Berdiri dengan Membentuk Huruf T Jongkok dengan Satu Kaki dan Kaki yang Lain Lurus ke Depan Berdiri dengan Salah Satu Kaki Dipeluk di Depan Tubuh

Senam Dasar 71 Setiap orang tentu mengharapkan tubuhnya sehat dan bugar. Untuk menciptakan hal itu tidak hanya cukup makan dan minum. Namun, dapat dengan melakukan senam dasar. Mari kita ikuti bentuk­bentuk gerak senam dasar berikut

A. Latihan Keseimbangan Bertumpu pada Kaki

Bentuk­bentuk latihan keseimbangan bertumpu pada kaki, antara lain sebagai berikut.

1. Berdiri dengan Membentuk Huruf T

Cara melakukan sebagai berikut. a. Posisi awal, berdiri tegak. b. Kemudian, kaki kanan diangkat hingga lurus horizontal dengan tangan kanan menempel pada tubuh bagian kanan. c. Tangan kiri menumpu pada kaki kiri. d. Gerakan ini dilakukan dengan ditahan selama 2 × 8 hitungan atau lebih lama akan lebih baik. Sumber: Dokumen Penerbit Gambar 6.1 Posisi berdiri membentuk huruf T.

2. Jongkok dengan Satu Kaki dan Kaki yang Lain Lurus ke Depan

Cara melakukan sebagai berikut. a. Posisi awal, jongkok dengan kedua tangan di pinggang. b. Kaki kanan diluruskan ke depan, kemudian ditahan selama 2 × 8 hitungan. c. Gerakan ini dilakukan secara bergantian dengan kaki yang lain. Sumber: Dokumen Penerbit Gambar 6.2 Berdiri jongkok dengan tangan di pinggang salah satu kaki diluruskan ke depan. Untuk dapat melakukan latihan keseimbangan diperlukan kekuatan otot kaki, tangan, dan pantat serta diperlukan ketenangan. , Di unduh dari : Bukupaket.com 72 Olahraga SMP 1

3. Berdiri dengan Salah Satu Kaki Dipeluk di Depan Tubuh

Cara melakukan, sebagai berikut. a. Posisi awal, berdiri tegak kemudian kaki kanan diangkat ke depan tubuh sambil dipeluk dengan kedua tangan. Gerakan ini dilakukan selama 2 × 8 hitungan. b. Setelah itu kaki kiri diangkat ke depan tubuh juga dipeluk dengan kedua tangan. Gerakan ini dilakukan selama 2 × 8 hitungan. Sumber: Dokumen Penerbit Gambar 6.3 Berdiri dengan memeluk satu kaki di depan tubuh. Gerakan senam dasar dapat dilakukan dengan berbagai bentuk. Coba sebutkan gerak senam dasar keseimbangan yang bertumpu pada kaki Diskusikan dengan temanmu jenis tugas di bawah ini, kemudian praktikkan tugas tersebut dalam gerakan secara berkelompok di depan kelasmu ­ Teknik berdiri membentuk huruf T. ­ Teknik berdiri sambil memeluk lutut. ­ Teknik berdiri jongkok dengan salah satu kaki diluruskan ke depan. Adolina Grace Tengkudung Adolina Grace Tengkudung adalah pemilik sangar senam di Bali. Pengalamannya di bidang senam telah ditekuni selama 30 tahun. Grace selalu disibukkan dengan aktivitas senam se­ perti menjadi juri senam, menggelar lomba senam, penataran, seminar, kursus­kursus, serta peragaan senam di berbagai tem­ pat. Ia menjabat sebagai Ketua Persatuan Juri Senam se­Bali. Sejak mendirikan sanggar senam, ia sudah mencetak beberapa in­ struktur senam. Grace terus belajar dan menimba ilmu untuk me­ nambah wawasan dan pengetahuannya, terutama tentang senam. Sumber: www.cibertokoh.com; www.balipost.co.id Di unduh dari : Bukupaket.com Senam Dasar 73 Bentuk­bentuk latihan keseimbangan dengan tumpuan tangan dapat dilakukan dengan gerakan berikut.

B. Latihan Keseimbangan dengan Bertumpu Tangan