Manfaat Penelitian Sumber Daya Alam: Hutan

1.2 Tujuan

Tujuan dari penelitian ini adalah: 1. Melakukan simulasi pengelolaan sumber daya hutan menggunakan Landscape Game. 2. Memahami pengelolaan hutan yang lestari. 3. Memberikan pembelajaran mengenai apa yang dapat terjadi terhadap suatu bentang alam dan pendapatan pemain pemangku kepentingan, apabila diterapkan berbagai strategi dan kebijakan.

1.3 Manfaat Penelitian

Manfaat yang dapat diperoleh dari penelitian ini adalah: 1. Memberikan perspektif bahwa dalam pengelolaan hutan, dapat dilakukan penyerderhanaan sistem dengan mekanisme simulasi. 2. Aplikasi Game theory dalam pengelolaan sumber daya hutan. 3. Menyediakan model bagi para pemangku kepentingan untuk mempelajari dampak atas berbagai kegiatan dan penerapan kebijakan pada suatu bentang alam. BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Sumber Daya Alam: Hutan

Realita hidup dan kehidupan manusia tidak terlepas dari alam dan lingkungannya, karena hal tersebut merupakan sebuah hubungan mutualisme dalam tatanan keseimbangan alam dan kehidupannya balancing ecosystem. Menurut pengertian umumnya, alam atau sumber daya alam adalah potensi sumber daya yang terkandung di dalam bumi baik berupa tanah air maupun lainnya yang dapat didayagunakan untuk memenuhi kepentingan manusia Jaya 2004. Salah satu jenis sumber daya alam yang terdapat di Indonesia adalah hutan tropis yang memiliki luas terbesar ketiga di dunia dengan cadangan minyak, gas alam, emas, tembaga, dan mineral lainnya. Hutan Indonesia merupakan kawasan hutan hujan tropis yang terbesar di Asia-Pasifik, yaitu 1.148.400 Km 2 Jaya 2004. Namun dalam kenyataanya, pengelolaan sumber daya hutan masih harus dihadapkan pada beberapa masalah. Masalah tersebut antara lain adalah konversi lahan hutan menjadi lahan pertanian, perkebunan atau pertambangan, eksploitasi hutan yang berlebihan, pengabaian kesejahteraan masyarakat sekitar hutan dan perebutan hak milik lahan hutan. Akibat dari adanya masalah-masalah tersebut, sumber daya hutan tidak dapat berfungsi secara optimal sebagai sistem lingkungan yang penting bagi penyangga kehidupan di bumi. Meskipun demikian, persoalan tentang pengelolaan sumber daya hutan, kurang mendapat perhatian dari para pengambil keputusan. Terdapat beberapa alternatif penyelesaian masalah yang dihadapi oleh sumber daya hutan di Indonesia, salah satunya adalah menggunakan pendekatan Game Theory. Pendekatan ini digunakan karena sumber daya hutan memiliki beberapa kriteria khusus. Kriteria yang pertama adalah terdapat banyak stakeholder yang saling terkait satu dengan lainnya dalam aktivitas pengelolaan hutan. Setiap stakeholder tersebut memiliki kepentingan yang berbeda sehingga rentan terhadap konflik. Kriteria yang kedua adalah output yang dihasilkan dari hutan dapat menjadi sumber pendapatan yang besar, sehingga membuat sumber daya hutan menjadi sesuatu yang menarik untuk dimiliki dan diperebutkan. Kriteria yang ketiga adalah masalah tata batas yang dapat mengarah terjadinya konflik lokal, regional bahkan internasional Albiac dan Soriano 2008.

2.2 Game Theory