Pengolahan data dan teknik analisis data

commit to user Data sekunder yang diperlukan sesuai dengan topik penelitian ini meliputi data sebagai berikut: a. Dokumen Angaran Pendapatan dan Belanja Daerah Pemerintah Daerah Kabupaten Karanganyar, tahun anggaran 2007 sampai Tahun Anggaran 2009. b. Dokumen Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Pemerintah Daerah Kabupaten Karanganyar, Tahun Anggaran 2007 sampai dengn Tahun Anggaran 2009. c. Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah RPJMD Kabupaten Karanganyar tahun 2007-2009. d. Rencana Kerja Pemerintah Daerah RKPD Kabupaten Karanganyar tahun 2007-2009 e. Dokumen-dokumen tentang proses penyusunan anggaran pada Pemerintah Daerah Kabupaten Karanganyar. f. Instrumen hukum atau peraturan perundangan yang berkaitan dengan proses penyusunan anggaran.

C. Pengolahan data dan teknik analisis data

Setelah data yang dibutuhkan terkumpul, langkah selanjutnya adalah melakukan pengelolaan data agar data yang masih terkesan bertebaran dapat disusun sedemikian rupa sehingga lebih mudah untuk dianalisis dalam rangka menjawab tujuan penelitian. Penelitian kualitatif menghasilkan data mentah dalam berbagai bentuk, antra lain berupa hasil wawancara, kumpulan commit to user dokumen dan lain-lain, termasuk juga dalam bentuk angka-angka. Agar data mentah tersebut dapat bermanfaat sebagai suatu informasi maka harus dilakukan pengolahan terhadap data-data yang berhasil dikumpulkan dan untuk tahap selanjutnya dilakukan suatu analisis terhadap data-data tersebut. Pengolahan data didasarkan pada data yang dihimpun, baik berupa data primer maupun data sekunder. Pengolahan data sekunder yang berupa dokumen- dokumen berkaitan dengan anggaran yang berbentuk angka-angka, dikelompokan atau disusun dan disederhanakan dalam tampilan tabel, tanpa mengubah angka-angka seperti yang ada dalam dokumen. Sementara pengolahan data primer berupa hasil wawancara akan menghasilkan suatu uraian yang menggambarkan mengenai praktek penyusunan anggaran yang sudah dilakukan, kendala-kendala dalam penyusunan anggaran, dan lain-lain. Dalam tahap analisis data, tindakan yang dilakukan adalah sebagai berikut: 1. Melakukan identifikasi terhadap organisasi Pemerintah Daerah Kabupaten Karanganyar. Dalam tahap ini akan diketahui lebih jauh mengenai berbagai informasi secara rinci mengenai Pemerintah Daerah Kabupaten Karanganyar. 2. Untuk mengetahui tingkat kesesuaian praktek-praktek yang dilakukan dalam penyusunan angaran kinerja dengan peraturan-peraturan yang ada, maka dilakukan suatu evaluasi terhadap praktek-praktek penyusunan anggaran pada Pemerintah Daerah Kabupaten Karanganyar, yang kemudian diperbandingkan dengan peraturan-peraturan yang berlaku commit to user sehingga akan diketahui sejauh mana penyimpangan atau ketidaksesuaian dengan peraturan. 3. Untuk mengetahui dasar yang digunakan dalam pengalokasi belanja khususnya alokasi belanja menurut fungsi belanja dan organisasi, maka dilakukan suatu evaluasi yang datanya berasal dari data APBD Kabupten Karanganyar, terutama APBD setelah perubahan dari tahun 2007 hingga tahun 2009. Dari evaluasi tersebut akan diketahui dasar-dasar yang digunakan Pemerintah Daerah dalam pengalokasian belanja kepada masing-masing urusan dan unit kerja mulai dari tahun anggaran 2007 sampai dengan 2009. commit to user

BAB IV ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN

Dokumen yang terkait

Pengaruh kebijakan Penyusunan Anggaran, Penerapan Anggaran dan Belanja Daerah Berbasis Kinerja Terhadap Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (Studi Kasus Pada Pemerintah Kabupaten Asahan)

10 82 122

Pengaruh Proses Penyusunan Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah ( Apbd) Terhadap Pengalokasian Belanja Daerah Di Pemerintahan Kabupaten Deli Serdang

6 97 79

PENGARUH PENDAPATAN ASLI DAERAH, DANA ALOKASI UMUM DAN DANA ALOKASI KHUSUS TERHADAP PENGALOKASIAN ANGGARAN BELANJA MODAL DALAM ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH PADA PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN

0 6 78

Evaluasi penyusunan Anggaran Dan Realisasi Anggaran Belanja pada Pemerintah Daerah (studi kasus pada Kecamatan Gondokusuman Kota Yogyakarta periode 2012-2014).

5 23 125

Evaluasi implementasi anggaran pendidikan pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah studi kasus di Pemerintahan Daerah Kabupaten Sleman.

0 2 156

EVALUASI KINERJA KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH BERDASARKAN ALOKASI DAN REALISASI ANGGARAN BELANJA DAERAH TAHUN 2010-2014 :STUDI KOMPARATIF KABUPATEN KARANGANYAR DAN KABUPATEN SRAGEN.

0 0 13

EVALUASI KEBIJAKAN ANGGARAN BELANJA NEGA

0 0 19

ANALISIS KEUANGAN DAERAH PADA ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH TAHUN ANGGARAN 2014 (STUDI KASUS PADA PEMERINTAH KABUPATEN BERAU)

1 6 11

Pengaruh kebijakan Penyusunan Anggaran, Penerapan Anggaran dan Belanja Daerah Berbasis Kinerja Terhadap Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (Studi Kasus Pada Pemerintah Kabupaten Asahan)

0 1 29

Pengaruh kebijakan Penyusunan Anggaran, Penerapan Anggaran dan Belanja Daerah Berbasis Kinerja Terhadap Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (Studi Kasus Pada Pemerintah Kabupaten Asahan)

0 5 12