Nilai Total Hutan Mangrove

5. Nilai Total Hutan Mangrove

Hutan mangrove Resort Bedul memiliki beberapa nilai penting, yaitu nilai ekologi, ekonomi, estetika dan edukasi atau dapat dikatakan memiliki nilai manfaat yang beragam. Mulai manfaat langsung, manfaat tidak langsung, manfaat pilihan dan keberadaan. Berdasarkan hasil identifikasi seluruh manfaat hutan mangrove yang didapatkan di kawasan hutan Resort Bedul, maka selanjutnya dilakukan kuantifikasi manfaat hutan mangrove secara keseluruhan. Nilai manfaat total hutan mangrove dapat diketahui setelah menjumlahkan hasil dari penilaian terhadap manfaat hutan mangrove secara keseluruhan. Hasil selengkapnya dapat dilihat pada Tabel 14. Tabel 14. Nilai total ekonomi hutan mangrove Kategori Manfaat Nilai Manfaat Ekonomi RpTh Persentase Manfaat Langsung 436.920.000 20,49 Manfaat Tidak Langsung 1.535.074.851 71,98 Manfaat Pilihan 132.000.000 6,19 Manfaat Keberdaan 28.716.279,48 1,35 TOTAL 2.132.711.130,48 100 Keterangan: = Perhitungan langsung berdasarkan responden = Perhitungan berdasarkan literatur Tabel 14 menunjukkan bahwa total nilai manfaat hutan mangrove yaitu sebesar Rp 1.958.851.130,48tahun. Dilihat dari proporsi masing-masing manfaat terhadap nilai total ekonomi hutan mangrove di Resort Bedul nilai paling tinggi adalah manfaat tidak langsung sebesar 78,36 hal ini membuktikan bahwa nilai ekologi mangrove sangatlah penting bagi kehidupan manusia yaitu melindungi manusia dari intrusi dan abrasi air pantai serta memasok oksigen bagi manusia. Manfaat langsung hutan mangrove sebesar 13,43 membuktikan bahwa hutan mangrove memiliki peranan yang cukup besar yang dapat dirasakan secara langsung maupun tidak langsung oleh masyarakat, terutama sebagai sumber penghasilan untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Nilai terkecil dari proporsi dari total nilai manfaat hutan mangrove yaitu nilai keberadaan sebesar 1,47. Hal ini menunjukkan bahwa kesadaraan masyarakat akan pentingnya hutan mangrove bagi kehidupan mereka masih kecil. Masyarakat masih belum menyadari dampak yang akan di timbulkan jika hutan mangrove sekitar tempat tinggal mengalami penurunan luasan dan kerusakan sehingga keinginan masyarakat untuk menganti biaya kelestarian hutan mangrove dimasa yang akan datang masih rendah. Penilaian total manfaat hutan mangrove di Resort Bedul TNAP menunjukkan hutan mangrove memiliki manfaat dan fungsi yang penting dan hal ini tidak hanya dilihat dari nilai ekonomi saja, tetapi juga nilai ekologis bagi kehidupan yang ada disekitarnya. Oleh karena itu keberdaan hutan mangrove harus tetap dijaga dan dipelihara dengan baik kelestariannya karena itu juga salah satu fungsi pokok taman nasional. Kelestarian hutan mangrove bukan hanya tanggung jawab pihak pengelola khusunya pengelola TNAP tetapi juga harus ada kerjasama dengan masyarakat sehingga masyarakat dapat membantu terjaganya ketersediaan sumberdaya ekosistem hutan mangrove tetap terjamin dengan baik dan lestari.

D. Kontribusi Mangrove Terhadap Pendapatan Rumahtangga