Kurva baku ekstrak metanol kelopak bunga rosella dalam metanol

Menurut ICH, dalam menguji linearitas setidaknya menggunakan 5 tingkat konsentrasi dan linearitas tercapai ketika nilai koefisien relasi r ≥ 0,9985. Slope dari persamaan kurva baku akan memberikan gambaran tentang sensitivitas Chan, dkk., 2004. Dalam penelitian ini untuk mencari regresi linear digunakan working solution. Working solution merupakan larutan yang dipreparasi dari larutan stok yang kemudian diencerkan dengan pelarut yang sesuai dan membuat konsentrasi yang diinginkan.

1. Kurva baku ekstrak metanol kelopak bunga rosella dalam metanol

Tujuan pembuatan kurva baku ekstrak metanol kelopak bunga rosella dalam metanol yaitu untuk menghitung jumlah ekstrak metanol kelopak bunga rosella dalam sediaan multiemulsi pada kompartemen donor, kompartemen akseptor, dan yang tertahan di dalam kulit. Enam seri konsentrasi baku esktrak rosella dibuat dengan cara melarutkan esktrak rosella menggunakan metanol p.a kemudian diukur menggunakan spektrofotometri UV-VIS derivatif. Selanjutnya konsentrasi seri larutan baku ekstrak metanol kelopak bunga rosella diplotkan terhadap tinggi derivatif spektrum derivat menggunakan aplikasi Powerfit v.6.05 yang dikeluarkan oleh Universiteit Utrecht Faculteit Scheikund . Gambar 27. Kurva baku ekstrak metanol kelopak bunga rosella dalam metanol 0.1 0.2 0.3 0.4 0.00 0.10 0.20 0.30 ti n ggi d e r iv at c m konsentrasi mgml Berdasarkan gambar 27 didapatkan persamaan kurva baku y = 1,32798x – 0,02313 dengan nilai koefisien relasi r = 0,997. Dilihat dari nilai r yang didapat sudah memenuhi persyaratan yang ditetapkan oleh ICH yaitu sekurang-kurangnya 5 konsentrasi dan hasil koefisien relasi yang didapatkan sebesar 0,997 menunjukan 99,7 perubahan tinggi derivat dipengaruhi oleh perubahan konsentrasi analit ekstrak metanol kelopak bunga rosella. Hal ini menunjukkan hasil uji linearitas memenuhi syarat yang ditentukan oleh ICH dimana konsentrasi berbanding linear terhadap respon uji tinggi derivat. Berdasarkan persamaan kurva baku, dapat dihitung nilai LOD dan LOQ untuk mengetahui konsentrasi analit terendah dalam sampel yang dapat dideteksi. LOD merupakan konsentrasi atau jumlah analit yang berbeda signifikan dari blanko dan dapat dideteksi oleh instrumen. LOQ merupakan kadar terkecil dari sampel yang masih bisa dikuantifikasi. Berdasarkan data persamaan kurva baku yang diperoleh dari Powerfit v.6.05, didapatkan nila Sa = 4,97043x10 -2 . Apabila nilai Sa dimasukkan ke dalam rumus LOD dan LOQ maka didapatkan nilai LOD sebesar 0,1235 mgmL dan nilai LOQ sebesar 0,3743mgmL. Nilai slope dari persamaan kurva baku yaitu 1,32798.

2. Kurva baku ekstrak metanol kelopak bunga rosella dalam aquadest