Pengertian Seni rupa Hakikat Seni Rupa

23 memainkan alat musik, apresiasi karya musik. Seni tari, mencakup keterampilan gerak, berdasarkan olah tubuh dengan dan tanpa rangsangan bunyi, apresiasi terhadap gerak tari. Seni drama, mencakup keterampilan pementasan dengan memadukan seni musik, seni tari dan peran. Keterampilan, mencakup segala aspek kecakapan hidup life skills yang meliputi keterampilan personal, keterampilan sosial, keterampilan vokasional, dan keterampilan akademik. Berdasarkan uraian mengenai aspek-aspek seni, maka dapat disimpulkan bahwa mata pelajaran Seni Rupa memiliki peranan penting dalam dunia pendidikan, khususnya untuk siswa SD. Seni Rupa memuat materi yang kompleks, yaitu seni rupa, seni musik, seni tari, dan keterampilan. Semua komponen yang terdapat dalam ruang lingkup Seni Rupa dapat membantu siswa untuk mengasah kemampuan otak kanan, sehingga kemampuan otak kanan akan lebih terasah dan siswa menjadi aktif, terampil dan kreatif.

2.2.3 Hakikat Seni Rupa

2.2.3.1 Pengertian Seni rupa

Seni adalah hasil atau proses kerja gagasan manusia yang melibatkan kemampuan terampil, kreatif, kepekaan indera, kepekaan hati dan pikir untuk menghasilkan suatu karya yang memiliki kesan indah, selaras, bernilai seni dan lainnya Sumanto 2006: 5-6. Seni di SD terdiri atas seni rupa, seni musik dan seni tari. 24 Diterapkannya konsep seni sebagai alat pendidikan di SD diarahkan pada pembentukan sikap dan kemampuan atau kompetensi kreatif dalam keseimbangan kompetensi intelektual, sensibilitas, rasional dan irasional serta kepekaan emosi. Arts education provides students with valuable opportunities to experience and build knowledge and skills in self expression, imagination, creative and collaborative problem solving, communication, creation of shared meanings, and respect for self and others Power dan Klopper. Berdasarkan jurnal tersebut, pendidikan seni memberikan siswa kesempatan berharga untuk mengalami dan membangun pengetahuan dan keterampilan dalam ekspresi diri, imajinasi, kreatif dan memecahkan masalah bersama, komunikasi, penciptaan makna bersama, dan penghargaan terhadap diri sendiri dan orang lain. Pendidikan seni mencakup seni musik, seni tari dan seni rupa. Salah satu bagian dalam seni adalah seni rupa, menurut Sofyan Salam dalam Sumanto 2006: 7 mengatakan bahwa seni rupa adalah cabang seni yang diciptakan dengan menggunakan elemen atau unsur rupa dan dapat diapresiasi melalui indera mata. Unsur rupa adalah segala sesuatu yang berwujud nyata kongkrit sehingga dapat dilihat, dihayati, melalui indera mata. Elemen atau unsur rupa tersebut meliputi titik, garis, bentukbangun, warna, tekstur kesan bahan, isi, ruang dan cahaya. Seni rupa adalah kegiatan dan hasil pernyataan keindahan manusia melalui media garis, warna, tekstur, bidang, volume dan ruang. Pengertian lain seni rupa adalah bentuk ungkapan yang dinyatakan melalui media rupa. Menurut Kamtini dan Husni Wardi Tanjung 2006: 75 mengatakan bahwa seni rupa adalah bentuk ungkapan yang dicurahkan melalui 25 media rupa visual menjadi karya dwimatra dua dimensi atau trimatra tiga dimensi. Secara luas seni rupa adalah perwujudan kesan yang diperoleh dari sesuatu yang dilihat dan diraba.

2.2.3.2 Fungsi Seni Rupa