Teknik Pengolahan dan Analisis Data

3.6. Teknik Pengolahan dan Analisis Data

Sesuai dengan tujuan yang akan dicapai dalam penilitian ini maka data yang telah terkumpul akan dianalisis dengan metode analisis data. Teknik analisis data adalah suatu cara atau teknik yang digunakan untuk mengolah data yang diperoleh dari hasil penelitian yang dilakukan dalam rangka untuk menguji hipotesis serta mengambil kesimpulan dari hasil penelitian yang diperoleh. Adapun cara yang digunakan untuk menganalisis data dari pengaruh kursus persiapan berkeluarga terhadap keharmonisan dalam kehidupan keluarga adalah analisis data dengan menggunakan teknik statistik yaitu cara-cara ilmiah yang dipersiapkan untuk mengumpulkan, menyusun, menyajikan dan menganalisis data penelitian yang berwujud angka-angka. Alasan peneliti menggunakan teknik statistik untuk mengolah data yaitu sebagai berikut : 1 Untuk mencari kebenaran suatu penelitian, sehingga lebih terjamin kebenaran penelitian itu. 2 Statistik bersifat obyektif artinya statistik sebagai alat untuk menilai kenyataan tidak berbicara lain apa adanya. 3 Jawaban yang diperoleh dari instrumen akan dinilai skor atau angka.

3.6.1. Analisis Deskriptif Persentase

Dalam menganalisis data penelitian ini, peneliti menggunakan analisis deskriptif persentase. Analisis deskriptif persentase digunakan untuk menjawab permasalahan. Jika data berbentuk kualitatif maka skor dijumlahkan dan dibandingkan dengan skor yang kemudian diperoleh persentase Arikunto, 2002:209. Keterangan : : tingkat keberhasilan yang dicapai n : nilai yang diperoleh N : nilai total Ali, 1983 : 186. Langkah-langkah yang dilakukan sebagai berikut : 1 Memeriksa angket dan kelengkapannya 2 Mengubah skors kualitatif menjadi skors kuantitatif a. Alternatif jawaban a diberi skor 4 b. Alternatif jawaban b diberi skor 3 c. Alternatif jawaban c diberi skor 2 d. Alternatif jawaban d diberi skor 1 3 Membuat tabulasi data 4 Memasukkan dalam rumus deskriptif persentase 5 Membuat tabel rujukan dengan cara : a. Menetapkan persentase tinggi = 4:4 x 100 = 100 b. Menetapkan persentase terendah = 1:4 x 100 =25 c. Menetapkan rentang persentase = 100-20 = 75 d. Menetapkan kelas interval persentase = 75 : 4 = 18,75 = x 100 e. Menetapkan jenjang interval, Ali, 1984. Tabel 3.2 Jenjang Interval Persentase Interval Persentase Kriteria 25,00 - 43,75 Rendah 43,76 - 62,50 Sedang 62,51 - 81,25 Tinggi 81,26 - 100 Sangat Tinggi

a. Faktor-faktor internal yang menggambarkan kondisi peserta dalam