Metode Pengumpulan Data Faktor- faktor yang berhubungan dengan keluhan kelelahan mata pada pengguna komputer di Accounting Group PT Bank X Jakarta Tahun 2013

4.5 Metode Pengumpulan Data

Jenis dan sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. 1. Data Primer Data primer adalah data yang diperoleh dari sumber-sumber asli. Data primer diperoleh secara langsung dari hasil jawaban kuesioner yang telah diisi oleh responden dan wawancara dengan responden yang menggunakan komputer di Accounting Group PT Bank X mengenai faktor- faktor yang berhubungan dengan keluhan kelelahan mata. Pertanyaan dalam kuesioner sesuai dengan variabel yang diteliti yaitu: a. Keluhan Kelelahan Mata Keluhan kelelahan mata diketahui dengan cara menggunakan kuesioner yang terdiri dari daftar checklist gejala keluhan kelelahan mata menurut Pheasant 1991. Jika responden menjawab atau memberi checklist pada salah satu gejala maka responden tersebut mengalami keluhan kelelahan mata. b. Usia Penghitungan usia responden dihitung mulai responden itu lahir sampai dengan dilakukannya penelitian. Penghitungan ini dilakukan dengan menggunakan kuesioner yang diisi oleh responden. Selain itu peneliti juga memeriksa kartu identitas dari responden. c. Kelainan Refraksi Mata Untuk responden yang belum mengetahui ada atau tidaknya kelainan refraksi mata maka dilakukan pemeriksaan mata dengan menggunakan snellen chart. d. Jarak Monitor Jarak monitor diukur langsung menggunakan meteran yang dihitung dalam satuan centimeter. Jarak Pengukuran dihitung mulai dari titik tengah layar monitor sampai dengan mata responden saat bekerja menggunakan komputer. e. Tingkat Pencahayaan Tingkat pencahayaan diukur dengan menggunakan alat ukur cahaya yaitu lux meter untuk mengetahui tingkat pencahayaan pada masing-masing meja kerja responden. Menurut Sunarmi 1997 dan Ivone 2004 pengukuran dilakukan sebanyak tiga kali lalu diambil nilai rata-ratanya dari hasil tiga kali pengukuran tersebut. 2. Data Sekunder Data sekunder adalah data yang diperoleh dari perusahaan seperti profil perusahaan dan jumlah tenaga kerja.

4.6 Pengolahan Data