Observasi Wawancara Metode Pengumpulan Data

cxiv

a. Observasi

Dalam observasi ini penulis melakukan pengamatan secara langsung dan mengumpulkan data dan informasi mengenai bagian layanan anak di PUJB. Penulis mengamati kegiatan-kegiatan yang berlangsung di bagian layanan anak dan kondisi ruang layanan anak PUJB yaitu : 1. Bagaimana proses peminjaman dan pengembalian bahan pustaka 2. Kegiatan mendongeng yang dilakukan oleh staf perpustakaan dan Paguyuban Anak Jakarta Membaca PAJM 3. Kegiatan permainan anak di playroom 4. Koleksi-koleksi apa saja yang terdapat di layanan anak baik fiksi maupun non fiksi serta bagaimana penyusunan koleksi bahan pustaka tersebut di susun di rak. 5. Bagaimana keadaan ruangan tempat baca, meja dan kursi, serta ruangan tempat bermain anak. Data-data yang terkumpul dari hasil observasi ini digunakan penulis dalam menentukan langkah-langkah dalam melakukan penelitian. Lihat lampiran hasil pengamatan.

b. Wawancara

Wawancara adalah proses memperoleh keterangan untuk tujuan penelitian dengan cara tanya jawab sambil tatap muka antara si pewawancara dengan si penjawab atau responden dengan menggnakan alat yang disebut interview guide atau panduan wawancara 86 . Panduan 86 Mohammad Nazir, Metode Penelitian, Cet. 3 Jakarta: Ghalia Indonesia, 1988 h. 234. cxv wawancara ini digunakan untuk memudahkan pewawancara dalam mengkomunikasikan pertanyaan-pertanyaan, sehingga responden mengerti maksud pertanyaan-pertanyaan yang diajukan pewawancara dan dapat menjawabnya dengan baik. Jadi jenis wawancara dalam penelitian ini adalah wawancara berstruktur. Dalam penelitian ini penulis melakukan wawancara dengan anak- anak dalam pengumpulan data. Menurut Robinson 87 , wawancara bisa dilakukan terhadap anak-anak yang mengunjungi perpustakaan, misalnya mereka bisa di tanyai mengenai bacaan yang paling disenangi. Anak-anak yang menjadai sampel adalah anak-anak usia sekolah dasar yang menjadi pemakai layanan anak di PUJB. Wawancara dilakukan untuk mengetahui pendapat anak-anak sebagai pemakai layanan anak, mengenai layanan anak di Perpustakaan Umum Jakarta Barat.lihat lampiran pedoman wawancara. Wawancara juga dilakukan dengan narasumber para pustakawan dan staf perpustakaan di Perpustakaan Umum Jakarta Barat. Tujuan dari wawancara ini adalah untuk mengetahui lebih mendalam tentang kegiatan layanan anak di perpustakaan yang bersangkutan, dan hasil wawancara ini akan dikaitkan dengan jawaban responden apakah relevan apa tidak lihat lampiran pedoman wawancara. 87 Helen M Robinson, “Research Related to Children’s Interest and to Development Values Reading, “Library Trens, 222 1973, h. 82. cxvi

3. Pengolahan Data dan Analisa Data