Fungsi Sanggar Kegiatan Belajar SKB Program-program di Sanggar Kegiatan Belajar SKB

23 kapasitas dirinya di tempat kerja atau tempatnya beraktivitas Ikka Kartika, 2011: 7. Menurut Mills 1973 dalam Ikka Kartika 2011: 8 menjelaskan bahwa kursus atau pelatihan merupakan pendidikan lanjutan dan menjadi dasar yang lebih luas sehingga seseorang akan menjadi lebih terampil dan akan membuat dirinya sadar terhadap kesempatan-kesempatan untu mencapai kamajuan. Menurut Kemendiknas 2009 kursus tata rias pengantin merupakan program pendidikan dan pelatihan yang berbasis kompetensi memberikan keterampilan agar peserta didik terlibat dalam berbagai pengalaman belajar, dan proses tata rias. Peserta didik dapat bereksperimen atau mencoba melakukan sesuatu yang berhubungan dengan tata rias yang menjadi ciri khas suatu daerahnya sehingga memiliki arti bagi kehidupannya. Orientasi kursus tata rias pengantin dengan paes adalah pemahaman dan keterampilan kerja dalam melakukan rias pengantin secara terus menerus, beradaptasi dengan teknologi dan dapat menerapkan berbagai disiplin ilmu sehingga memenuhi kebutuhan perubahan pola hidup masyarakat dalam tata rias pengantin. Tujuan kursus tata rias dibagi menjadi dua yaitu tujuan umum dan tujuan kusus. Tujuan umum yaitu untuk dapat menghasilkan lulusan yang memiliki sumber daya manusia yang berkualitas, mengerti atau menguasai prinsip-prinsip dasar ilmu pengetahuan, dapat melaksanakan pekerjaan secara tepat, terampil dan memberikan pelayanan yang profesional, sehingga dapat memuaskan masyarakat. Sedangkan tujuan kusus yaitu pada akhir program belajar atau kursus peserta 24 didik diharapkan dapat menerapkan pengetahuan, keterampilan, dan sikap kerja yang tepat pada masing-masing level.

2. Fungsi Tata Rias

Pada dasarnya, tata rias bukan sesuatu yang asing bagi semua orang, khususnya kaum wanita sebab tata rias merupakan aspek untuk mendukung penampilan dan telah menjadi kebiasaan sehari-hari. Adapun fungsi tata rias menurut Robby Hidajat yang di akses dari http:www.studiotari.com201210pengetahuan-dasar-tata-rias.html yaitu tata rias berfungsi sebagai penegas garis contur wajah, seseorang yang tampil di depan umum publik dalam jarak yang relatif jauh membutuhkan cara-cara tertentu untuk membuat garis wajahnya tampak jelas, yaitu yang terdiri dari garis- garis pada alis, mata, hidung, dan mulut bibir. Di samping itu juga diharapkan wajah tidak tampak terlalu datar flat, akan tetapi diharapkan adanya bayangan pada lekuk-lekuk wajah shadow yang berupa penonjolan.

3. Tata Rias

Sebagai bangsa yang terdiri atas ratusan suku, Indonesia memiliki kekayaan yang tak ternilai. Adat dan istiadat yang ada di tiap suku merupakan warisan turun temurun yang patut di jaga kelestariannya. Salah satu bentuk kekayaan itu adalah tradisi dan upacara perkawinan di tiap suku yang berbeda satu sama lain. Tradisi dan upacara yang berbeda itu juga nampak dalam busana dan riasan pengantin. Salah satu ciri yang dapat diambil dari tata rias dan busana pengantin Indonesia adalah perbedaannya dari tata rias dan busana sehari-hari atau busana pesta, yang ada di tiap daerah.