Uji Reliabilitas Instrumen Uji Keabsahan Data

61 yang dijadikan sebagai patokan atau batas minimal untuk sesuatu yang diukur Suharsimi Arikunto, 2006: 14. Kriteria yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan kriteria kualitatif dengan pertimbangan pembobotan. Dalam pertimbangan pembobotan indikator-indikator yang ada diberi nilai dengan bobot berbeda. Kalau sudah ditentukan pembobotannya, tinggal menyesuaikan dengan skala 1-4 dalam menilai obyek. Berikut ini cara memperoleh nilai akhir indikator adalah : 1 Mengalikan nilai masing-masing subindikator dengan bobotnya 2 Membagi jumlah nilai subindikator dengan jumlah bobot Adapun rumus nilai akhir indikator adalah sebagai berikut : NI = Keterangan : NI : Nilai Indikator BSI : Bobot Sub Indikator NSI : Nilai Sub Indikator JB : Jumlah Bobot d. Untuk data yang berasal dari hasil observasi, wawancara dengan panitia dan studi dokumentasi akan diklasifikasikan berdasar aspek-aspek diteliti selanjutnya dilakukan analisis dan diberi kesimpulan. 62

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Umum Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian evaluasi dengan pendekatan deskriptif kuantitatif. Obyek yang diteliti dalam penelitian ini adalah pelaksanaan diklat manajerial Basic Education Capacity- Trust Fund BEC-TF bagi kepala sekolah dasar se Kabupaten Kulon Progo tahun 2011. Subjek penelitian ini adalah kepala sekolah dasar SD, Narasumber Dosen UNY dan panitia Diklat. Jumlah SD yang dijadikan sample penelitian sebanyak 64 sekolah yang tersebar di 12 Kecamatan di Kabupaten Kulon Progo. Data yang diperoleh dalam penelitian ini berasal dari hasil kuesioner angket, pengamatan observasi, pencermatan dokumen dan wawancara tidak terstruktur.

B. Penyajian Data dan Pembahasan

Data mengenai evaluasi program diklat BEC-TF meliputi Konteks tujuan program diklat dan kebutuhan peserta diklat, Input kesiapan panitia diklat, kesiapan dan kualifikasi narasumber, kesiapan peserta diklat dan sarana prasarana, Proses pelaksanaan pembelajaran, aktivitas narasumber dan interaksi peserta, Produk hasil pelaksanaan diklat. Pedoman angket yang digunakan terdiri dari empat angket yaitu angket bagi peserta tentang pelayanan dan fasilitas diklat, motivasi peserta mengikuti diklat, aktivitas narasumber dalam memberikan materi diklat dan angket untuk narasumber dan panitia tentang aktivitas peserta diklat dan lingkungan diklat. Untuk data yang diperoleh dari hasil 63 observasi, dokumentasi oleh peneliti digunakan untuk melengkapi hasil analisis terhadap data yang diperoleh dari angket tersebut. Berikut akan disajikana hasil penelitian yang akan digunakan untuk menjawab rumusan masalah seperti apa yang telah dikemukakan pada bab I.

1. Konteks a. Deskripsi Umum Pelaksanaan Program Diklat

Pendidikan dan tenaga kependidikan di SDMI merupakan salah satu asset yang perlu di jaga dan di kembangkan kompetensinya, sehingga perlu pembinaan dan peningkatan kompetensi melalui pelatihan-pelatihan. Program Hibah Basic Education Capacity Trust Fund yang disingkat menjadi BEC-TF merupakan salah program untuk melaksanakan pembenahan pada bidang strategis yang menjadi sasaran, salah satunya ada pengembangan sumber daya manusia SDM. Dalam kesempatan pelatihan ini, Dinas Pendidikan Kabupaten Kulon Progo menyelenggarakan 3 sub-kegiatan yang melekat, yakni: 1 Pelatihan Manajerial bagi Kepala SDMI dan SMPMTs, 2 Pelatihan Penyusunan Karya Tulis Ilmiah bagi Guru SDMI dan SMPMTs, dan 3 Pelatihan Pengelolaan Perpustakaan SDMI dan SMPMTs. Berdasarkan ke 3 sub kegiatan di atas tersebut maka peneliti membatasi hanya meneliti pada sub kegiatan pendidikan dan pelatihan diklat manajerial bagi kepala sekolah SDMI. Dasar hukum yang digunakan pada pelatihan ini yaitu mengacu pada Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003