Metode Tren Trend Metode Peramalan Kuantitatif Penjualan Crude Palm Oil CPO

68 sama namun pada tahun yang berbeda yaitu selama kurun waktu 7 tahun 2004 - 2010. Perhitungan menggunakan metode ini diawali dengan mencari persamaan indeks musiman menggunakan metode least square Lampiran 9, selanjutnya diketahui persamaan Y= 176143.23 + 504.15X. Setelah mendapatkan persamaan, langkah selanjutnya adalah mencari rasio penjualan terhadap trend untuk setiap bulan selama tahun pengamatan. Dari hasil rasio tersebut dirata-ratakan dengan data yang diikutsertakan, sehingga diketahui nilai kesalahan untuk tiap bulan pada tahun pengamatan. Berdasarkan perhitungan indeks musiman, didapat nilai MSE sebesar 3059227222.28, sedangkan nilai MAE adalah sebesar 42460.74 dan nilai MAPE sebesar 27.80. Dari perhitungan tersebut diketahui bahwa besarnya penyimpangan menggunakan metode ini adalah sebesar 3059227222.28, besarnya penyimpangan absolut sebesar 42460.74, dan besarnya persentase penyimpangan 27.80. Perhitungan menggunakan metode indeks musiman ditampilkan pada Lampiran 10.

5.2.3.6. Metode Tren Trend

Peramalan menggunakan metode trend sudah sangat banyak digunakan dalam perusahaan bisnis, karena data ekonomi yang terbentuk umumnya banyak terdapat unsur trend baik trend meningkat atau menurun. Penggunaan metode trend dalam penelitian ini adalah dengan metode trend analysis yang terdapat pada program Minitab 15, sehingga mudah untuk menganalisis dan menampilkan data yang mengandung unsur trend. Perhitungan menggunakan metode trend dilakukan langkah awal agar pemodelan regresi dapat mewakili sifat data yaitu dengan memeriksa model 69 hubungan antara variabel prediktor dan variabel respon, secara umum terdapat dua model hubungan yaitu hubungan lenier dan hubungan nonlenier. Variabel data penelitian, yaitu penjualan CPO sebagai variabel dependen respon dan periode waktu sebagai variabel independen prediktor. Pemakaian kedua variabel tersebut dimaksudkan untuk mengetahui besarnya hubungan antara penjualan terhadap waktu dengan menggunakan trend analysis. Dalam penelitian ini model yang digunakan yaitu model regresi lenier sederhana dan model regresi non-lenier kuadratik. Berdasarkan pola hubungan lenier antara penjualan CPO sebagai variabel dependen dan periode waktu sebagai variabel independen, terlihat bahwa hubungan variabel tersebut berada di antara garis lurus, berarti residual berdistribusi normal dengan rata-rata mendekati nol 0. Berdasarkan perhitungan model regresi lenier sederhana menggunakan metode trend analysis menghasilkan persamaan Yt = 133291 + 1008.29t. Dengan nilai MSE sebesar 3022665154, nilai MAE sebesar 43010, dan nilai MAPE sebesar 28. Hal ini menunjukkan bahwa nilai penyimpangan pada metode ini sebesar 3022665154, nilai penyimpangan absolut sebesar 43010, dan besarnya persentase penyimpangan 28. Pergerakan grafik peramalan menggunakan metode trend analysis dengan model regresi lenier sederhana dengan volume penjualan CPO sebagai dependent variable dan periode waktu sebagai independent variable disajikan pada Gambar 5. Sedangkan nilai perhitungannya ditampilkan pada Lampiran 11. 70 Gambar 5. Grafik Trend Analysis Model Regresi Lenier Sumber : Data Primer Diolah 2011 Perhitungan menggunakan trend analysis model regresi nonlenier digunakan untuk mencari model terbaik terhadap pola hubungan antar variabel, penggunaan metode ini ditandai dengan pola hubungan yang berbentuk garis tidak lurus antara variabel dependen penjualan CPO terhadap variabel independen periode waktu. Garis tidak lurus tersebut merupakan garis yang mendekati titik- titik pergerakan dari data historis jumlah penjualan CPO. Berdasarkan perhitungan trend analysis menggunakan model non lenier sederhana diketahui persamaan yaitu Yt = 128208 + 1362.91t - 4.17196t 2 . Sedangkan nilai kesalahan menggunakan trend analysis model regresi non lenier kuadratik yaitu nilai MSE sebesar 3017854357, nilai MAE sebesar 43083 dan nilai MAPE sebesar 28. Hal ini menunjukkan adanya penyimpangan menggunakan metode ini sebesar 3017854357, besarnya penyimpangan absolut 43083, dan besarnya persentase + ,+ - . 0 0 1 2 3 4 35 71 penyimpangan 28. Pergerakan grafik metode trend analysis model regresi non lenier dapat dilihat pada Gambar 6 berikut. Perhitungan peramalan menggunakan metode trend analysis model regresi non lenier kuadratik disajikan pada Lampiran 12. Gambar 6. Grafik Trend Analysis Model Regresi Non Lenier Kuadratik Sumber : Data Primer Diolah 2011

5.2.3.7. Metode Box-Jenkins ARIMA