Visi, Misi, Tujuan, dan Sasaran KBMT Bil Barkah Struktur Organisasi KBMT Bil Barkah

43

5.2. Visi, Misi, Tujuan, dan Sasaran KBMT Bil Barkah

Visi: Menciptakan lembaga keuangan mikro yang sehat, berkembang dan terpercaya, berasas kepada Aqidah Islam dan berlandaskan pada prinsip-prinsip ekonomi syariah bersumber dari Al-Quran dan As-Sunnah sehingga mampu mengupayakan keadilan dalam melayani anggota dan masyarakat sekitarnya untuk mencapai kehidupan yang penuh keselamatan, kedamaian dan kesejahteraan. Misi: Melaksanakan dan mengembangkan sistem ekonomi syariah melalui gerakan keadilan, gerakan pemberdayaan dan gerakan pembebasan dari sistem ekonomi kapitalis agar terwujud kualitas masyarakat yang salaam, damai dan sejahtera. Tujuan: 1. Membantu pemerintah di bidang ekonomi melalui lembaga keuangan mikro KBMT guna memacu pertumbuhan usaha dalam rangka peningkatan kesejahteraan umat. 2. Memperkuat sistem ekonomi syariah dengan memperluas jaringan kerja melalui kerjasama dengan lembaga-lembaga keuangan dan perbankan syariah lainnya. 3. Mengembangkan jaringan dengan lembaga-lembaga keuangan syariah sebagai penghubung dalam memberdayakan usaha mikro. Sasaran: 1. Memajukan bisnis usaha produktif bagi para pengusaha mikro kecil dan kesejahteraan sosial masyarakat sekitar. 2. Membantu anggota koperasi yang ingin menumbuhkembangkan bisnis usaha mikro terutama usaha-usaha kecil dan menengah. 3. Meningkatkan kesejahteraan para pengelola KBMT melalui penyaluran dana pembiayaan baik untuk kebutuhan produktif maupun konsumtif.

5.3. Struktur Organisasi KBMT Bil Barkah

Struktur organisasi KBMT Bil Barkah mengalami perubahan setiap tahun demi mencari struktur yang efektif. Berikut struktur organisasi KBMT Bil Barkah pada tahun 2011 yang dapat dilihat pada Gambar 2. 44 Gambar 2. Struktur Organisasi KBMT Bil Barkah Sumber: Laporan Keuangan Tahunan KBMT Bil Barkah 2011 Uraian tugas dan wewenang perangkat organisasi KBMT Bil Barkah adalah sebagai berikut: 1. Rapat Anggota Menetapkan: a. Anggaran Dasar Anggaran Rumah Tangga b. Kebijaksanaan umum di bidang organisasi, manajemen, dan usaha koperasi. c. Pemilihan, pengangkatan, dan pemberhentian pengurus dan pengawas. d. Menerima Rencana KerjaRAPBK dan pengesahan laporan keuangan. e. Mengesahkan pertanggungjawaban pengurus dalam pelaksanaan tugasnya. 2. Pengurus a. Memimpin organisasi dan usaha koperasi. b. Mengajukan rencana kerja serta anggaran dan belanja koperasi. c. Menyelanggarakan rapat anggota. d. Mengajukan laporan keuangan dan pertangungjawaban pelaksanaan tugas. e. Menyelanggarakan pembukuan keuangan dan inventarisasi secara tertib. f. Memelihara buku buku organisasi. Rapat anggota Manajer Pengurus Administrasi pembiayaan dan simpanan Marketing dan collection Akutansi Kasir 45 3. Pengelola usaha yaitu suatu tim manajemen yang sehari-hari mengelola usaha, terdiri dari: a. Manajer Manajer adalah pelaksana dalam pengelolaan usaha koperasi dalam ruang lingkup sebagaimana diatur didalam surat perjanjian kerja dengan pengurus. Manajer diangkat oleh pengurus atas persetujan rapat anggota. Tugas, wewenang, dan tanggung jawab manajer adalah sebagai berikut: i. Melaksanakan kebijakan operasional usaha yang ditetapkan oleh pengurus dan bertanggung jawab kepada pengurus. ii. Bekerja sesuai isi surat perjanjian yang disepakati bersama antara manajer dan pengurus. iii. Melaksanakan kegiatan operasional koperasi yang meliputi kegiatan marketing, penagihan, administrasi, dan akuntansi. iv. Menjalankan fungsi manajerial koperasi dengan tujuan untuk memajukan usaha koperasi. v. Mengawasi kegiatan transaksi harian, baik transaksi yang terjadi didalam kantor maupun transaksi diluar kantor yang dilakukan oleh tim penagih. vi. Menyelesaikan segala masalah yang berkaitan dengan kegiatan operasional koperasi didalam maupun diluar kantor. b. Marketing dan Collection i. Melakukan kegiatan marketing sesuai dengan petunjuk yang diberikan oleh manajer, kegiatan ini meliputi kegiatan pemasaran produk produk dan jasa KBMT Bil Barkah yang terdiri dari produk pembiayaan dan simpanan dan pembayaran jenis rekening. ii. Melakukan kegiatan penerimaan transaksi baik transaksi penerimaan tagihan piutang ataupun simpanan, dengan cara mendatangi nasabah. iii. Menyetorkan hasil penerimaan transaksi kepada kasir dan memberikan laporan kegiatan diluar kantor kepada manajer. 46 c. Administrasi Pembiayaan dan Simpanan i. Melakukan kegiatan kegiatan penerimaan transaksi harian baik transaksi pengeluran maupun penerimaan keuangan. ii. Melakukan kegiatan pencatatan administrasi pembiayaan dan simpanan kedalam kartu pembiayaan dan kartu simpanan ataupun kedalam komputer. iii. Memelihara ketertiban dan kelancaran administrasi yang bertujuan memelihara semua data transaksi sehingga memudahkan. dalam menjalankan kegiatan operasional yang berkaitan dengan nasabah dan anggota koperasi. iv. Melaporkan segala kegiatan dan transaksi di dalam kantor kepada manajer. d. Akuntansi i. Melakukan pembukuan semua transaksi ke dalam buku besar dan membuat laporan keuangan sesuai dengan standar akuntansi yang berlaku ii. Membuat laporan pajak setiap bulan dan melakukan penyetoran ke kantor pajak iii. Memelihara semua bukti transaksi yang terjadi dan mengarsip sebagai dasar pembuatan laporan keuangan iv. Melaporkan laporan keuangan kepada manajer untuk dasar pengambilan keputusan. e. Kasir i. Memproses berbagai jenis transaksi, seperti tabungan, pembiayaan, dan layanan lainnya. ii. Memasukan data transaksi. iii. Menghitung dan merapikan kas. iv. Mempersiapkan kartu pembiayaan untuk diserahkan ke bagian administrasi. v. Merapikan kembali kartu pembiayaan yang telah disiapkan kuitansinya oleh bagian administrasi. vi. Mempersiapkan uang dan berbagai keperluan untuk pencairan. 47 vii. Merapikan kembali setiap kuitansi yang tidak tertagih oleh bagian Collection.

5.4. Produk dan Layanan KBMT Bil Barkah