Identifikasi Persepsi Masyarakat Mengenai Pembangunan PLTMH Identifikasi Kinerja Produksi, Sistem Distribusi, dan Sistem Pembayaran PLTMH Ciesek

34

4.4 Metode Analisis Data

Data yang diperoleh dalam penelitian yang telah dilakukan, dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif agar data menjadi lebih mudah diinterpretasikan dan dipahami. Hal ini akan membuat informasi yang akan disampaikan menjadi lebih mudah. Pengolahan dan analisis data dilakukan dengan menggunakan program software Microsoft Excel 2007. Data yang diolah kemudian dianalisis secara deskriptif dan disajikan dalam bentuk tabel, gambar, dan grafik. Tabel 3 menguraikan keterkaitan antara tujuan penelitian, sumber data, dan metode analisis data dalam penelitian. Tabel 3. Metode Analisis Data Berdasarkan Tujuan Penelitian No. Tujuan Penelitian Sumber Data Metode Analisis Data 1. Mengidentifikasi persepsi masyarakat mengenai pembangunan PLTMH Ciesek Data primer Analisis deskriptif kualitatif 2 Mengidentifikasi kinerja produksi, sistem distribusi, dan sistem pembayaran listrik PLTMH Ciesek Data primer dan sekunder Analisis deskriptif kualitatif 3 Mengestimasi kelayakan dan keberlanjutan PLTMH Ciesek Data primer dan sekunder Analisis kelayakan Sumber: Penulis 2012

4.4.1. Identifikasi Persepsi Masyarakat Mengenai Pembangunan PLTMH

Ciesek Analisis data yang digunakan untuk mengidentifikasi persepsi masyarakat dilakukan dengan menggunakan analisis deskriptif. Analisis deskriptif merupakan suatu metode dalam meneliti status kelompok manusia, suatu objek, suatu set kondisi, suatu sistem pemikiran ataupun suatu kelas peristiwa pada masa sekarang. Tujuannya adalah untuk membuat deskripsi, gambaran, atau lukisan secara sistematis, aktual, dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat serta hubungan antara fenomena yang diselidiki Nazir, 1999. 35 Menurut Hasan 2009, terdapat beberapa kelebihan analisis deskriptif, salah satunya adalah peneliti dapat memberikan rangkuman hasil penelitian dalam bentuk lebih berarti dan ringkas, karena memberikan aturan-aturan tertentu. Selain itu, analisis ini dapat menarik kesimpulan memberi konsep-konsep dan general.

4.4.2 Identifikasi Kinerja Produksi, Sistem Distribusi, dan Sistem Pembayaran PLTMH Ciesek

Analisis data yang digunakan untuk mengidentifikasi kinerja produksi, sistem distribusi dan sistem pembayaran PLTMH dilakukan dengan menggunakan analisis deskriptif. Informasi yang akan dicari yaitu mengenai kinerja produksi dari PLTMH, sistem distribusi listrik PLTMH dari produsen sampai ke konsumen, dan sistem pembayaran dalam memanfaatkan PLTMH Ciesek. 4.4.3 Estimasi Kelayakan dan Keberlanjutan PLTMH Ciesek Estimasi kelayakan pembangunan PLTMH Ciesek dilakukan dengan analisis biaya dan manfaat. Analisis biaya dan manfaat yang dilakukan yaitu dengan perhitungan net present value NPV. Manfaat dan biaya yang dihitung dengan discount factor yang telah memperhitungkan time value of money selama umur proyek. Manfaat dalam proyek ini berupa manfaat langsung yaitu hasil penjualan listrik kepada masyarakat yang menjadi penerimaan bagi PLTMH Ciesek. Besarnya iuran listrik dari PLTMH Ciesek dibedakan menjadi dua kategori. Kategori I yaitu tarif listrik sebesar Rp 15.000 untuk konsumen listrik yang tidak memiliki barang elektronik dan kategori II yaitu tarif listrik sebesar Rp 20.000 untuk konsumen listrik yang memiliki barang elektronik seperti televisi. 36 Nilai NPV dapat dicari dengan menggunakan Microscoft Excel atau secara matematis dapat dirumuskan sebagai berikut: Gittinger, 1986 Keterangan: B t = penerimaan yang diperoleh pada tahun ke-t rupiah C t = biaya yang dikeluarkan pada tahun ke-t rupiah 11+i t = Discount Factor asumsi i = 12 n = umur proyek asumsi 10 tahun t = 1,2,3,........n 37

V. GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN