Pembahasan PENEMUAN DAN PEMBAHASAN

C. Pembahasan

1. Kompetensi audit berpengaruh terhadap efektivitas audit internal dalam mewujudkan good corporate governance. Hasil uji hipotesis menunjukan bahwa faktor Kompetensi audit berpengaruh terhadap efektivitas audit internal dalam mewujudkan good corporate governance . Dengan demikian semakin tinggi kompetensi audit maka efektivitas audit internal dalam pelaksanaan good corporate governance pada bank akan semakin baik, hal ini menunjukan bahwa audit internal yang memiliki kompetensi yang tinggi akan dapat melakukan pengawasan dengan baik dan dapat mengetahui celah-celah mana saja yang menjadi kekurangan dalam mewujudkan good corporate governance pada perusahaan untuk dapat diperbaiki. Hal ini konsisten dengan penelitian yang dilakukan oleh Mahrissa Kusumamelati 2008. 2. Independensi audit berpengaruh terhadap efektivitas audit internal dalam mewujudkan good corporate governance. Hasil uji hipotesis menunjukan bahwa faktor independensi audit berpengaruh signifikan terhadap efektivitas audit internal dalam mewujudkan good corporate governance. Dengan demikian semakin tinggi independen audit maka efektivitas audit internal dalam mewujudkan good corporate governance pada bank akan semakin baik, karena untuk melakukan tugas pengawasan audit internal dituntut agar terbebas dari segala macam kepentingan yang menyebabkan audit internal menjadi tidak 69 obyektif. Hal ini konsisten dengan penelitian yang dilakukan oleh Mahrissa Kusumamelati 2008. 3. Pengaruh kompetensi audit dan independensi audit terhadap efektivitas audit internal dalam mewujudkan good corporate governance. Hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa kompetensi audit dan independensi audit berpengaruh secara simultan dan signifikan terhadap efektivitas audit internal dalam mewujudkan good corporate governance. Dengan demikian semakin tinggi kompetensi audit dan independensi audit maka efektivitas audit internal dalam mewujudkan good corporate governance pada bank akan semakin baik. Hasil penelitian ini konsisten dengan penelitian oleh Mahrissa Kusumamelati 2000. 70

BAB V PENUTUP