Metode Penelitian Lokasi dan Jangka Waktu Penelitian Populasi dan Sampel Jenis dan Sumber Data Analisis Data

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Metode Penelitian

Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif. Menurut Azwar 2004:7, “Penelitian deskriptif adalah melakukan analisis hanya sampai pada tahap deskripsi, yaitu menganalisis dan menyajikan fakta secara sistematik sehingga dapat lebih mudah untuk difahami dan disimpulkan”. Dari pernyataan di atas penelitian deskriptif hanya menggambarkan situasi atau kejadian pada populasi.

3.2 Lokasi dan Jangka Waktu Penelitian

Lokasi penelitian adalah Bagian Layanan Referensi pada Perpustakaan USU Jalan Perpustakaan 1 Kampus USU Medan. Jangka waktu penelitian dimulai pada tanggal 11 September s.d 24 Oktober 2008.

3.3 Populasi dan Sampel

Populasi adalah objek yang diteliti ataupun pihak yang memberikan informasi atau keterangan yang dibutuhkan oleh peneliti. Menurut Sugiono 1999:57 “Populasi adalah wilayah generasi yang terdiri atas objeksubjek yang mempunyai kuantitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh penelitian untuk mempelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya.” Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik sampling jenuh, yaitu seluruh populasi dijadikan sampel Ruvendi, 2006:35. Seluruh populasi yang dijadikan sampel berjumlah 7 orang dan masing-masing sampel diberi kode sebagai berikut: P I = Pustakawan I P II = Pustakawan II P III = Pustakawan III P IV = Pustakawan IV P V = Pustakawan V P VI = Pustakawan VI P VII = Pustakawan VII Universitas Sumatera Utara

3.4 Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner dan observasi.

3.4.1 Kuesioner

Kuesioner meupakan salah satu instrumen pengumpulan data berupa daftar pertanyaan yang diberikan kepada responden agar responden tersebut memberikan jawabannya. Untuk mengetahui kompetensi teknologi informasi pustakawan layanan referensi pada perpustakaan USU dibutuhkan beberapa aspek yang merupakan indikator yang perlu diperhatikan. Indikator tersebut adalah kompetensi teknologi informasi dan komunikasi. Tabel indikator dapat dilihat dibawah ini: Tabel-1 : Indikator Variabel Indikator No. Item Jlh. Item Kompetensi teknologi informasi dan komunikasi pustakawan layanan referensi pada perpustakaan USU 1. Kemampuan merumuskan query untuk penelusuran informasi di internet 2. Kemampuan menggunakan fasilitas mesin pencari search engines 3. Kemampuan menggunakan browser dalam penelusuran 4. Kemampuan menggunakan teknik penelusuran yang efektif dan efisien 5. Kemampuan mengidentifikasi dan mengevaluasi sumber informasi 6. Kemampuan merekomendasikan sumber informasi yang sesuai dengan kebutuhan pengguna 7. Kemampuan menggunakan sistem pengolahan datapangkalan data 8. Kemampuan menjalankan sistem operasi komputer 9. Kemampuan menjalankan aplikasi Microsoft Office 10. Kemampuan menggunakan 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 Universitas Sumatera Utara Variabel Indikator No. Item Jlh. Item Kompetensi teknologi informasi dan komunikasi pustakawan layanan referensi pada perpustakaan USU aplikasi kompresi dan konversi file 11. Kemampuan menggunakan media penyimpanan 12. Kemampuan menghubungkan komputer ke jaringan internet 13. Kemampuan menggunakan printer 14. Kemampuan menggunakan e- mail 11 12 13 14 1 1 1 1 14

3.4.2 Observasi

Menurut Ruvendi 2006:40 “Observasi merupakan teknik pengumpulan data dengan menggunakan indera, jadi tidak hanya dengan pengamatan menggunakan mata saja. Mendengarkan, mencium, mengecap dan meraba termasuk salah satu bentuk dari observasi”. Berdasarkan pernyataan di atas dapat disimpulkan bahwa observasi adalah teknik pengumpulan data dengan menggunakan panca indera yang dilakukan secara langsung. Alat yang digunakan dalam observasi terhadap pustakawan layanan referensi adalah check list.

3.4.2.1 Check List

Check list dimaksudkan untuk menseragamkan catatan observasi. Check list merupakan sebuah daftar pengecek yang berisi nama-nama subjek dan faktor-faktor yang akan diteliti. Hasil dari jawaban responden, penilaian pakar dan observasi akan dimasukkan ke dalam check list sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara Tabel-2 : Check list No Kompetensi Jawaban Responden Penilaian Pakar Hasil Observasi Ya Tidak Ya Tidak Ya Tidak 1 Kemampuan merumuskan query untuk penelusuran informasi di internet 2 Kemampuan menggunakan fasilitas mesin pencari 3 Kemampuan menggunakan browser dalam penelusuran 4 Kemampuan menggunakan teknik penelusuran yang efektif dan efisien 5 Kemampuan mengidentifikasi dan mengevaluasi sumber informasi 6 Kemampuan merekomendasikan sumber informasi yang sesuai dengan kebutuhan pengguna 7 Kemampuan menggunakan sistem pengolahan datapangkalan data 8 Kemampuan menjalankan sistem operasi komputer 9 Kemampuan menjalankan aplikasi Microsoft Office 10 Kemampuan menggunakan aplikasi kompresi dan konversi file 11 Kemampuan menggunakan media penyimpanan 12 Kemampuan menghubungkan komputer ke jaringan internet 13 Kemampuan menggunakan mesin cetak printer 14 Kemampuan menggunakan e- mail

3.5 Jenis dan Sumber Data

Data penelitian ini bersumber dari: 1. Data primer, yaitu data yang langsung diperoleh dari responden melalui pengamatan dan kuesioner. Universitas Sumatera Utara 2. Data sekunder, yaitu data yang mendukung data primer diperoleh melalui studi kepustakaan seperti jurnal, buku, dan dokumen lain yang berhubungan dengan penelitian.

3.6 Analisis Data

Data yang terkumpul melalui penyebaran kuesioner dan observasi dianalisis dengan menggunakan metode deskriptif yaitu dengan cara menempatkan data pada tabel sesuai dengan item pertanyaan pada kuesioner, kemudian diinterpretasikan Untuk reliabilitas dan validitas data, maka digunakan Rumus Indeks Kesepakatan Observasi sebagai berikut: 3 2 1 N N N XS KK + + = Keterangan: KK : Indeks Kesepakatan X : Jumlah Penilai S : Jawaban yang sama N : Jumlah pertanyaan Jika hasil indeks kesepakatan ≥ 0.6 maka dikatakan hasil observasi tersebut valid Ruvenndi, 2006:40. Universitas Sumatera Utara

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Gambaran Umum Layanan Referensi Perpustakaan USU 4.1.1 Layanan Referensi Perpustakaan USU Salah satu jenis layanan pengguna pada Perpustakaan USU adalah Layanan Referensi yang terletak di Lantai 3. Jam buka Layanan Referensi sama dengan jam buka perpustakaan yaitu pada hari Senin – Jum’at pukul 08.00 – 16.00 WIB, dan pada hari Sabtu mulai pukul 08.00 – 13.00 WIB. Layanan Referensi tersebut terbuka untuk seluruh pengguna perpustakaan. Layanan Referensi Perpustakaan USU memiliki sejumlah koleksi tercetak dan elektronik. Koleksi tercetak layanan referensi Perpustakaan USU terdiri dari ensiklopedi, kamus, direktori, buku tahunan, buku pegangan handbook, manual, almanak, bibliografi, indeks, abstrak, terbitan pemerintah, sumber geografi, dan sumber biografi. Pengguna layanan referensi diperbolehkan menggunakan seluruh koleksi tercetak tersebut, namun hanya digunakan di tempat atau di fotokopi. Layanan Referensi pada perpustakaan USU juga menyediakan koleksi elektronik berupa disket dan compact disk. Selain itu layanan referensi perpustakaan USU memiliki 1 unit mesin cetak printer, 2 unit komputer untuk 3 orang pustakawan layanan referensi, dan 6 unit komputer yang diperuntukan bagi pengguna untuk menelusur informasi di internet. Pengguna diperbolehkan menggunakan fasilitas akses internet gratis selama 1 jam setiap hari pada jam buka layanan. Akan tetapi penelusuran dibatasi dengan tidak diperbolehkan membuka email, friendster, dan chating. Dengan kata lain, pengguna hanya boleh menelusur informasi yang berkaitan dengan keperluan studi. Apabila peraturan tersebut dilanggar, maka pengguna yang bersangkutan dikenakan sanksi untuk tidak diperbolehkan melakukan akses internet gratis dalam jangka waktu tertentu.

4.1.2 Layanan Digital Perpustakaan USU

Layanan Digital terletak di Lantai 1 Perpustakaan USU dan merupakan bagian dari layanan referensi yang hanya menyediakan koleksi dalam bentuk elektronik. Jam buka layanan pada hari Senin – Jum’at mulai pukul 08.00 – 22.00 WIB dan pada hari Sabtu mulai pukul 08.00 – 18.00 WIB. Layanan digital tersebut khusus digunakan Universitas Sumatera Utara