Data Primer Uji Validitas dan Reliabilitas Kuesioner

Dari perhitungan rumus diatas maka didapat jumlah sampel yang akan diambil adalah 97 sampel dibulatkan menjadi 100 orang. Teknik pengambilan sampel adalah consecutive sampling, semua subyek yang datang dan memenuhi kriteria pemilihan dimasukkan dalam penelitian sampai jumlah subyek yang diperlukan terpenuhi Sastroasmoro, 2010. Kriteria inklusi Kriteria inklusi pada penelitian ini adalah sebagai berikut : • Mahasiswi USU yang berasal dari fakultas nonkesehatan • Bersedia menjadi subjek penelitian Kriteria eksklusi Kriteria eksklusi pada penelitian ini adalah sebagai berikut • Mahasiswi Angkatan 2010 • Mahasiswi dengan hambatan budaya berupa pantangan terhadap konsumsi produk-produk hewani tertentu • Mahasiswi yang tidak mengembalikan kuesioner

4.4 Teknik Pengumpulan Data

4.4.1 Data Primer

Dalam penelitian ini, pengambilan data telah dilakukan dengan memberikan self administered questionnaires kuesioner kepada responden. Pengisian kuesioner dilakukan saat itu juga ketika peneliti melakukan kunjungan, agar didapat respons rate yang tinggi. Kuesioner dijelaskan secara menyeluruh sampai benar-benar dimengerti dan dapat diisi secara benar oleh responden sehingga memberikan kemudahan bagi mahasiswi dalam melakukan pengisian kuesioner secara tepat dan lengkap. Universitas Sumatera Utara Alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah: • Kuesioner • Alat tulis Penelitian ini menggunakan kuesioner sebagai alat penelitian untuk mendapatkan data dari responden berupa pertanyaan. Pengumpulan data telah dilakukan oleh peneliti dan beberapa orang interviewer yang sebelumnya telah diberikan pelatihan oleh peneliti.

4.4.2 Uji Validitas dan Reliabilitas Kuesioner

Angket yang digunakan dalam penelitian ini telah dilakukan uji validitas dan reliabilitas dengan menggunakan teknik korelasi “product moment”dan uji Cronbach Cronbach Alpha dengan menggunakan program SPSS 17.0. Sampel yang digunakan dalam uji validitas ini memiliki karakteristik yang hampir sama dengan sampel dalam penelitian. Jumlah sampel yang digunakan dalam uji validitas dan reliabilitas penelitian ini adalah 25 orang. Setelah uji validitas diakukan, hanya pada soal-soal yang valid saja yang dilakukan uji reliabilitas. Hasilnya dapat dilihat pada tabel 4.1. Tabel 4.1. Hasil Uji Validitas dan Reabilitas Pengetahuan dan Sikap Variabel No Total Pearson Correlation Status Alpha Status Pengetahuan 3 0.632 valid 0.677 reliabel 4 0.398 valid reliabel 5 0.630 valid reliabel 9 0.398 valid reliabel 10 0.636 valid reliabel 11 0.755 valid reliabel 12 0.536 valid reliabel Sikap 2 0.785 valid 0.823 reliabel 3 0.743 valid reliabel 6 0.518 valid reliabel Universitas Sumatera Utara Sikap 8 0.626 valid 0.832 reliabel 9 0.589 valid reliabel 12 0.620 valid reliabel 13 0.710 valid reliabel

4.5 Pengolahan dan Analisis Data