Tipe Kanker Payudara KANKER PAYUDARA .1 Pengertian Kanker Payudara

metastasis maka terlihat pembesaran kelenjar getah bening supraklavikula dan servikal, hasil rontgen toraks abnormal dengan atau tanpa efusi pleura, peningkatan alkali fosfatase dan kalsium, pindai tulang positif dan atau nyeri tulang berkaitan dengan penyebaran ke tulang dan tes fungsi hati abnormal Otto Shirley, 2003

2.2.4 Tipe Kanker Payudara

Kanker payudara dibagi menjadi beberapa tipe yaitu : a. Karsinoma duktus menginfiltrasi Tipe histology yang paling umum dan merupakan 75 dari semua jenis kanker payudara. Saat diraba payudara terasa keras dan kanker ini bisa bermetastasis ke nodus aksila. Prognosisnya lebih buruk dari tipe kanker yang lain. b. Karsinoma lobular menginfiltrasi Kasusnya jarang terjadi, sekitar 5-10 dari kasus kanker payudara. Pada tipe ini terjadi pada suatu area penebalan yang tidak baik pada payudara. Tipe ini lebih umum metasentris, dengan demikian dapat terjadi penebalan pada beberapa area pada salah satu atau kedua payudara c. Karsinoma medular Tipe tumor ini dapat menjadi besar namun meluas secara lambat, sehingga prognosisnya lebih baik. d. Kanker Musinus Terjadi sekitar 3 pada kanker payudara. Penghasil lendir dan tumbuh dengan lambat, sehingga prognosisnya lebih baik dibandingkan dengan kanker lainnya. Universitas Sumatera Utara e. Karsinoma duktal tubular Karsinoma duktal tubular terjadi sekitar 2 dari kanker payudara. Metastasis aksilaris secara histology tidak lazim, maka prognosisnya sangat baik f. Karsinoma Inflamatori Gejala yang muncul berupa nyeri tekan dan sangat nyeri. Payudara secara abnormal keras dan membesar, kulit diatas tumor merah dan agak hitam. Sering terjadi edema dan retraksi putting susu. Penyakit dapat menyebar dengan cepat pada bagian tubuh yang lainnya. g. Penyakit Piaget Payudara Penyakit Piaget merupakan tipe kanker payudara yang jarang terjadi. Gejala yang sering muncul ialah rasa terbakar dan gatal pada payudara. Massa tumor sering tidak dapat diraba di bagian putting susu yang merupakan tempat penyakit ini muncul. Mammografi merupakan satu- satunya peemeriksaan diagnostic yang dapat mendeteksi tumor h. Karsinoma Payudara In Situ Karsinoma Payudara In Situ dapat dideteksi dengan mammografi. Penyakit ini ditandai dengan poliferasi sel-sel malignan didalam duktus dan lobulus tanpa invasi ke dalam jaringan sekitar Smeltzer Bare, 2002

2.2.5 Pentahapan Kanker Payudara