Teknik Pengumpulan Data Validitas Data

commit to user 66 untuk merumuskan objek yang sedang diteliti, sedangkan bagian refleksi merupakan renungan pada saat penelaahan. Catatan yang dibuat antara lain; struktur pembangun karya sastra Mimi Lan Mintuna.

D. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik noninteraktif. Dalam teknik noninteraktif, sumber data berupa benda atau manusia yang tidak mengetahui bila sedang diamati atau dikaji. Teknik pengumpulan data noninteraktif dengan melakukan pembacaan secara intensif dari novel dan melakukan pencatatan secara aktif dengan metode content analysis. Adapun aspek penting dari content analysis adalah bagaimana hasil analisis dapat diimplikasikan kepada siapa saja Herman J.Waluyo, 2006:65 Langkah-langkah yang dilakukan dalam teknik content analysis dalam penelitian ini adalah sebagai berikut. Gambar 2: Teknik Content Analysis Langkah-langkah yang dilakukan dalam teknik content analysis dalam penelitian ini adalah sebagai berikut. 1. Membaca berulang-ulang secara keseluruhan novel Mimi Lan Mintuna. 2. Mengumpulkan dan mempelajari beberapa teori yang relevan dengan tema penelitian. Menemukan data Klasifikasi data Prediksi analisis data commit to user 67 3. Mencatat dan menganalisis semua data yang berupa kutipan penting yang sesuai dengan permasalahan.

E. Validitas Data

Data yang telah berhasil digali, dikumpulkan, dan dicatat dalam kegiatan penelitian harus diusahakan kemantapan dan kebenarannya. Oleh karena itu, peneliti memilih dan menentukan cara-cara tepat untuk mengembangkan validitas data yang dikumpulkan dalam penelitian ini, peneliti menggunakan teknik triangulasi. Menururt Moloeng 2007: 33 teknik trianggulasi adalah teknik pemeriksaan keabsahan data yang memanfaatkan sesuatu yang lain. Denzin dalam Moleong 2007: 330 membedakan 4 jenis teknik pemeriksaan keabsahan data, yakni trianggulasi sumber, trianggulasi data, trianggulasi metode, dan trianggulasi teori. 1. Triangulasi data data triangulation peneliti menggunakan beberapa data untuk mengumpulkan data yang sama. 2. Triangulasi peneliti investor triangulation yaitu pengecekan keabsahan data dengan memanfaatkan peneliti lain. 3. Triangulasi metode methodological triangulation yaitu pengecekan beberapa sumber data dengan metode sama. 4. Triangulasi teori theoretical triangulation yaitu mengecek data dengan menggunakan beberapa prespektif teori yang berbeda. Dari keempat teknik triangguasi, peneliti menggunakan trianggulasi data untuk mengumpulkan data yang sama. Artinya data yang commit to user 68 sama atau sejenis akan lebih mantap kebenarannya bila digali dari beberapa sumber data yang berbeda. Menurut Burhan Bungin 2005: 191 teknik trianggulasi data lebih mengutamakan efektifitas proses dan hasil yang diinginkan. Oleh karena itu, triangulasi dapat dilakukan dengan menguji apakah proses dan hasil metode yang digunakan sudah berjalan baik.

F. Teknik Analisis Data