Skala Pemberian Skor METODE PENGUMPULAN DATA.

Tabel 2. Blue Print Skala Kecemasan Saat Menghadapi Tugas Keperawatan Sebelum Uji Coba No Indikator Item Favorable Item Unfavorable Total 1. Psikologis 12 2, 4, 6, 12, 13, 23, 24, 25, 26, 34, 38, 60 12 3, 19, 37, 39, 43, 44, 45, 47, 51, 55, 61, 66 24 2. Perilaku 12 10, 11, 14, 21, 22, 27, 28, 31, 32, 35, 36, 53 11 5, 9, 17, 48, 52 56, 57, 62, 63, 65, 67 23 3. Fisiologis 12 1, 7, 8, 15, 16, 18, 20, 49, 50, 54, 58, 59 11 29, 30, 33, 40, 41, 42, 46, 64, 68, 69, 70 23 Total 36 34 70

F. PERTANGGUNGJAWABAN MUTU ALAT UKUR

1. Seleksi Item

Parameter daya beda item yang berupa koefisien korelasi item total memperlihatkan adanya kesesuaian fungsi item dengan fungsi skala dalam mengungkapkan perbedaan individual. Dengan demikian maka pemilihan item-itemnya didasarkan pada besarnya koefisien korelasi termaksud. Besarnya koefisien korelasi item total bergerak dari 0 sampai dengan 1,00 dengan tanda positif atau negatif. Semakin mendekati angka 1,00 yang bertanda positif maka daya diskriminasi itemnya semakin baik. Koefisien yang mendekati angka 0 atau yang memiliki tanda negatif mengindikasikan daya diskriminasi yang tidak baik. Sebagai kriteria seleksi item berdasarkan korelasi item total, maka digunakan batasan rix 0,30 jadi item yang memiliki korelasi item total minimal 0,30 dianggap layak menjadi sebuah item, dan jika dengan batasan ini jumlah item yang terseleksi tidak mencukupi jumlah yang diinginkan, sedangkan item dengan nilai rix dibawah 0,30 dianggap buruk karena dapat diinterpretasikan sebagai item yang memiliki daya diskrimanasi rendah sehingga tidak dimasukkan dalam item yang akan digunakan dalam penelitian Azwar, 2002. Skala kecemasan saat menghadapi tugas keperawatan yang diujicobakan berjumlah 70 item yang terdiri dari 38 item favourable dan 32 item unfavourable. Setelah data uji coba diperoleh maka data tersebut dianalisis dengan menggunakan program SPSS for windows 11,5. Dari pengolahan data tersebut terdapat 51 item yang digunakan dan 19 item yang gugur. Nilai korelasi item total berkisar antara 0,3094 sampai 0,7016. Item- item yang gugur yaitu 1, 6, 12, 17, 19, 22, 29, 30, 39, 42, 47, 50, 51, 52, 53,