Interpretasi dan Analisis Data Jadwal Kegiatan Keterbatasan Penelitian

43 kepada pihak manajemen Bank Nagari, ditujukan untuk mengetahui bentuk program CSR Bank Nagari Cabang Pangkalan. Wawancara kepada masyarakat penerima program CSR Bank Nagari ditujukan untuk memperoleh data dan informasi mengenai manfaat yang dirasakan masyarakat dari adanya program CSR Bank Nagari. 3. Studi kepustakaan, pengumpulan data dilakukan dengan menelusuri literatur- literatur yang terkait dengan permasalahan penelitian. Literatur-literatur tersebut dapat diperoleh dari buku-buku, majalah, surat kabar, arsip, dokumen-dokumen, dan media elektronik seperti internet dan televisi. Literatur-literatur yang ditelusuri adalah yang terkait dengan penelitian ini, yaitu program CSR Bank Nagari dan kondisi sosial ekonomi masyarakat penerima program tersebut, serta literatur-literatur lainnya yang relevan dengan penelitian ini.

3.5. Interpretasi dan Analisis Data

Interpretasi data merupakan upaya yang dilakukan dengan mengolah data, mengorganisasikan data, memilah-milahnya menjadi satuan yang dapat dikelola, mensistesiskan, membuat ikhtisarnya, dan menemukan apa yang penting dipelajari dan memutuskan apa yang diceritakan kepada orang lain. Tujuannya adalah menyederhanakan seluruh data yang terkumpul, menyajikannya dalam susunan yang baik dan rapi untuk kemudian dianalisis. Analisis data dilakukan sejak sebelum memasuki lapangan, selama di lapangan, dan setelah selesai dilapangan sampai akhirnya pada tahap akhir Universitas Sumatera Utara 44 penyusunan laporan penelitian, untuk mendapatkan kesimpulan yang baik dari hasil penelitian. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data kualitatif. Miles dan Huberman dalam Sugiyono 2009, mengungkapkan bahwa aktivitas analisis data kualitatif dilakukan secara interaktif dan berlangsung secara terus menerus pada setiap tahapan penelitian sehingga sampai tuntas, dan datanya sampai jenuh.

3.6. Jadwal Kegiatan

No Kegiatan Bulan ke- 1 2 3 4 5 6 7 8 1 Pra observasi √ √ 2 Acc Judul Penelitian √ 3 Penyusunan Proposal √ √ 4 Bimbingan Proposal √ √ 5 Seminar Proposal √ 5 Revisi Proposal √ √ 6 Penelitian Lapangan √ √ √ 7 Pengumpulan dan Analisis Data √ √ √ √ 8 Penulisan Laporan √ √ √ 9 Bimbingan Skripsi √ √ √ 10 Sidang Meja Hijau √ Universitas Sumatera Utara 45

3.7 Keterbatasan Penelitian

Keterbatasan dalam penelitian ini mencakup kemampuan dan pengalaman yang dimiliki oleh peneliti untuk melakukan penelitian ilmiah. Keterbatasan dalam hal teknis penelitian di lapangan adalah pada saat mengumpulkan data melalui wawancara mendalam dengan beberapa orang karyawan Bank Nagari, karena waktu untuk melaksanakan wawancara adalah dihari kerja, sehingga pada saat wawancara berlangsung terdapat gangguan-gangguan pekerjaan yang menyebabkan terputusnya komunikasi pada saat wawancara berlangsung. Dan kendala utama yang dihadapi peneliti adalah ketika mewawancarai masyarakat sekitar Bank Nagari Cabang Pangkalan, karena sebagian besar masyarakat Pangkalan belum mengetahui program CSR. Untuk itu, ketika melakukan wawancara dengan masyarakat Pangkalan yang tidak mengetahui apa itu CSR, istilah CSR tidak peneliti gunakan dan menggantinya dengan ‘kegiatan sosial’. Terlepas dari permasalahan teknis penelitian dan kendala di lapangan peneliti menyadari keterbatasan peneliti mengenai metode menyebabkan lambatnya proses penelitian yang dilakukan, dan masih terdapat keterbatasan dalam hal kemampuan pengalaman melakukan penelitian ilmiah serta referensi buku atau jurnal yang sedikit dikuasai peneliti. Walaupun demikian peneliti berusaha untuk melaksanakan kegiatan penelitian ini dengan maksimal agar data dan tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini dapat diperoleh. Universitas Sumatera Utara 46

BAB IV DESKRIPSI DAN INTERPRETASI DATA PENELITIAN

Dokumen yang terkait

Bentuk Program CSR Bank Nagari dan Manfaatnya Bagi Kehidupan Sosial Ekonomi Masyarakat Lokal (Studi Pada Program CSR Bank Nagari Cabang Pangkalan)

3 79 105

Pemberdayaan Masyarakat Melalui Program Corporate Social Responsibility (CSR) PT Pertamina (Persero) Unit Pengolahan II Dumai (Studi Deskriptif: Penerima Program CSR Masyarakat Kelurahan Jaya Mukti, Dumai).

13 105 123

Program Corporate Social Responsibility dan Kesejahteraan Masyarakat (Studi Korelasional Peranan Program Corporate Social Responsibility Bidang Pemberdayaan Masyarakat PT Indonesia Asahan Aluminium (INALUM) terhadap Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat De

1 27 152

Program Corporate Social Responsibilty (CSR) Dan Citra Perusahaan (Studi Korelasional Tentang Pengaruh Program Corporate Social Responsibility (CSR) “Satu untuk Sepuluh” Terhadap Citra AQUA di Kalangan Mahasiswa Universitas Sumatera Utara)

5 38 137

PERSEPSI MASYARAKAT TENTANG PROGRAM PERSEPSI MASYARAKAT TENTANG PROGRAM CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) BANK INDONESIA.

0 3 18

A. Latar Belakang PERSEPSI MASYARAKAT TENTANG PROGRAM CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) BANK INDONESIA.

0 4 42

PENUTUP PERSEPSI MASYARAKAT TENTANG PROGRAM CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) BANK INDONESIA.

0 9 42

BAB II KAJIAN PUSTAKA 2.1. Teori Perubahan Sosial - Bentuk Program CSR Bank Nagari dan Manfaatnya Bagi Kehidupan Sosial Ekonomi Masyarakat Lokal (Studi Pada Program CSR Bank Nagari Cabang Pangkalan)

0 3 9

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar belakang masalah - Bentuk Program CSR Bank Nagari dan Manfaatnya Bagi Kehidupan Sosial Ekonomi Masyarakat Lokal (Studi Pada Program CSR Bank Nagari Cabang Pangkalan)

0 3 13

BAB II KAJIAN PUSTAKA 2.1. Munculnya Konsep CSR - Bentuk Program Corporate Social Responsibility Bank Nagari dan Manfaatnya Bagi Kehidupan Sosial Ekonomi Masyarakat Lokal(Studi Pada Program CSR Bank Nagari Cabang Pangkalan)

0 6 20