Supariyono, A.Md. Struktur Kepengurusan

tajnid nukhbawi. Sehingga dakwah menjadi pintu bagi terekrutnya orang untuk menjadi kader dakwah. 93 Menurut Data Departemen Dakwah DPP PKS bahwa kegiatan dakwah itu mempunyai tiga tahap yakni berupa : 1. Tabligh, seperti momen-momennya maulid nabi, isra’ mi’raj, dan muharram 2. Ta’lim, seperti menupas kajian-kajian Tafsir Ibnu Katsir, shahih bukhari dan Riyadu Shalihin 3. Dialog Peduli Masyarakat DPM, tapi Dialog Peduli Masyarakat DPM ini agak menjurus kepada kepartaian. 94 Kemudian dapat dijelaskan pula pada data-data yang perlu diprogram agar berhasil guna dan dapat dievaluasi keberhasilannya pada waktu dan periode tertentu. Kegiatan dakwah tersebut berupa : 1. Dakwah Fardiyah, hubungan baik secara pribadi yang berdampak kepada ketertarikan kepada Islam 2. Tabligh, usaha mengajak sekelompok orang untuk mengenal nilai-nilai dasar Islam, seperti khutbah, tabligh akbar, makkah, dan sejenisnya 3. Ta’lim, usha untuk mengajarkan ilmu-ilmu dasar Islam secara rutin : ta’lim fil masajid, ta’lim rutin partai, ta’lim kaum buruh tani, ta’lim kaum perkantoran, ta’lim remaja masjid, ta’lim untuk kaum muallaf, yasinan, dan jenis ta’lim lainnya. 93 Data Departemen Dakwah, DPP PKS, Jakarta, 10 Agustus 2009 94 Ibid 4. Dakwah media, usaha untuk membentuk opini umum masyarakat tentang dan kepada Islam melalu berbagai media, seperti koran, radio, web, televisi, internet, dan sejenisnya 5. Pertemuan dan aktivitas umum, usaha memasukan nilai-nilai Islam kepada sekelompok orang yang berada pada bidang-bidang yang tidak langsung berhubungan dengan dakwah Islam seperti seminar, training, karangtaruna, klub olahraga, klub pencita alam, klub peminat fotografi, pertemuan keluarga dan amal khairi lainnya. 95 Kegunaan dari kegiatan dakwah tersebut dapat dilihat dari sifat kegiatan dakwah dan fungsi kegiatan dakwah antara lain : 1. Sifat kegiatan dakwah merupakan : a. Kegiatan terbuka diperuntukan bagi seluruh kalangan b. Berorientasi pada pengenalan nilai-nilai dasar Islam c. Dilakukan di berbagai kesempatan 2. Fungsi kegiatan dakwah merupakan : a. Pembentukan opini umum Islami b. Penyebaran fikrah Islam yang benar, menyeluruh dan jelas c. Pintu rekrutmen ke dakwah khashah d. Pembentukan lingkungan Islami e. Pemunculan kader dakwah sebagai rijal al-ummah 95 Data Departemen Dakwah, DPP PKS, Jakarta, 20 Juni 2013