Uraian Tugas GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

Dari struktur organisasi dapat dilihat data karyawan PT. Andalan Putra Logistics Medan dalam tabel 1.5 sebagai berikut : Tabel 1.5 Data karyawan PT. Andalan Putra Logistics Medan No Bagian Jumlah Karyawan 1 Direksi 1 orang 2 Manajer Pemasaran 1 orang 3 Manajer Keuangan 1 orang 4 Manajer Operasional 1 orang 5 Bagian Administrasi 4 orang 6 Bagian Operasional 8 orang 7 Bagian Gudang 4 orang Jumlah 20 orang Sumber : PT. Andalan Putra Logistics Medan Agustus 2009

C. Uraian Tugas

1. Pimpinan Direksi Merupakan seorang pimpinan yang mengendalikan seluruh aktivitas expedisi dan di bantu oleh 3 tiga orang manager serta membawahi 3 tiga sub bagian aktivitas atau tugas. Tugas dari kepala cabang adalah memimpin usaha perusahaan secara keseluruhaan, menetapkan tujuan dan sasaran perusahaan serta bertanggung jawab dari seluruh aktivitas axpedisi jika ada hambatan pengiriman barang atau pun paket. 2. Manager Keuangan Manager keuangan ini mengatur jalannya proses pengolahan administrasi dan keuangan. Tugas dari manager keuangan adalah Universitas Sumatera Utara melaksanakan tugas pembinaan dan kontrol prosedur cargo yang di ekspedisikan serta bertanggung jawab untuk senantiasa mencek atau meneliti secara cermat dan hati-hati terhadap barang-barang yang boleh diangkut yaitu barang yang tidak bertentangan dengan hukum. 3. Manager Marketing Manager ini dalam aktivitasnya dilapangan untuk menarik atau mencari pelanggan sebanyak mungkin dan tentunya dengan mengedepankan sistem pelayanan yang lebih baik dari perusahaan lainnya. Dalam hal ini manager marketing bertanggung jawab memberikan petunjuk dan pemberitahuan kepada pelanggan tentang prosedur dan ketentuan dalam proses pengiriman cargo. 4. Manager Operasional Manager ini bertugas meneliti setiap barang yang masuk dan akan segera dikirim kepenerimanya Out Going maupun barang yang tiba dari luar kota incoming dan akan didistribusikan kepenerima di wilayah operasional perusahaan berdomisili. Dan selanjutnya barang-barang yang akan diproses di kelompokkan berdasarkan wilayah pendistribusian sehingga tidak membuang banyak waktu ketika pengantaran. Dalam aktivitasnya Manager operasional membawahi 3 tiga sub bagian sebagai berikut : a. Bagian Gudang Bagian ini senantiasa berkewajiban melaksanakan tata usaha pergudangan dengan mengkelompokkan barang-barang atau dokumen berdasarkan wilayah pendistribusian, jenis barang atau Universitas Sumatera Utara dokumen, dan waktu atau jadwal pengiriman. Selanjutnya membuat catatan daftar laporan dengan menyelenggarakan buku expedisi yang akan diserahkan ke bagian operasional dan bagian administrasi. b. Bagian Operasional Bagian ini bertugas melaksanakan Checking cargo setelah mendapat daftar barang atau dokumen dari bagian gudang yang akan didistribusikan ke alamat masing-masing baik itu Incoming maupun Outgoing. Setelah barang atau dokumen diterima oleh pemiliknya bagian operasional wajib melaporkan kebagian administrasi dengan menyerahkan invoice tanda terima yang telah ditandatangani oleh pemiliknya. Bagian operasional juga bertanggungjawab pada kendaraan operasional dan wajib melaporkan kondisi kendaraan operasional. c. Bagian Administrasi Bagian administrasi ini dalam aktivitasnya adalah sebagai penerima cargo dengan memberikan tanda bukti terima barang dari costumer ke perusahaan, dan selanjutnya tanggung jawab barang atau dokumen dipihak perusahaan. Bagian administrasi juga mendata dan mencatat setiap transaksi melalui daftar laporan yang disampaikan dari bagian gudang dan bagian operasional dan selanjutnya dilaporkan ke Manager operasional. Universitas Sumatera Utara

D. Visi dan Misi Perusahaan