Lokasi Penelitian Jenis dan Sumber Data Populasi dan Sampel

BAB 3 METODE PENELITIAN

3.1 Lokasi Penelitian

Penelitian dilakukan pada Mahasiswa di kampus Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam FMIPA, yang merupakan salah satu fakultas di Universitas Sumatera Utara. Fakultas Matematika dan Ilmu Pengertahuan alam memiliki 9 jurusan, diantaranya 4 jurusan S-1 dan 5 jurusan D-III .

3.2 Jenis dan Sumber Data

Data yang digunakan adalah data Primer dan data sekunder. Data primer adalah data yag diperoleh secara langsung dari sumber informasinya dengan menggunakan instrument kuisioner yang disebar di FMIPA USU. Sedangkan data sekunder adalah data yang diperoleh secara tidak langsung melalui pihak ketiga berupa literatur, buku, jurnal, dan informasi dari internet untuk mendukung penelitian ini. Jenis data yang digunakan adalah data jumlah pengguna merek kartu seluler yang digunakan saat ini dan sebelumnya, data jumlah pengeluaran untuk biaya pemakaian kartu tersebut, data waktu pemakaian kartu, dan data alasan melakukan perpindahan kartu . Universitas Sumatera Utara

3.3 Populasi dan Sampel

3.3.1 Populasi

Populasi merupakan suatu objek yang berada pada wilayah dan memenuhi syarat- syarat tertentu berkaitan dengan masalah dalam penelitian tersebut Ridwan dan Kuncoro, 2007. Populasi merupakan kumpulan individu atau objek penelitian yan gmemiliki kualitas serta ciri-ciri yang telah ditetapkan. Penelitian ini menggunakan seluruh mahasiswa Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Sumatera Utara dari angkatan tahun 2011 sampai dengan angkatan tahun 2014 sebagai populasi penelitiannya yang berjumlah 3350 orang sumber: usu.ac.id, per bulan Februari 2105. Mahasiswa yang menjadi objek penelitian dikhususkan pada mahasiswa D-III, dan S1 Reguler. Metode yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah metode pengambilan sampel acak sederhana. Agar lebih objektif, dari tiap-tiap program studi diambil sampelnya dengan perbandingan yang proposional.

3.3.2. Sampel

Sampel adalah bagian dari populasi yang akan diteliti dan yang dianggap dapat menggambarkan populasi. Metode pengambilan ini menggunakan probability sampling yaitu dengan menggunakan sampling acak sederhana. Proses pengambilan sampel dilakukan dengan mengambil sampel acak sederhana untuk masing-masing departemen dengan maksud agar jumlah sampel untuk masing- masing departemen sesuai dengan populasinya. Adapun yang menjadi pertimbangan adalah dalam pemilihan reponden dalam penelitian ini adalah mahasiswa FMIPA USU S-1 dan D-III angkatan 2011-2014 karena angkatan ini merupakan mahasiswa yang masih aktif mengikuti perkuliahan di kampus. Universitas Sumatera Utara

3.4 Metode Pengumpulan Data