Kerangka Berfikir PENGARUH SUBTITUSI TEPUNG JANTUNG PISANG TERHADAP KUALITAS CHIFFON CAKE

maka hampir seluruh wilayah dataran rendah di Indonesia berpotensi sebagai daerah pertumbuhannya. Meskipun tidak sebaik kandungan dan kemampuan tepung terigu, jantung pisang dengan segala kelebihannya dapat digunakan sebagai salah satu penghasil tepung yang dapat untuk menambah atau menggantikan sebagian peran tepung terigu dalam pembuatan produk makanan. Bahan pangan sumber karbohidrat seperti sagu, ubi jalar, gadung, iles-iles, suweg, garut, ganyong, gembili, gadung, dan sebagainya dapat menjadi sumber alternatif pengganti tepung terigu. 3. Pertimbangan kesukaan masyarakat Chiffon cake merupakan salah satu produk olahan kue yang sudah dikenal luas di masyarakat. Berbagai macam varian dari chiffon cake juga mudah ditemui baik di toko roti dan makanan maupun pasar tradisional. Chiffon cake cukup disukai oleh masyarakat karena teksturnya yang lembut dan empuk, serta rasanya yang manis dan gurih. Sebagai makanan kudapan atau suguhan, chiffon cake juga telah diproduksi secara massal atau dalam jumlah besar oleh produsen makanan atau industri rumah tangga.

2.3 Kerangka Berfikir

Chiffon cake merupakan salah satu jenis produk pangan yang digemari oleh masyarakat dapat dijadikan sebagai makanan favorit. Umumnya chiffon cake dibuat dengan bahan dasar tepung terigu. Tetapi dengan sifat tepung jantung pisang yang karakteristik dan kandungan gizinya hampir sama dengan tepung terigu, dilihat dari bentuk, kemampuan dan kandungan gizi bahkan dalam beberapa hal mampu memberikan dukungan peningkatan kesehatan bagi yang mengkonsumsinya namun belum dimanfaatkan secara maksimal oleh masyarakat sebagai alternatif pengganti tepung terigu dalam pembuatan chiffon cake. Dengan berdasarkan proses pembuatan tepung dari jantung pisang kepok yang relatif mudah dan sumber bahan baku yang bisa diperoleh di mana-mana maka tepung yang terbuat dari jantung pisang kepok ini dapat dipertimbangkan untuk menjadi substitusi bagi tepung terigu khususnya dalam pembuatan chiffon cake. Permasalahan yang muncul dari pembuatan chiffon cake dari subtitusi tepung jantung pisang ini adalah perbedaan kualitas inderawi chiffon cake dengan penambahan tepung jantung pisang hasil inovasi ditinjau dari rasa, aroma, warna dan tekstur. Selain itu perlu diketahui pula mengenai perbedaan kandungan gizi chiffon cake hasil inovasi dengan penambahan tepung jantung pisang yang terbaik dan perbedaan kesukaan masyarakat terhadap chiffon cake hasil inovasi dengan penambahan tepung jantung pisang. Menjawab permasalahan tersebut dilakukan percobaan dengan tiga macam variasi antara tepung terigu dengan penambahan tepung jantung pisang sebesar 30, 40 dan 50. Hasilnya kemudian dilakukan uji organoleptik dan uji laboratorium sehingga dapat diketahui kandungan gizinya, kualitas inderawi ditinjau dari rasa, aroma, warna dan tekstur sehingga penelitian melakukan penilaian secara subjektif dan objektif. Penilaian subyektif terdiri dari uji inderawi dan uji kesukaan.Uji inderawi untuk mengetahui kualitas chiffon cake dari tepung terigu substitusi tepung jantung pisang dari aspek warna, aroma, rasa, dan tekstur. Uji kesukaan untuk mengetahui tingkat kesukaan masyarakat terhadap chiffon cake tepung terigu substitusi tepung jantung pisang. Sedangkan penilaian obyektif terdiri dari uji laboratorium untuk mengetahui bagaimana kandungan gizi chiffon cake substitusi tepung jantung pisang. Berdasarkan uraian di atas, maka dapat dibuat kerangka berpikir seperti digambarkan dalam bagan sebagai berikut : Gambar 2.5. Bagan Kerangka Berpikir Bahan utama : 1. Tepung terigu 50, tepung jantung pisang 50. 2. Tepung terigu 60, tepung jantung pisang 40. 3. Tepung terigu 70, tepung jantung pisang 30 Keunggulan jantung pisang : 1. Hasil melimpah 2. Mempunyai kandungan gizi Chiffon Cake Banyak disukai masyarakat Bahan lainnya : 1. Gula halus 2. Gula pasir 3. telur 4. susu cair 5. baking powder 6. cream of tartar Cara membuat : 1. Persiapan bahan 2. Penimbangan 3. Membuat adonan 4. Pencetakan 5. Pengovenan 6. pendinginan Chiffon cake tepung jantung pisang Uji Kualitas chiffon cake Penilaian obyektif Penilaian subyektif Uji Kandungan Gizi Laboratorium Uji inderawi warna, rasa, aroma, dan tekstur. Uji organoleptik kesukaan Bahan utama : 1. Tepung terigu 50, tepung jantung pisang 50. 2. Tepung terigu 60, tepung jantung pisang 40. 3. Tepung terigu 70, tepung jantung pisang 30 Keunggulan jantung pisang : 1. Hasil melimpah 2. Mempunyai kandungan gizi Chiffon Cake Banyak disukai masyarakat

2.4 Hipotesis