Kerangka Konseptual Hipotesis Pengaruh Harga dan Promosi Terhadap Minat Pelanggan Berkunjung Ke Café Kedai Kopi Ulekareng & Gayo Jl. Dr. Mansyur Medan

25

2.3. Kerangka Konseptual

Harga merupakan salah satu atribut paling penting yang dievaluasi oleh konsumen. Harga memiliki dua peranan utama dalam proses pengambilan keputusan para pembeli. Pertama, peranan alokasi dari harga, yaitu fungsi harga dalam membantu para pembeli untuk memutuskan cara memperoleh manfaat yang diharapkan berdasarkan daya belinya. Kedua, peranan informasi dari harga, yaitu fungsi harga dalam mendidik konsumen mengenai faktor-faktor produk, seperti kualitas. Hal ini terutama bermanfaat dalam situasi dimana pembeli mengalami kesulitan untuk menilai faktor produk atau manfaatnya secara objektif. Promosi penjualan adalah rangsangan langsung yang ditujukan kepada konsumen untuk melakukan pembelian. Jadi, promosi penjualan merupakan suatu bentuk komunikasi pemasaran yang berusaha menyebarkan informasi, mempengaruhi, atau membujuk dan mengingatkan pasar sasaran terhadap perusahaan dan produknya, agar membeli dan loyal terhadap produk yang ditawarkan. Jadi, dapat disimpulkan promosi mempengaruhi minat konsumen untuk melakukan pembelian. Minat berkunjung adalahsuatu kegiatan mendatangi suatu tempat untuk membeli sejumlah barang dan jasa, yang dipilih berdasarkan informasi yang didapat tentang produk, dan segera disaat kebutuhan dan keinginan muncul, dan kegiatan ini menjadi informasi untuk pembelian selanjutnya. Bagi pemasar tahap minat berkunjung ini adalah tahap yang sangat penting untuk dipahami karena akan berhubungan dengan keberhasilan suatu program pemasaran. Universitas Sumatera Utara 26 Melihat teori dan penjelasan tersebut, maka dibentuklah kerangka konseptual yang menunjukkan gambaran hubungan antara variabel X 1 dan X 2 terhadap Y, yaitu sebagai berikut. Sumber: Kotler dan Amstrong 2003 Gambar 2.1 Kerangka konseptual

2.4 Hipotesis

Menurut Sugiono 2010:51 “Hipotesisi merupakan jawaban sementara terhadap rumusan masalah penelitian. Dikatakan sementara karena jawaban yang diberikan baru didasarkan pada teori yang relevan, belum didasarkan pada faktafakta empiris yang diperoleh melalui pengumpulan data. jadi hipotesis juga dapat dinyatakan sebagai jawaban teoritis terhadap rumusan masalah penelitian, belum jawaban yang empiris’. Berdasarkan perumusan masalah dan kerangka konseptual yang telah dirumuskan serta teori-teori pendukung, maka peneliti meruuskan hipotesis sebagai berikut: “Harga dan Promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Minat Pelanggan Berkunjung ke Cafe Kedai Kopi Ulekareng Gayo Jl. Dr. Mansyur Medan. Promosi X 2 Harga X 1 Minat Y Universitas Sumatera Utara 1 BAB 1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang