Keanggotaan Kegiatan Layanan Anak di PUJB

cvii

4. Keanggotaan

Anggota perpustakaan untuk layanan anak adalah anak-anak usia sekolah dasar. Pengunjung lain boleh membaca di ruang baca anak atau meminjam buku bila sudah menjadi anggota tetapi keanggotaan mereka dibedakan. Bagi anggota perpustakaan usia sekolah dasar mendapat kartu anggota berwarna kuning dan hanya boleh meminjam buku di bagian layanan anak. Bagi anggota PUJB remajadewasa boleh meminjam buku di bagian layanan anak dan di bagian remajadewasa. Jumlah anggota layanan anak di Perpustakaan Umum Jakarta Barat sampai dengan bulan Desember 2006 yaitu 1.197 anggota, dan jumlah pengunjung layanan anak tahun 2006 sebanyak 25.278. Sedangkan jumlah peminjam buku di bagian layanan anak tahun 2006 sebanyak 1.192.

5. Kegiatan Layanan Anak di PUJB

Pada ulasan di bawah ini akan disampaikan mengenai jenis-jenis layanan untuk anak di Perpustakaan Umum Jakarta Barat : a. Layanan Peminjaman Bahan Pustaka Pada layanan peminjaman bahan pustaka yang dapat meminjam adalah yang telah menjadi anggota PUJB, pada layanan anak di PUJB menggunakan metode Brown yaitu, setiap buku diberi kartu buku yang diselipkan dalam kantong yang terdapat di balik cover buku, kartu buku tersebut akan tetap berada di dalam buku selama buku tersebut terdapat di rak dan siap untuk dipinjam. Setiap peminjam mempunyai cviii semacam kantong untuk meminjam buku. Bila buku dipinjam, kartu buku dikeluarkan dan diselipkan ke dalam kantong buku pemilik. b. Layanan Rujukan Referens Koleksi rujukan merupakan koleksi yang tidak dapat dipinjamkan dan hanya boleh dibaca di ruang perpustakaan. Layanan anak PUJB telah memiliki koleksi rujukan untuk anak-anak, koleksi tersebut berada di ruang koleksi umum anak-anak hanya dibedakan raknya saja. Berikut ini data koleksi rujukan khusus anak : Tabel 3.7. Jumlah koleksi referen anak Referensi Anak-anak Anak-anak No Klasifikasi Judul Judul Eks. Eks. 1 000 Karya Umum 52 19,19 9,34 9,34 2 100 Filsafat - 3 200 Agama 7 2,58 0,91 0,91 4 300 Ilmu Sosial 52 19,19 21,01 21,01 5 400 Bahasa 21 7,75 8,56 8,56 6 500 Ilmu Murni 56 20,66 18,55 18,55 7 600 Teknologi Terapan 13 4,80 3,76 3,76 8 700 Kesenian 62 22,88 35,15 35,15 9 800 Kesusasteraan - - - - 10 900 GeografiSejarah 8 2,95 2,72 2,72 Non Fiksi 271 771 100,00 100,00 Fiksi - - - - Jumlah 271 771 100,00 100,00 Sumber : Laporan Tahunan PUJB tahun 2006 data diolah c. Layanan Bercerita Story Telling Layanan mendongeng bertujuan untuk mendorong anak-anak untuk lebih banyak belajar membaca buku dengan cerita-cerita yang lebih beragam dan tertarik untuk membaca sendiri setelah cix mendengarkan dongeng yang dibacakan. Layanan ini juga dimaksudkan sebagai sarana promosi agar anak-anak sering berkunjung ke perpustakaan. Layanan ini dilakukan pada setiap hari Kamis dan Minggu, namun kadang layanan ini tidak diadakan sesuai dengan jadwalnya jika pengunjung layanan anak tidak banyak. Sedangkan cerita yang dibawakan diambil dari koleksi yang berada di layanan anak dan layanan bercerita ini dilakukan oleh petugas layanan anak dan Paguyuban Anak Jakarta Membaca PAJM Jakarta Barat. d. Layanan Permainan Layanan ini sangat bermanfaat untuk anak-anak, terutama untuk meningkatkan daya intelektual dan imajinasi mereka serta sebagai sarana rekreasi yang mendidik. Ruang untuk layanan ini sudah cukup nyaman karena dipisahkan dengan ruang baca anak sehingga tidak mengganggu pengunjung layanan anak yang ingin membaca. Koleksi permainan anak yang berada di layanan anak PUJB berjumlah 31 buah yang terdiri dari : ayunan indoor, rumah Barbie, lego, balok, monopoli, puzzle, balok, congklak, mobil-mobilan dan lain-lain. Layanan ini dilakukan pada setiap hari rabu dan jum’at. Pada layanan ini anak dapat meminjam koleksi mainan anak kepada petugas layanan anak untuk digunakan di ruang permainan anak play room. Pada layanan permainan anak, koleksi mainan anak boleh digunakan oleh pengunjung layanan anak baik anggota maupun bukan anggota yang merupakan usia sekolah dasar karena koleksi yang ada hanya untuk anak usia sekolah dasar. Pada layanan ini, petugas layanan anak membimbing dan mengawasi anak-anak yang ingin menggunakan koleksi mainan anak, cx seperti : bagaimana cara menyusun balok, permainan berhitung dan lain-lain. cxi

BAB IV METODOLOGI PENELITIAN

DAN PENYAJIAN HASIL PENELITIAN

A. Metodologi Penelitian

Sifat penelitian ini adalah penelitian deskriptif, yaitu penelitian yang memberi gambaran mengenai keadaan tertentu dengan cara mengembangkan konsep dan menghimpun fakta, tetapi tidak melakukan pengujian hipotesa. 80 Deskripsi yang diinginkan adalah pendapat pemakai mengenai layanan anak di Perpustakaan Umum Jakarta Barat PUJB, serta hambatan-hambatan yang dialami perpustakaan dalam melaksanakan kegiatan tersebut. Dalam penelitian ini penulis menggunakan penelitian survai. Penelitian survai merupakan penelitian yang mengambil sampel dari suatu populasi dan menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpulan data pokok. 81 Jadi dalam penelitian ini, penulis ingin mengumpulkan pendapat pemakai khususnya mengenai jasa layanan anak di Perpustakaan Umum Jakarta Barat.

1. Populasi dan Sampel

a Populasi 80 Masri Singarimbun, ed., Metode Penelitian Survai, edisi revisi Jakarta: LP3ES, 1989 h. 60. 81 Ibid, hal. 3