Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

6 tentang tradisi Khaul Di Makam Sunan Abinawa belum banyak dikaji oleh para peneliti folklor. Tradisi Khaul Di Makam Sunan Abinawa di Desa Pekuncen Kabupaten Kendal dilaksanakan oleh masyarakat pendukungnya secara rutin dan turun temurun sampai sekarang. Seiring dengan perkembangan zaman, tradisi ini juga berkembang di luar masyarakat Kendal. Hal tersebut dibuktikan dengan semakin banyaknya pengunjung atau peziarah yang berasal dari luar kabupaten Kendal yang datang untuk berziarah khaul di makam Sunan Abinawa. Ritual ini dilaksanakan untuk meminta kesejahteraan, keselamatan, dan berkah dengan berdoa di makam Sunan Abinawa yang dipercaya masyarakat pendukungnya sebagai tempat keramat. Tradisi Khaul Di Makam Sunan Abinawa merupakan gejala sosial yang perlu mendapat perhatian. Hal ini melatar belakangi penelitian mengenai Tradisi Khaul Di Makam Sunan Abinawa di Desa Pekuncen beserta nilai- nilai yang terkandung di dalam ritual tradisinya.

1.2 Rumusan Masalah

Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut. 1. Bagaimana bentuk Tradisi Khaul Jum’at Kliwon di Makam Sunan Abinawa di Desa Pekuncen Kecamatan Pegandon Kabupaten Kendal? 2. Bagaimana fungsi dan makna dalam Tradisi Khaul Jum’at Kliwon di Makam Sunan Abinawa di Desa Pekuncen Kecamatan Pagandon Kabupaten Kendal ? 7 3. Faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi diadakannya Tradisi Khaul Di Makam Sunan Abinawa Di Desa Pekuncen Kecamatan Pegandon Kabupaten Kendal?

1.3 Tujuan Penelitian

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut. 1. Mengetahui bentuk Tradisi Khaul Jum’at Kliwon di Makam Sunan Abinawa di Desa Pekuncen Kecamatan Pegandon Kabupaten Kendal. 2. Mengetahui fungsi dan makna dari Tradisi Khaul di Makam Sunan Abinawa di Desa Pekuncen Kecamatan Pegandon Kabupaten Kendal. 3. Mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi diadakannya Tradisi Khaul di Makam Sunan Abinawa di Desa Pekuncen Kecamatan Pegandon Kabupaten Kendal.

1.4 Manfaat Penelitian

Adapun manfaat dari penelitian ini adalah sebagai berikut. 11. Secara Teoretis Menambah khasanah ilmu dalam bidang sastra lisan khususnya dalam bidang folklor dan sebagai sebuah bentuk budaya lisan berupa tradisi lisan yang dapat bermanfaat bagi masyarakat. 12. Secara Praktis Memberi sumbangan demi kemajuan dalam bidang pendidikan social budaya pada pendidikan formal yaitu bagi guru dapat berguna untuk menambah bahan ajar dalam mata pelajaran sejarah. 8 Memberi pemahaman dalam bidang kebudayaan di wilayah Kabupaten Kendal mengenai Tradisi Khaul Di Makam Sunan Abinawa. Bagi Dinas Pariwisata penelitian ini dapat memberikan informasi bahwa Tradisi Khaul Di Makam Sunan Abinawa merupakan suatu budaya bangsa yang perlu upaya pelestarian dan menambah dokumentasi tentang tradisi yang ada di daerah Kabupaten kendal sebagai warisan bagi generasi berikutnya. 9

BAB II KAJIAN PUSTAKA DAN LANDASAN TEORETIS