Indikator Pola Asuh Otoriter

kehidupan remaja. Hal ini berkaitan dengan perilaku social remaja yang tidak cakap, terutama kurangnya pengendalian diri. Pengasuhan permisif- memanjakan permissive- indulgent parenting adalah suatu pola dimana orang tua sangat terlibat dengan remaja tetapi sedikit sekali menuntut atau mengendalikan mereka. Pengasuhan permisif- memanjakan berkaitan dengan ketidakcakapan sosial remaja, terutama kurangnya pengendalian diri. Faktor-faktor yang lain, ketanggapan contohnya perhatian dan dukungan, orang tua berkaitan dengan kecakapan social remaja. Dan orang tua sendiri memilki masalah perilaku contohnya masalah alcohol dan konflik pernikahan, remaja seringkali masalah dan menunjukan penurunan kecakapan social. Beberapa hal mengenai pola pengasuhan tersusun berurutan, pertama pola pengasuhan tidak meliputi tema penting dari sosialisasi timbal balik dan kesesuaian. Kedua banyak orang tua menggunakan kombinasi beberapa teknik, dari pada hanya satu teknik tertentu, walaupun salah satu teknik bias lebih dominan. Walapun pengasuhan yang konsisten biasanya disarankan , orang tua yang bijak dapat merasakan pentingnya bersikap lebih permisif dalam situasi tertentu, dan lebih bersifat otoriter dari situasi yang lain, namun lebih autoritatif disituasi yang lain.

5. Pengasuhan Orang Tua , Keluarga dan Sosialisasi Tradisional

Orangtua kita jelas punya peran yang penting, kalau bukan yang terpenting dalam perkembangan kita. Ada berbagai gaya pengasuhan orangtua yang bisa amat berbeda-beda. Baumrind Matsumoto, 2008:110 mengidentifikasi tiga pola utama pengasuhan orang tua, orang tua yang otoriter mengharapkan kepatuhan mutlak dan melihat bahwa anak butuh untuk dikontrol. Sebaliknya orang tua yang bersifat permisif membolehkan anak untuk mengatur hidup mereka sendiri dan menyediakan hanya sedikit panduan baku. Orang tua yang otoritatif bersifat tegas, adil, dan logis. Gaya pengasuhan ini dipandang akan membentuk anak-anak yang secara psikologis sehat, kompeten, mandiri, yang bersifat kooperatif dan nyaman menghadapi situasi-situasi social. Penelitian lain Maccoby dan Martin dalam Matsumoto, 2008:110 menemukan tipe gaya pengasuhan keempat yang disebut “tak terlibat” atau “uninvolved”. Orang tua yang tak terlibat seringkali terlalu larut dalam kehidupan mereka sendiri untuk bias member respon yang tepat pada anak-anak mereka dan sering terlihat tak peduli. Banyak pengaruh terhadap perkembangan kita terjadi dalam hubungan kita dengan orang selain orang tua kita. Saat anak-anak tumbuh melewati masa awal anak-anak, pola disebabkan oleh perkembangan kognitif. Berbagai kemampuan baru untuk berpikir tentang diri mereka dan orang lain dan untuk memahami dunia mereka memungkinkan anak untuk megembangkan hubungan sebaya yang lebih dalam dan bermakna.