Relli Simanjuntak DESKRIPSI DAN INTERPRETASI DATA PENELITIAN

72 Pendapatan terbesar keluarga informan ini adalah berasal dari penghasilan suaminya yang bekerja sebagai penggiling padi atau pemanen padi. Dalam sehari kalau musim panen padi suaminya bisa berpenghasilan sebanyak Rp. 200.000- 400.000 per harinya jadi dalam sebulan itu kalau musim panen padi suami dari Informan ini bisa berpenghasilan sebanyak 6 juta – 8 juta sebulan bersihnya dan ditambah lagi sawah yang dimilikinya dan dikelola sendiri.karena pendapatan suaminya yang lumayan besar tentunya Informan, dalam hal ini istrinya terkadang kebanyakan di rumah saja sebagai ibu rumah tangga. Dalam kehidupannya sehari-hari pun keluarga informan ini serba berkecukupan walaupun suaminya bekerja pada sektor pertanian dan untuk kebutuhan pendidikan anak-anaknya juga tidak terlalu membebani juga buat beliau karena untuk biaya sekolah anaknya juga masih sangat minim. Informan ini sangat bersyukur dengan kehadiran Bantuan Operasional SekolahBOS, karena pendapatan atau hasil pencaharian dari informan ini bisa digunakan untuk keperluan rumah tangga lainnya dan informan juga tidak kesulitan mencari biaya untuk sekolah anak-anaknya.

c. Relli Simanjuntak

Informan ini merupakan seorang ibu rumah tangga yang bekerja sebagai petani dan suami dari informan ini bekerja sebagai Kuli Bangunan atau Tukang. Keseharian mereka selalu disibukkan dengan pekerjaan masing-masing yang mana istri bekerja sebagai petani dan terkadang mencari gaji atau upah dari membantu mengerjakan sawah orang lain. Uang yang didapat informan ini digunakan untuk menambahi penghasilan dari suami yang kesehariannya 73 bekerja sebagai Tukang atau kuli bangunan. Usia dari Informan ini 32 tahun dan memiliki 3tiga orang anak yang terdiri dari satu anak perempuan yang paling besar dan duanya lagi laki-laki. Anaknya perempuan yang paling besar tahun ini baru tamat Sekolah Dasar dan akan melanjut ke Sekolah Menengah PertamaSMP dan satu masih duduk di bangku Sekolah DasarSD sedangkan yang satunya lagi masih balita. Beliau memiliki Rumah pribadi, sawah yang dikelola sendiri, dan memiliki penghasilan yang tergolong mencukupi untuk kebutuhan hidupnya sehari-hari. Informan ini memiliki pendapatan sebulannya sekitar Rp.1.000.000 dari pekerjaannya sebagai buruh tani atau ikut membantu mengerjakan sawah milik orang lain dan suaminya memiliki pendapatan sekitar Rp. 2.500.000 per bulannya. Tentunya jika dijumlahkan pendapatan dari keluarga Informan ini sekitar Rp.3.500.000 perbulannya dan belum lagi pendapatan dari hasil panen padi dalam setengah tahun itu. Jadi pendapatan dari pekerjaan sehari-harinya digunakan informan untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya serta hasil panen dari sawah mereka gunakan untuk keperluan kebutuhan rumah seperti membeli perabot rumah, dan lainnya. Informan juga mengakui belum terbebani dengan biaya sekolah dan pendidikan anak-anaknya, karena anak-anaknya masih taraf Sekolah Dasar dan belum butuh biaya yang banyak. Paling Informan ini hanya memikirkan anaknya yang paling besar tahun ini akan masuk Sekolah Menengah pertama. Tapi Informan ini juga mengakui bahwa selama anak-anaknya bersekolah di Sekolah Dasar tidak ada kendala baik masalah biaya sekolah maupun 74 kebutuhan pendidikan lainnya karena beliau mengetahui adanya Bantuan Sekolah yang diberikan pemerintah ke semua sekolah dan mengadakan sekolah gratis ke semua siswa-siswi. Informan ini juga sudah merasakan manfaat hadirnya Bantuan Operasional sekolah yang membebaskan biaya membeli buku paket, uang sekolah, uang ujian, uang les sore dan biaya-biaya yang dibutuhkan sekolah tidak dari orangtua lagi namun sudah dibiayai oleh pemerintah. Informan ini mengatakan sangat bersyukur dengan kehadiran Bantuan Operasional SekolahBOS, Karena beban informan semakin berkurang mencari uang untuk biaya sekolah anak-anaknya dan informan ini sangat berantusias menyekolahkan anak-anaknya dikarenakan adanya Bantuan yang diberikan oleh pemerintah.

d. Rikton Sipayung