Metode Pengumpulan Data Metode Analisis Data

4.6 Metode Pengumpulan Data

Tahap awal prosedur pengumpulan data pada penelitian ini adalah mengajukan surat permohonan izin pelaksanaan penelitian pada institusi pendidikan Program Studi Ilmu Keperawatan kemudian surat perohonan izin yang diperoleh diajukan ketempat penelitian Rumah Sakit Umum Pusat Haji Adam Malik Medan. Setelah mendapat izin dari Rumah Sakit, peneliti melaksanakan pengumpulan data penelitian. Peneliti menentukan responden sesuai dengan kriteria inklusi yang dibuat sebelumnya. Setelah mendapatkan responden, peneliti menjelaskan kepada responden tentang tujuan dan maksud pengumpulan data, bila responden bersedia maka penelitian dilakukan.Responden yang bersedia diminta untuk menandatangani informed consent surat persetujuan. Responden diminta mengisi kuesioner yang diberikan oleh peneliti. Selama pengisisn kuesioner responden diberi kesempatan untuk bertanya pada peneliti bila ada pertanyaan yang tidak dipahami. Selanjutnya data yang diperoleh dikumpulkan untuk dianalisa.

4.8 Metode Analisis Data

Setelah semua data terkumpul maka peneliti malakukan analisa data melalui beberapa tahap yaitu : persiapan: megecek kelengkapan identitas dan data responden untuk memastikan semua pertanyaan telah diisi. Tabulasi : mentabulasi data yang telah terkumpul. Penerapan: pengolahan data dilakukan dengan menggunakan teknik komputerisasi. Setelah data terkumpul dilakukan pengolahan data dengan perhitungan statistik deskriptif didapatlan frekuensi dan persentase untuk mendeskripsikan data demografi dan tingkat kecemasan. Universitas Sumatera Utara

BAB 5 HASIL DAN PEMBAHASAN

Pada bagian ini akan diuraikan tentang data hasil penelitian dan pembahasan mengenai Gambaran Tingkat Kecemasan pada Pasien yang akan Menjalani Tindakan Kateterisasi Jantung di RSUP. Haji Adam Malik Medan.

5.1 Hasil Penelitian

Penelitian ini telah dilaksanakan mulai dari Agustus sampai dengan Oktober 2013. Penelitian ini melibatkan 38 orang responden yang menggambarkan tingkat kecemasan pasien yang akan menjalani tindakan kateterisasi jantung di Rumah Sakit Umum Pusat Haji Adam Malik Medan. Hasil penelitian ini memaparkan karakteristik demografi responden, tingkat kecemasan pasien yang akan menjalani tindakan kateterisasi jantung di RSUP Haji Adam Malik Medan.

5.1.1 Data Demografi Responden

Responden penelitian ini adalah pasien yang akan menjalani tindakan kateterisasi jantung di RSUP Haji Adam Malik Medan. Data demografi responden yang meliputi: usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan, pekerjaan status perkawinan, yang melibatkan 38 orang responden. Berdasarkan hasil dalam penelitian menggambarkan bahwa rata-rata usia responden 55 tahun 50,00. Lebih dari setengah responden 81,6 adalah berjenis kelamin laki-laki. Berdasarkan pendidikan menunjukkan bahwa tingkat yang paling tinggi adalah berpendidikan SMA 42,1. Lebih dari setengah responden Universitas Sumatera Utara