Identifikasi Masalah Batasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

5 bagi anak merupakan suatu komponen penting dalam mengembangkan potensi anak. Keselektifan dalam memilih alat permainan edukatif mendukung keberlangsungan proses belajar dan mengajar. Berdasarkan pemaparan di atas, perlu adanya evaluasi alat permainan edukatif sudut agama yang diproduksi oleh Mataram Indah Yogyakarta ditinjau dari syarat pembuatan alat permainan edukatif.

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas, dapat di identifikasi beberapa masalah antara lain: 1. Banyaknya pengrajin umum alat permainan edukatif yang menjual alat permainan edukatif untuk taman kanak-kanak, padahal belum diketahui apakah alat permainan edukatif buatanya tepat digunakan untuk anak-anak. 2. Belum ada evaluasi alat permainan edukatif sudut agama. 3. Belum diketahui syarat pembuatan alat permainan edukatif sudut agama yang diproduksi Mataram Indah Yogyakarta.

C. Batasan Masalah

Pada penelitian ini, maka batasan masalah difokuskan pada evaluasi alat permainan edukatif sudut agama ditinjau dari syarat pembuatan alat permainan edukatif di Mataram Indah Yogyakarta. 6

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan batasan masalah, rumusan masalah yang akan dikaji dalam penelitian ini adalah bagaimana pemenuhan standar pembuatan alat permainan edukatif sudut agama di Mataram Indah Yogyakarta.

E. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian yang ingin dicapai pada penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mengevaluasi pemenuhan standar syarat pembuatan alat permainan edukatif sudut agama di Mataram Indah Yogyakarta.

F. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat bagi ilmu pengetahuan maupun peningkatan kualitas alat permainan edukatif sudut agama di Mataram Indah Yogyakarta dalam membuat alat permainan edukatif. 1. Secara teoretis Penelitian ini diharapkan dapat mengembangkan pengetahuan serta wawasan keilmuan bagi Teknologi Pendidikan khususnya pada mata kuliah evaluasi media pembelajaran dan alat permainan edukatif. Selain itu, hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi pada penelitian selanjutnya khususnya yang berkaitan dengan alat permainan edukatif. 7 2. Secara praktis a. Bagi Pengguna alat permainan edukatif, hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai masukan dalam pemilihan media pembelajaran alat permainan edukatif. b. Bagi lembaga terkait hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai pertimbangan untuk pengembangan maupun berinovasi terhadap alat permainan edukatif yang diproduksi sehingga sesuai dengan kebutuhan perkembangan anak-anak. c. Bagi peneliti, penelitian ini dapat menjadi bahan pertimbangan tersendiri ketika melakukan evaluasi berbagai alat permainan edukatif lainya. 8

BAB II KAJIAN TEORI