Pembahasan Hasil Penelitian HASIL ANALISIS DAN PEMBAHASAN

signifikansi t = 0,000 lebih kecil dari 0,05, maka disimpulkan Pertimbangan Pasar Kerja berpengaruh signifikan terhadap Pemilihan Profesi Sebagai Akuntan Pemerintah Y. Berdasarkan Uraian diatas dapat disimpulkan bahwa hipotesis penelitian ini tidak teruji kebenarannya karena hanya variabel Pertimbangan Pasar Kerja yang berpengaruh terhadap Pemilihan Profesi Sebagai Akuntan Pemerintah Y. sedangkan variabel Penghargaan Finansial dan Nilai-Nilai Sosial tidak berpengaruh terhadap Pemilihan Profesi Sebagai Akuntan Pemerintah Y.

4.6 Pembahasan Hasil Penelitian

Berdasarkan hasil uji hipotesis yang telah dilakukan menunjukkan bahwa variabel Penghargaan Finansial dan Nilai-Nilai Sosial, tidak berpengaruh terhadap Pemilihan Profesi Sebagai Akuntan Pemerintah sedangkan variabel Pertimbangan Pasar Kerja berpengaruh signifikan terhadap Pemilihan Profesi Sebagai Akuntan Pemerintah. Hasil penelitian ini mengenai variabel Penghargaan Finansial memiliki nilai t hitung sebesar 1,459 dengan nilai signifikansi t = 0,153 lebih besar dari 0,05 hal ini menunjukkan bahwa variabel Penghargaan Finansial tidak berpengaruh terhadap pemilihan Profesi sebagai akuntan Pemerintah. Hasil penelitian ini sesuai dengan Nusa yang menyebutkan bahwa Penghargaan Finansial tidak berpengaruh signifikan . Tetapi hasil penelitian ini tidak didukung oleh penelitian yang dilakukan Restanti Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 2012 yang menyebutkan Penghargaan Finansial berpengaruh signifikan terhadap pemilihan profesi mahasiswa akuntansi. Tidak berpengaruhnya variabel Penghargaan Finansial ini disebabkan karena sebagian responden beranggapan bahwa masih banyak pihak atau instansi lain yang dapat memberikan suatu penghargaan finansial yang lebih layak di luar dari pekerjaan sebagai akuntan pemerintah, misalkan dari pihak-pihak swasta atau pihak-pihak lain yang lebih menawarkan penghargaan finansial yang lebih tinggi. Hal ini tentunya dapat meragukan responden terhadap penghargaan finansial dari pekerjaan sebagai akuntan pemerintah. Hasil penelitian mengenai variabel Nilai-Nilai Sosial memiliki nilai t hitung sebesar 0,268 dengan nilai signifikansi t = 0 , 790 lebih besar dari 0,05 hal ini menunjukkan bahwa nilai nilai sosial tidak berpengaruh signifikan terhadap pemilihan profesi sebagai akuntan pemerintah. Hasil penelitian ini berbeda dari Merdekawati dan Sulistyawati 2011 yang menyebutkan bahwa nilai-nilai sosial berpengaruh terhadap Pemilihan Karir Akuntan Publik dan Non Akuntan Publik. Tidak berpengaruhnya variabel Nilai-Nilai Sosial ini disebabkan karena belum banyak mahasiswa yang mengetahui secara baik atau berpandangan secara positif dan luas mengenai suatu profesi akuntan pemerintah dan mahasiswa beranggapan bahwa tedapat profesi yang lebih bergengsi dibandingkan dengan profesi akuntan pemerintah. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. Hasil penelitian mengenai variabel Pertimbangan Pasar Kerja nilai t hitung sebesar 4,007 dengan nilai signifikansi t = 0 ,000 lebih kecil dari 0,05 hal ini menunjukkan bahwa variabel Pertimbangan Pasar Kerja berpengaruh terhadap pemilihan Profesi sebagai akuntan Pemerintah. Hasil penelitian ini tidak sejalan dengan Restanti 2012 yang menyebutkan bahwa pertimbangan pasar kerja berpengaruh tidak signifikan terhadap pemilihan profesi mahasiswa akuntansi dan penelitian yang dilakukan oleh Merdekawati dan Sulistyawati 2011 yang menyebutkan bahwa pertimbangan pasar kerja berpengaruh tidak signifikan terhadap Pemilihan Karir Akuntan Publik dan Non Akuntan Publik. Berpengaruhnya variabel Pertimbangan Pasar Kerja disebabkan karena Akuntan Pemerintah lebih mudah mengakses lowongan pekerjaan sehingga dijadikan sebagai pertimbangan pemilihan profesi sebagai akuntan pemerintah, terdapat suatu lingkungan dan iklim kerja yang aman dan nyaman untuk profesi sebagai Akuntan Pemerintah, prospek karir sebagai akuntan pemerintah yang menjanjikan, dan profesi sebagai akuntan pemerintah juga memiliki kesempatan yang besar sekaligus cepat untuk promosi jabatan. Selain ketiga faktor diatas masih banyak faktor-faktor lain yang mempengaruhi pemilihan profesi sebagai akuntan pemerintah mahasiswa program studi akuntansi UPN”Veteran” Jawa Timur, hal tersebut ditandai Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. dengan masih banyaknya faktor lain yang juga berpengaruh terhadap pemilihan profesi sebagai akuntan pemerintah.

4.7 Implikasi Penelitian

Dokumen yang terkait

PENGARUH PENGHARGAAN FINANSIAL, PELATIHAN PROFESIONAL, PENGAKUAN PROFESIONAL, NILAI-NILAI SOSIAL, LINGKUNGAN KERJA, PERTIMBANGAN PASAR KERJA DAN PERSONALITAS TERHADAP PEMILIHAN KARIR MENJADI AKUNTAN PUBLIK (Studi Pada KAP Di Kota Malang)

4 54 18

ANALISIS PENGARUH PENGHARGAAN FINANSIAL, PELATIHAN PROFESIONAL PENGAKUAN PROFESIONAL, NILAI-NILAI Analisis Pengaruh Penghargaan Finansial, Pelatihan Profesional Pengakuan Profesional, Nilai-Nilai Sosial Dan Lingkungan Kerja Terhadap Pemilihan Karir Akun

0 2 22

ANALISIS PENGARUH PENGHARGAAN FINANSIAL, PELATIHAN PROFESIONAL PENGAKUAN PROFESIONAL, NILAI-NILAI Analisis Pengaruh Penghargaan Finansial, Pelatihan Profesional Pengakuan Profesional, Nilai-Nilai Sosial Dan Lingkungan Kerja Terhadap Pemilihan Karir Akunt

0 2 15

PENGARUH PENGHARGAAN FINANSIAL, PERTIMBANGAN PASAR KERJA, DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP PEMILIHAN KARIR MAHASISWA AKUNTANSI.

0 2 96

Pengaruh Lingkungan Kerja, Nilai-Nilai Sosial, Pertimbangan Pasar Kerja, Dan Personalitas Pada Pemilihan Karir Sebagai Akuntan Publik (Persepsi Pada Mahasiswa Jurusan Akuntansi Program Ekstensi Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Udayana).

0 1 42

PENGARUH KOMPENSASI FINANSIAL, NILAI-NILAI SOSIAL, DAN PERTIMBANGAN PASAR KERJA TERHADAP PEMILIHAN PROFESI SEBAGAI TENAGA PENDIDIK PADA MAHASISWA PENDIDIKAN EKONOMI FE UNY ANGKATAN 2012.

0 0 206

PENGARUH PENGHARGAAN FINANSIAL DAN PERTIMBANGAN PASAR KERJA TERHADAP PEMILIHAN PROFESI SEBAGAI AKUNTAN PROFESIONAL (Studi Kasus pada Mahasiswa Akuntansi Universitas Negeri Yogyakarta).

1 2 148

Penghargaan Finansial Lingkungan Kerja, Nilai-Nilai Sosial, Dan Personalitas Pada Akuntan Publik Bagi Pemilihan Karir Mahasiswa Akuntansi Indah Lia Puspita

0 0 6

Pengaruh Penghargaan Finanasial, Nilai – Nilai Sosial dan Pertimbangan Pasar Kerja Terhadap Pemilihan Profesi Akuntan Pemerinta

0 0 20

PENGARUH PERSEPSI MAHASISWA AKUNTANSI TENTANG NILAI- NILAI SOSIAL, PERTIMBANGAN PASAR KERJA, DAN PERSONALITAS TERHADAP PEMILIHAN KARIR SEBAGAI AKUNTAN PUBLIK (Studi Kasus pada Perguruan Tinggi di Purwokerto)

1 1 18