Skala Pengukuran Variabel Sampel Jenis Data

Tabel 3.1 Operasionalisasi Variabel Variabel Defenisi Variabel Sub Variabel Indikator Variabel Skala Pendidikan dan Pelatihan X Usaha untuk meningkatkan kemampuan konseptual, moral, teori dan keterampilan teknis karyawan Materi yang diajarkan X 1 a. Menunjang pekerjaan b. Menambah pengetahuan c. Sesuai dengan kebutuhan Likert Metode yang digunakan X 2 a. Sesuai dengan subjek b. Mudah dimengerti c. Sesuai dengan gaya belajar peserta Saranafasilitas pendukung X 3 a. Suasana ruang kelas b. Peralatan c. Dapat dikendalikan oleh instruktur Kemampuan instruktur X 4 a. Penguasaan materi b. Motivasi cara c. Mengetahui tujuan yang hendak dicapai dari pendidikan dan pelatihan Kemampuan peserta X 5 a. Partisipatif b. Menguasai berbagai materi c. Pelaksanaan tugas Kinerja Y Hasil kerja secara kualitas dan kuantitas yang dicapai oleh seorang karyawan dalam melaksanakan tugasnya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan kepadanya. Kualitas dan kuatitas Y 1 a. Memperoleh pelanggan atau nasabah tetap dengan yang ditargetkan perusahaan. b. Melakukan kontrolpengawasan atas laporan yang dibuat oleh bagian pembukuan. c. Menghitung transaksi pembelian dan penjualan valutas asing serta pengeluaran-pengeluaran. d. Mencatat segala transkasi dan mencatatnya dalam jurnal. e. Karyawan mampu menghitung jumlah valutas asing yang dijualdibeli dari konsumen dan menyerahkan dalam mata uang rupiah. f. Karyawan mampu melayani konsumen langsung, maksudnya melayani konsumen yang datang untuk menjualmembeli valuta asing dengan baik. g. Karyawan mampu mengatasi sikap nasabah yang berprilaku baik ataupun tidak dengan terkendali. h. Tepat waktu dalam melayani setiap konsumen yang datang. i. Karyawan mampu menjaga kepercayaan konsumen dan bertanggung jawab. Likert Sumber : Mathis dan Jackson 2006, Hasibuan 92005, Mangkunegara 2006, Sofyandi 2008. Karyawan PT. Narasindo Mitra Perdana Medan.

3.5. Skala Pengukuran Variabel

Skala pengukuran yang digunakan pada penelitian ini adalah Skala Likert sebagai alat mengukur sikap, pendapat, dan persepsi seseorang atau sekelompok tentang kejadian atau gejala sosial Sugiyono, 2008:132. Dengan menggunakan skala likert, maka variabel yang akan diukur dijabarkan menjadi indikator variabel. Kemudian indikator tersebut dijadikan sebagai titik tolak untuk menyusun item-item instrumen yang dapat berupa pertanyaan atau pernyataan. Dalam melakukan penelitian terhadap variabel-variabel yang akan diuji, pada setiap jawaban akan diberikan skor. Skor yang diberikan adalah Tabel 3.2 Instrumen Skala Likert No. Pernyataan Skor 1 Sangat Setuju SS 5 2 Setuju S 4 3 Kurang Setuju KS 3 4 Tidak Setuju TS 2 5 Sangat Tidak Setuju STS 1 Sumber : Sugiyono 2008:133 3.6. Populasi dan Sampel a. Populasi Populasi merupakan wilayah generalisasi yang terdiri atas obyek atau subyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya Sugiyono, 2008:115. Populasi penelitian adalah seluruh karyawan pada PT. Narasindo Mitra Perdana Medan yang berjumlah 50 Orang.

b. Sampel

Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi. Metode pengambilan sampel menggunakan metode sampel jenuh yaitu teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel Sugiyono, 2008:122. Karyawan PT. Narasindo Mitra Perdana Medan dijadikan sampel dalam penelitian ini yang berjumlah 50 orang, karena pendidikan dan pelatihan tersebut diberikan kepada para karyawan dan pengambilan sampel jenuh dilakukan karena jumlah populasi relatif kecil. Tabel 3.3 Karyawan Pada PT. Marasindo Mitra Perdana Medan Keterangan Jumlah Karyawan Orang Karyawan 50 Jumlah 50 Sumber : PT. Narasindo Mitra Perdana Medan

3.7. Jenis Data

Jenis data yang digunakan terdiri dari 2 dua yaitu : a. Data Primer Data primer adalah data utama yang diperlukan untuk mengetahui sebenarnya pengaruh pendidikan dan pelatihan terhadap peningkatan kinerja pada PT. Narasindo Mitra Perdana Medan yang diperoleh dengan memberikan daftar pertanyaan kuesioner dan wawancara responden. b. Data Sekunder Data sekunder merupakan data yang diperoleh dari perusahaan sebagai tambahan dan data pelengkap dari data primer seperti dokumen-dokumen dan laporan-laporan tertulis perusahaan, literatur-literatur yang ada di perusahaan dan bagian bahan-bahan atau tulisan-tulisan lain yang ada hubungannya dengan masalah yang akan diteliti.

3.8. Metode Pengumpulan Data