Kompetensi Dasar Pendidikan Karakter Budaya Bangsa Indikator Tujuan dan Pembelajaran Materi Pokok Pembelajaran Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran :

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN RPP : SKL 27 Nama Sekolah : SMA Mata Pelajaran : Pendidikan Agama Islam Tingkat Program : III Semua Program Studi Semester Tapel : 5 2015 – 2016 Alokasi Waktu : 4 Jam Pelajaran 2 x pertemuan I. Standar Kompetensi Memahami ayat-ayat Al Qur’an tentang etos kerja

II. Kompetensi Dasar

A. Membaca QS Al Mujadalah ; 11 dan QS Al Jumuah : 9 – 10 B. Menjelaskan arti QS Al Mujadalah ; 11 dan QS Al Jumuah : 9 – 10 C. Membiasakan beretos kerja seperti terkandung dalam Al Mujadalah ; 11 dan QS Al Jumuah : 9 – 10

III. Pendidikan Karakter Budaya Bangsa

A. Kerja keras, menumbuhkan perilaku yang menumbuhkan upaya sungguh- sungguh dalam mengatasi berbagai hambatan belajar dan tugas serta menyelesaikan tugas dengan sebaik-baiknya, ada keseimbangan kerja dunia dan ibadah untuk akherat B. Jujur, menumbuhkan perilaku yang didasarkan pada upaya menjadikan dirinya sebagai orang selalu dapat dipercaya dalam perkataan, tindakan dan pekerjaan

IV. Indikator

A. QS Al Mujadalah ; 11 dan QS Al Jumuah : 9 – 10 dibaca dengan baik dan benar B. Hukum bacaannya Al Mujadalah ; 11 dan QS Al Jumuah : 9 – 10 diidentifikasi C. Masing-mamsing kata yang terdapat dalam QS Al Mujadalah ; 11 dan QS Al Jumuah : 9 – 10 diartikan dan disusun menjadi arti yang benar sesuai dengan kaidah Bahasa Indonesia yang baik D. Isi QS Al Mujadalah ; 11 dan QS Al Jumuah : 9 – 10 disimpulkan

V. Tujuan dan Pembelajaran

A. Siswa dapat membaca QS Al Mujadalah ; 11 dan QS Al Jumuah : 9 – 10 dengan baik dan benar B. Siswa dapat mengidentifikasi hukum bacaan yang terdapat dalam QS Al Mujadalah ; 11 dan QS Al Jumuah : 9 – 10 C. Siswa dapat menterjemahkan setiap kata QS Al Mujadalah ; 11 dan QS Al Jumuah : 9 – 10 serta menyusun terjemahan tersebut dalam Bahasa Indonesia yang baik D. Siswa dapat menyimpulkan isi kandungan QS Al Mujadalah ; 11 dan QS Al Jumuah : 9 – 10

VI. Materi Pokok Pembelajaran

A. QS Al Mujadalah : 11 B. QS Al Jumuah : 9 – 10

VII. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran :

Pertemuan 1. NO Kegiatan Pembelajaran Waktu Metode 1. Pendahuluan a. Salam pembuka diteruskan berdo’a b. Tadarus ayat-ayat yang berhubungan dengan etos kerja c. Appersepsi 10 Menit Ceramah 2. Kegiatan Inti Eksplorasi : a. Guru menampilkan program Flash macro media Q.S Mujadalah 11 kemudian memberi contoh cara membaca b. Peserta didik mendengarkan, menirukan dan menyimak tayangan yang ada di projector layar LCD . c. Guru membagi kelas menjadi 4 kelompok. d. Peserta didik bergabung sesuai dengan kelompoknya masing-masing. e. Guru mempersiapkan ayat-ayat yang harus dibahas sesuai tujuan pembelajaran f. Guru menempelkan hukum tajwid di papan g. Guru memberi petunjuk dan memberi kesempatan pada siswa untuk memperhatikanmenganalisa ayat sesuai tajwid Elaborasi : a. Melalui diskusi kelompok 2-3 orang siswa, hasil diskusi ari analisa tajwid tersebut dicatat pada kertas b. Guru memperhatikan mengamati diskusi peserta didik. c. Tiap kelompok diberi kesempatan membacakan hasil diskusinya d. Mulai dari komentarhasil diskusi siswa, guru mulai menjelaskan materi sesuai tujuan yang ingin dicapai Konfirmasi : a. Guru dan peserta didik menyimpulkan hasil diskusi isi kandungan Q.S. Al- Mujadilah 11 70 Menit Demonstrasi Presentasi diskusi 3. Penutup a. Beberapa peserta didik diminta menjelaskan cara membaca, mengartikan dan analisa tajwid serta isi kandungan ayat 10 Menit Tanya jawab b. Guru mengklarifikasi beberapa masalah yang dihadapi peserta didik. c. Guru memotivasi siswa agar membiasakan membaca ayat Al-Quran dengan benar sesuai tajwid d. Menyimpulkan contoh perilaku etos kerja yang sesuai dengan kandungan ayat yang dikaji e. Pos tes f. Doa dan salam penutup Alokasi 90 Menit Pertemuan 2 NO Kegiatan Pembelajaran Waktu Metode 1. Pendahuluan a. Salam pembuka diteruskan berdo’a b. Tadarus ayat-ayat yang berhubungan dengan kerja keras c. Appersepsi 10 Menit Ceramah 2. Kegiatan Inti Eksplorasi : a. Guru menampilkan program Flash macro media QS Al- Jum’ah 9-10 kemudian memberi contoh cara membaca b. Peserta didik mendengarkan, menirukan dan menyimak tayangan yang ada di projector papan tulis c. Guru membagi kelas menjadi 4 kelompok, masing- masing kelompok membaca ayat yang di kaji . d. Guru mempersiapkan potongan ayat-ayat yang harus diartikan dan di bahas sesuai tujuan pembelajaran e. Guru menayangkan hukum tajwid di layarpapan f. Guru memberi petunjuk dan memberi kesempatan pada siswa Elaborasi : a. Melalui diskusi kelompok 2-3 orang siswa, hasil diskusi dari analisa tajwid tersebut dicatat pada kertas b. Guru memperhatikan mengamati diskusi peserta didik. c. Tiap kelompok diberi kesempatan membacakan hasil diskusinya d. Mulai dari komentarhasil diskusi siswa, guru mulai menjelaskan materi sesuai tujuan yang ingin dicapai Konfirmasi : Guru dan peserta didik menyimpulkan hasil diskusi isi kandungan ayat tentang kerja keras 70 Menit Demonstrasi Presentasi diskusi 3. Penutup Guru memotivasi siswa agar membiasakan membaca ayat Al-Quran dengan benar sesuai tajwid Menyimpulkan contoh perilaku kerja keras yang sesuai dengan kandungan ayat yang dikaji Pos tes Doa dan salam penutup 10 Menit Tanya jawab Penugasan Alokasi 90 Menit

VIII. Sumber dan Media Pembelajaran