Gambaran Umum Kota Medan

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Gambaran Umum Kota Medan

Kota Medan merupakan ibu kota Provinsi Sumatera Utara, Indonesia. Kota ini merupakan kota terbesar di Pulau Sumatera. Kota Medan merupakan pintu gerbang wilayah Indonesia bagian barat. Kota Medan memiliki luas 26.510 Ha 265,10 km² atau 3,6 dari keseluruhan wilayah Sumatera Utara. Dengan demikian, dibandingkan dengan kotakabupaten lainnya, Medan memiliki luas wilayah yang relatif kecil dengan jumlah penduduk yang relatif besar. Secara geografis Kota Medan terletak pada 3° 30 – 3° 43 Lintang Utara dan 98° 35 - 98° 44 Bujur Timur. Bentuk topografi Kota Medan cenderung miring ke Utara dan berada pada ketinggian 2,5 - 37,5 meter di atas permukaan laut. Luas lahan untuk pemukiman 9.225 Ha dan 1.862 Ha untuk sektor jasa dan 740 Ha untuk cadangan bagi penetapan lokasi industri. Selebihnya 14.693 Ha merupakan areal non-urban, serta 7.000 Ha akan dipergunakan untuk lahan pengembangan sektor pertanian tanaman pangan pemkomedan.go.id. Secara administratif, batas wilayahnya adalah sebagai berikut: 1. Sebelah Utara berbatasan dengan Selat Sumatera. 2. Sebelah Selatan berabatasan dengan Kecamatan Deli Tua dan Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang. 3. Sebelah Barat berbatasan dengan Kota Madya Binjai. 4. Sebelah Timur berbatasan dengan Kecamatan Percut Sei Tuan dan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang. Universitas Sumatera Utara Medan merupakan daerah pinggiran jalur pelayaran Selat Malaka, letak posisinya yang stategis menjadikannya sebagai gerbang perdagangan berupa barang dan jasa, terutama perdagangan domestik juga luar negeri ekspor-impor. Letaknya yang strategis inilah yang mendorong Kota Medan berkembang terutama daerah Belawan dan pusat Kota Medan. Menurut data kependudukan pada tahun 2005, jumlah penduduk Kota Medan berkisar 2.036.018 jiwa, dimana jumlah wanita lebih besar dari pria, 1.010.174 jiwa 995.968 jiwa. Penduduk tersebut merupakan penduduk tetap, sedangkan penduduk tidak tetap mencapai lebih dari 500.000 jiwa, yang merupakan penduduk komuter. Medan merupakan salah satu kota dengan jumlah penduduk yang besar. Dari hasil Sensus Penduduk Indonesia 2010, jumlah penduduk Kota Medan yaitu 2.109.339 jiwa. Penduduk Medan terdiri atas 1.040.680 laki-laki dan 1.068.659 perempuan BPS Kota Medan.

4.2 Gambaran Umum Masjid di Kota Medan