Hipotesis Penelitian Metode Penentuan Daerah Penelitian

2.4. Hipotesis Penelitian

1. Penilaian anggota kelompok tani kelas pemula dan kelompok tani kelas utama terhadap dinamika organisasi kelompok tani adalah baik. 2. Tidak terdapat perbedaan penilaian anggota kelompok tani kelas pemula dan utama terhadap dinamika organisasi kelompok tani. BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Metode Penentuan Daerah Penelitian

Penentuan daerah dilakukan secara purposive yaitu secara sengaja dengan pertimbangan tertentu. Adapun alasan peneliti memilih Kabupaten Langkat sebagai daerah penelitian karena Kabupaten Langkat merupakan Kabupaten di Sumatera Utara yang memiliki jumlah kelompok tani tertinggi keempat setelah Kabupaten Mandailing Natal, Karo, dan Labuhan Batu data pada lampiran 1, sehingga peneliti mengasumsikan bahwa kegiatan penyuluhan pertanian dengan metode kelompok sudah berjalan intensif. Kecamatan Binjai dipilih sebagai daerah penelitian di Kabupaten Langkat setelah dikategorikan berdasarkan jumlah kelompok tani tiap kecamatan di Kabupaten Langkat dengan cara membagi 20 kecamatan menjadi 2 strata. Berikut adalah hasil pembagian strata berdasarkan jumlah kelompok tani tiap kecamatan. Tabel 1.Distribusi jumlah kelompok tani berdasarkan strata di Kabupaten Langkat tahun 2009 Strata Jumlah kelompok tani tiap kecamatan Jumlah Kecamatan I 16-88 9 II 89-179 11 Total 20 Sumber : Keterangan pada lampiran 2 Berdasarkan kedua strata tersebut maka yang dijadikan daerah penelitian adalah Kecamatan Binjai yang tergolong dalam strata II, yaitu jumlah yang memiliki kelompok tani di atas rata-rata. Kecamatan Binjai terdiri dari 7 desa. Adapun pemilihan desa sebagai daerah penelitian di Kecamatan Binjai adalah Desa Sambirejo dan Desa Kwala Begumit. Desa Sambirejo memiliki jumlah kelompok tani kelas utama sebanyak 5 kelompok dengan jumlah anggota 260 orang dan Desa Kwala Begumit memiliki jumlah kelompok tani kelas pemula sebanyak 13 kelompok dengan jumlah anggota 367 orang. Tabel 2. Jumlah kelompok tani dan anggota kelompok tani di Kecamatan Binjai tahun 2009 Nama Desa Kelompok tani kelas pemula Kelompok tani kelas utama Jumlah anggota kelas pemula Jumlah anggota kelas utama 1.Sambirejo 2.Kwala Begumit 3.Suka Makmur 4.Perdamean 5.Sidomulyo 4 13 12 10 8 5 - - - - 173 367 328 178 197 260 - - - - Sumber : Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Langkat tahun 2010.

3.2. Metode Penentuan Sampel