Model Cobweb Dalam Analisis Keseimbangan Penawaran dan Permintaan

2.2.3 Model Cobweb Dalam Analisis Keseimbangan Penawaran dan Permintaan

Sistem dinamis memiliki waktu sebagai variabel independen bebasberpengaruh. Sebagai contoh didalam setiap perekonomian senantiasa terdapat perubahan secara kontiniu dan penyesuaiannya terhadap perubahan. Apabila ekonom ingin mempersoalkan waktu yang berhubungan dengan sesuatu gerakan ke arah keseimbangan, keterlambatan-keterlambatan waktu time lags pada penyesuaian- penyesuaian terhadap perubahan, maka secara eksplisit ia akan memperkenalkan waktu kedalam sistem yang bersangkutan.Oleh karena itu ia bekerja dengan suatu sistem dinamis dynamic system Simatupang, 1995. Menurut Setiawan 2010, salah satu sistem dinamis yang sederhana adalah model Cobweb teori sarang laba-laba. Kasus Cobweb ini dibagi menjadi 3 yaitu: a Siklus yang mengarah pada fluktuasi yang jaraknya tetap b Siklus yang mengarah pada titik keseimbangan c Siklus yang mengarah pada eksplosi harga, yaitu yang berfluktuasi dengan jarak yang semakin membesar Suatu pasar akan mengalami keseimbangan jika jumlah barang yang ditawarkan sama dengan jumlah barang yang diminta. Keseimbangan dalam analisis penawaran dan permintaan terjadi jika Qs = Qd. Universitas Sumatera Utara Gambar 3. Model Cobweb Menurut Chiang dan Wainwright 2008, bila berinteraksi antara permintaan dan penawaran akan menghasilkan osilasi eksplosif. Dengan harga awal P disini diasumsikan di atas P, kita dapat megikuti anak panah dengan membaca kurva S bahwa kuantitas yang ditawarakan dalam periode selanjutnya periode 1 akan menjadi Q 1. Dalam pasar bebas, kuantitas yang diminta dalam periode 1 juga harus Q , yang hanya mungkin jika dan hanya jika harga ditentukan pada tingkat P 1 . Sekarang, memlalui kurva S, harga P 1 akan menghasilkan Q 2 sebagai kuantitas yang ditawarkan dalam periode 2, dan pada pasar bebas dalm periode berikutnya, harga harus ditentukan pada tingkat P 2 sesuai dengan kurva permintaan . Dengan mengulangi kembali alasan ini, kita dapat menentukan harga dan kuantitas dalam periode berikutnya dengan mengikuti anak panah dlam diagram, sehingga memutari “cobweb” atau jaring laba-laba disekitar kurva permintaan dan penawaran. Dengan cobweb jaring laba-laba berputar dari dalam keluar, jalur waktu adalah divergen dan osilasi ekslosif meledak. Universitas Sumatera Utara Dimana , proses perputaran akan menimbulkan suatu cobweb yang sentripetal. Dari P , bila kita mengukuti anak panah, kita akan lebih mendekat pada perpotongan kurva permintaan dan penawaran, dimana P berada. Jika tetap berosilasi, jalur harga ini adalah konvergen Chiang dan Wainwright, 2008,.

2.3 Kerangka Permikiran