Tuntutan-tuntutan sosial terhadap para remaja Masalah-masalah yang berhubungan dengan perkembangan sosial

16 baik dari jenis kelamin yang sama atau yang berlainan. Dalam perkembangan sosial, kontak dengan orang lain adalah sangat penting. Untuk itu terdapat hal-hal yang sangat esensial seperti bahasa, simbol- simbol, larangan-larangan atau norma sosial lainnya.

2.4.2.2 Tuntutan-tuntutan sosial terhadap para remaja

Frank dalam Sulaiman, 1995:32 menekankan pentingnya tuntutan-tuntutan sosial terhadap sikap dan tingkah laku para remaja. Di satu pihak mereka harus menghadapi perubahan-perubahan yang terjadi di dalam dirinya yaitu perubahan fisik, mental serta munculnya dorongan sex sebagai dorongan yang cukup kuat di dalam hidupnya. Peranan remaja di dalam kelompoknya berubah, orang-orang dewasa mengharap mereka berperan sebagai orang dewasa. Padahal mereka belum berpengalaman untuk hidup serta berpartisipasi sebagai orang dewasa di dalam masyarakat dewasa. Itulah sebabnya para remaja ini merupakan sumber kebingungan serta kecemasan bagi orang-orang dewasa terutama orang-orang tua dan guru.

2.4.2.3 Masalah-masalah yang berhubungan dengan perkembangan sosial

1. Keinginan untuk hidup sesuai dengan orang lain. Para remaja pada masa ini memiliki keinginan yang kuat untuk mengikuti dan menyesuaikan dirinya dengan kelompoknya. Mereka akan berusaha untuk menghindarkan segala sesuatu yang tidak sesuai dengan kelompoknya. Mereka akan patuh terhadap cita-cita, sikap-sikap kebiasaan serta Universitas Sumatera Utara 17 peraturan yang berlaku bagi kelompoknya. Sikap untuk tetap serasi dengan kelompoknya, mengatasi segalanya di dalam periode ini. 2. Masalah-masalah dalam sosialisasi. Masalah-masalah dalam sosialisasi sering dialami oleh anak wanita daripada laki-laki. Lingkungan kehidupan sosial yang sempit, kekurangan teman, keinginan akan pakaian baru merupakan masalah-masalah yang sering dialami oleh para remaja. Disamping itu penghargaan dari masyarakat, ingin mencari kawan, ingin untuk diterima dalam kelompok dan sebagainya merupakan kebutuhan-kebutuhan yang nyata pada mereka. 3. Tuntutan dan harapan budaya. Adanya perbedaan dalam sikap, kebiasaan, cita-cita, larangan-larangan serta norma-norma sosial lainnya akan menimbulkan kesulitan dan kebingungan terhadap para remaja. Demikian pula tentang apa-apa yang diharapkan masyarakat berbeda- beda. 2.4.3 Perkembangan Mental 2.4.3.1 Kemampuan intelektual dan penilaian diri