software penjadwalan yang tidak berbayar. 3 Kebutuhan data, yaitu data-data yang diperlukan untuk pedoman atau referensi dalam penyusunan jadwal dengan penetapan ruang. Data itu antara lain, jadwal yang telah dibuat sekolah, daftar ruang mata pelajaran, daftar team teaching, dsb. c. Perancangan Desain Penyusunan Jadwal Setelah kebutuhan diketahui dan dikumpulkan, maka langkah selanjutnya menetapkan nama ruang yang akan dipakai untuk proses pembelajaran pada setiap mata pelajaran dalam jadwal berdasarkan analisis kebutuhan. Dalam proses perancangan jadwal dengan penetapan ruang, ada beberapa batasan constraint yang harus dipenuhi, baik pada jadwal lama maupun jadwal yang baru ini. Batasan-batasan yang berlaku pada penyusunan jadwal baru dengan penetapan ruang ini antara lain : 1 Batasan umum Jadwal yang baru tidak merubah jadwal yang lama, kecuali ada kebijakan dari sekolah. 2 Batasan Waktu a Terdapat jumlah jam pelajaran jp yang berbeda setiap harinya. Dengan hari Senin adalah 8 jp dengan 1 jp untuk upacara bendera sehingga menjadi 7 jp, Selasa, Rabu, Kamis 8 jp, Jumat 5 jp dan Sabtu 6 jp untuk kelas X dan 7 jp untuk kelas XI dan XII. b Adanya hari MGMP, sehingga mata pelajaran yang terjadwal MGMP terbebas dari jadwal.