Objek Wisata Eko Alternatif Jarak dan Waktu Tempuh Menuju Kebun Raya Bogor

72

4.5.4 Objek Wisata Eko Alternatif

Objek wisata eko alternatif pilihan responden pada umumnya berlokasi dekat dengan tempat tinggal mereka atau objek wisata eko yang menjadi favorit selain KRB. Lokasi objek wisata eko alternatif pilihan responden terletak di daerah Puncak, Cianjur, Banten, Sukabumi, Jakarta dan Bandung. Kawasan yang menjadi tempat wisata eko favorit responden adalah kawasan Puncak-Cianjur, karena 75 responden menyatakan bahwa objek wisata eko alternatif mereka adalah Puncak, Kebun Raya Cibodas dan Taman Safari. Untuk mengetahui lebih jelas mengenai objek wisata eko elternatif pilihan responden, dapat dilihat pada tabel dibawah: Tabel 10. Sebaran Responden Pengunjung KRB Menurut Objek Wisata Eko Alternatif Objek Wisata Eko Alternatif Frekuensi Persentase Persentase Kumulatif Puncak 37 40,6 40,6 Kebun Raya Cibodas 18 19,8 60,4 Taman Safari 13 14,3 74,7 Pantai Ancol 5 5,5 80,2 Pantai Anyer 4 4,4 84,6 Tangkuban Perahu 3 3,3 87,9 Lembang 3 3,3 91,2 Pantai Pelabuhan Ratu 3 3,3 94,5 Kebun Binatang Ragunan 3 3,3 97,8 Objek wisata lainnya 2 2,2 100 73

4.5.5 Jarak dan Waktu Tempuh Menuju Kebun Raya Bogor

Berdasarkan jarak tempuh, sebaran kunjungan yang dilakukan responden bervariasi mulai dari jarak kurang dari 500 m sampai dengan 60 km. Seperti terlihat pada Tabel 10, kebanyakan responden 48,4 menempuh jarak kurang dari 10 km untuk mencapai KRB. Responden yang menempuh jarak kurang dari 10 km berasal dari daerah sekitar kota Bogor sedangkan jarak yang ditempuh oleh responden yang berasal dari kota-kota di sekitar Bogor berkisar antara 10 km-60 km. Tabel 11. Sebaran Responden Pengunjung KRB Menurut Jarak Tempuh Menuju Kebun Raya Bogor Jarak Tempuh km Frekuensi Persentase 10 44 48,4 10 – 19 10 11,0 20 – 29 5 5,5 30 – 40 7 7,7 41 – 50 22 24,2 50 3 3,3 Berdasarkan waktu yang diperlukan untuk mencapai KRB, waktu tempuh responden berkisar antara kurang dari 1 jam hingga 2 jam. Responden yang hanya memerlukan waktu tempuh kurang dari 1 jam berjumlah 51,6 sedangkan mereka yang membutuhkan waktu tempuh berkisar antara 1 jam hingga 2 berjumlah sebesar 47,3. Responden yang berada pada kelompok pertama pada umumnya berasal dari kota Bogor sedangkan responden yang berada pada kelompok kedua 74 berasal dari kota-kota di sekitar kota Bogor seperti Jakarta, Tangerang, Bekasi Depok, Banten, dan Sukabumi. Tabel 12. Sebaran Responden Pengunjung KRB Menurut Waktu Tempuh Menuju Kebun Raya Bogor Waktu Tempuh jam Frekuens i Persentase Persentase Kumulatif 1 47 51,6 51,6 1 – 2 43 47,3 98,9 2 1 1,1 100

4.5.6 Biaya Perjalanan Menuju Kebun Raya Bogor