Kerangka Teori dan Pengertian Kampanye

BAB II LANDASAN TEORITIS

A. Kerangka Teori dan Pengertian Kampanye

Sering terjadi kerancuan pengertian dalam istilah kampanye yang disamakan dengan propaganda, secara operasional keduanya adalah sama-sama melakukan kegiatan berkomunikasi yang terencana untuk mencapai tujuan tertentu dan berupaya mempengaruhi khalayak sebagai target sasarannya, diawal- awal istilah propaganda terlebih dahulu dikenal dalam kegiatan komunikasi yang dirancang untuk jangka panjang, misalnya dalam kegiatan ajaran keagamaan, politik dan hingga kepentingan propoganda militer melalui komunikasi searah.,. Namun Pada kurun waktu selanjutnya, konsep kampanye yang lahir kemudian dan melakukan kegiatan komunikasi secara terencana yang lebih moderat, terbuka, toleran, dengan waktu tebatas atau jangka pendek, dan program yang jelas, persuasif serta dapat diidentifikasikan secara jalas nara sumbernya komunikator dan selalu berkonotasi positif. 1 Kampanye politik modern menurut Arnold Steinberg, adalah Usaha yang legal dan formal yang terorganisir dengan baik untuk memperoleh kekuasaan, artinya kampanye politik adalah suatu usaha yang terkelola, terorganisisr, dan terkordinasi untuk memperoleh kekuasaan legal. Maka proses kegiatan kampanye menurut Karl W Deuttsch bertujuan untuk aThe selective interest of the masses ketertarikan massa yang selektif b the actual characteristic of the political 1 Ruslan,Rosady S.H,M.M ” Strategi Kampanye Public Relation” Jakarta: Raja Grafindo Persada. 1997. hal.23 14 15 situation karakter yang asli dari sebuah situasi politik cThe selective operations by wich emotion, sense of the public proses kampanye langsung lewat promosi media. Dibawah ini kami paparkan pendapat beberapa pakar tentang kampanye. 2 1. Leslie B. Snyder 2002 A communication campaign is an organized communication activity, directed at a particular audience, for at particular periode of time to achieve a particular goal. Secara garis besar bahwa kampanye komunikasi merupakan aktivitas komunikasi yang terorganiasasi, secara langsung ditujukan kepada khalayak tertentu pada periode waktu yang telah ditetapkan untuk mencapai tujuan tertentu. 2. Pfau dan Parrot 1993 A campaign is consecious susteined and ancremental procces designed to be implemented over a specified periode of time for the purpose of influencing. Suatu kampanye yang secara sadar, menunjang dan meningkatkan proses pelaksanan yang terencana pada periode tertentu untuk bertujuan mempengaruhi khalayak sasaran tertentu. 3. Roger dan Storey Mendefinisikan kampanye sebagai serangkaian kegiatan komunikasi yang terorganisasi dengan tujuan untuk menciptakan dampak tertentu terhadap sebagian besar khalayak sasaran secara bekelanjutan dalam periode waktu tertentu. 2 Herman Ibrahim “Kampanye Tanpa Kekerasan” Depok: CV.Citra Utama. Jl.Cimanuk. 1999 hal.8 16

B. Bentuk-Bentuk Kampanye