Pengertian Judul Proyek Tugas Akhir

8

BAB II TINJAUAN OBYEK PERANCANGAN

2.1. Tinjauan Umum

Tinjauan umum terhadap obyek rancangan ini berisi tentang hal-hal yang berkaitan dengan obyek rancangan secara umum. Dimana tinjauan umum obyek rancangan nantinya merupakan gambaran secara umum dari obyek yang akan dirancang.

2.1.1. Pengertian Judul Proyek Tugas Akhir

Dari judul yang diajukan dalam proyek Tugas Akhir ini yaitu yang berjudul “ Resor Agrowisata Buah” di kota Batu dapat diuraikan dengan definisi sebagai berikut: Pengertian dari Resor  Suatu tempat peristirahatan yang dikunjungi orang untuk mencari suatu ketenangan dengan mencari hiburan berekreasi, sehingga terciptakan suatu ketenangan hati. Purwodarminto, 1982 .  Tempat dengan konsep hunian yang berfungsi sebagai tempat peristirahatan yang “ mewajibkan “ memiliki suasana yang tenang. Majalah Idea, 2007.  Suatu perubahan tempat tinggal untuk sementara bagi seseorang di luar tempat tinggalnya dengan tujuan antara lain untuk mendapatkan kesegaran jiwa dan raga serta hasrat ingin mengetahui sesuatu. Dapat juga dikaitkan dengan kepentingan yang berhubungan dengan olah raga, kesehatan, konvensi, keagamaan serta keperluan usaha lainnya Dirjen Pariwisata, 1988. Pengertian Agrowisata  Agrowisata atau agroturisme adalah suatu bentuk kegiatan pariwisata yang memanfaatkan usaha agro agribisnis sebagai objek wisata dengan tujuan untuk memperluas pengetahuan, pengalaman, rekreasi dan hubungan usaha di bidang pertanian. www.departemen pertanian republik indonesia.com, 2009. Pengertian Buah Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 9  Buah adalah organ pada tumbuhan berbunga yang merupakan perkembangan lanjutan dari bakal buah ovarium. www.wikipedia.com, 2009.  Pengertian buah dalam lingkup pertanian hortikultura atau pangan adalah lebih luas daripada pengertian buah di atas. Karena buah dalam pengertian ini tidak terbatas yang terbentuk dari bakal buah, melainkan dapat pula berasal dari perkembangan organ yang lain. Karena itu, untuk membedakannya, buah yang sesuai menurut pengertian botani biasa disebut buah sejati. www.wikipedia.com, 2009. Pengertian obyek rancangan “Resor Agrowisata Buah di Batu”, adalah : Suatu tempat peristirahatan atau kawasan wisata yang berada pada sebuah kawasan pegunungan yang menghadirkan suasana perkebunan buah dengan tujuan untuk mendapatkan kesegaran jiwa dan raga yang sengaja direncanakan dalam kegunaanya sebagai tempat penyegar dalam maupun luar ruangan serta hasrat ingin mengetahui sesuatu serta keperluan usaha lainya yang didalamnya terdapat berbagai informasi tentang buah dari Kota Batu yang langsung dapat dinikmati dan dibeli.

2.1.2. Studi Literatur